ramah

Foto: Ramah Tamah sivitas akademika STIBA Makassar bersama para wisudawan dan para pendamping.

(stiba.ac.id) Makassar – Usai seremoni Wisuda I STIBA yang digelar di LAN Antang RI pada Senin (25/12/2017), STIBA mengundang para undangan termasuk orang tua dan wali wisudawan dan wisudawati untuk menghadiri ramah tamah. Ramah tamah yang dirangkaikan dengan makan siang bersama ini diselenggarakan di Aula Gedung Aisyah Kampus STIBA Putri.

Saat menyampaikan sepatah kata sambutan, Ketua STIBA Makassar Ustadz Muhammad Yusran Anshar, Lc., M.A., Ph.D. memperkenalkan STIBA kepada keluarga wisudawan. “Inilah kampus yang telah mendidik dan membina anak-anak kita, sehingga kini mereka menjadi hamba-hamba Allah yang taat dan shaleh. Mereka kini telah menjadi dai yang akan memberi manfaat kepada masyarakat luas,” ujar Ustadz Yusran.

Ustadz Yusran juga menyampaikan ucapan selamat kepada para orang tua wisudawan yang telah menginvestasikan putra-putri mereka di STIBA Makassar. Mereka akan menjadi kebahagiaan para orang tua mereka di akhirat kelak. Mereka pulalah yang akan terus mendoakan orang tua mereka meskipun orang tua mereka telah meninggal dunia.

Slamet Sugiarto, salah seorang perwakilan orang tua wisudawan turut menyampaikan kesan dan pesan-pesan untuk pengelola STIBA. Di antara harapannya adalah kelak STIBA bisa membuka program pascasarjana.

sla

Foto: Slamet Sugiarto, perwakilan orang tua wisudawan

Loading

Tinggalkan Balasan