10

Seiring dengan semakin bertambahnya jumlah mahasiswa, tuntutan penambahan sarana dan fasilitas kampus pun semakin mendesak. Jumlah kelas yang tak lagi mampu menampung mahasiswa. Masjid yang tak lagi cukup untuk memuat jumlah jamaah sivitas akademika. Demikian pula asrama mahasiswa, tak tersisa lagi ruang kosong untuk dihuni mahasiswa baru.

Antisipasi jelang tahun ajaran baru (1436—1437 H/2015—2016 M), STIBA Makassar telah memulai pembangunan sejumlah fasilitas.

  1. Masjid Anas bin Malik (Masjid Kampus STIBA Makassar)

Masjid yang telah dimulai peletakan batu pertamanya oleh Wagub Sulsel ini berukuran 25 x 25 meter dan bertingkat dua. Oleh pihak panitia pembangunan menargetkan penyelesaian masjid ini sebelum masuknya bulan Ramadhan 1436 H, atau paling tidak telah bisa dimanfaatkan untuk shalat dan i’tikaf.

  1. Pembangunan Gedung Perkuliahan 4 lantai

Untuk tahap awal, pembangunan kelas ini telah dimulai untuk lantai pertama. Sebanyak delapan kelas direncanakan akan rampung sebelum pelaksanaan kuliah perdana pada tahun ajaran baru. Sebagian kelas ini kemungkinan besar akan difungsikan juga sebagai asrama sementara.

Foto Masjid Anas bin Malik

9 7 5 6 8

 

Foto Gedung Perkuliahan

3 4 111

Loading

1 thought on “Derap Pembangunan STIBA Makassar

Tinggalkan Balasan