(stiba.ac.id) Makassar – Sebanyak 307 alumni STIBA Makassar secara resmi diutus ke berbagai wilayah tanah air oleh Dewan Pimpinan Pusat Wahdah Islamiyah. Pengiriman para alumni ini dirangkaikan dengan Tabligh Akbar dengan tema ‘Bersama Membangun Negeri” di Masjid al-Markaz al-Islami Makassar, Ahad (5/8/2018).

Para alumni Sekolah Tinggi Ilmu Islam dan Bahasa Arab (STIBA) Makassar ini akan ditugaskan di pulau Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Jawa, Nusa Dua Bali, Maluku, dan Papua.

Ketua Umum DPP Wahdah Islamiyah Ustaz Dr. Muhammad Zaitun Rasmin, Lc., M.A. sebelum menyampaikan materi tabligh akbarnya, terlebih dahulu mungkapkan rasa syukurnya melihat jumlah alumni STIBA tahun ini. “Ini adalah pertama kalinya kita mengutus alumni STIBA sebanyak ini,” ujarnya.

Karena itu, Wakil Ketua GNPF Ulama ini mengajak kepada seluruh kader Wahdah Islamiyah secara umum dan terkhusus kepada para civitas academica STIBA untuk banyak bersyukur.

“Jumlah alumni sebanyak ini adalah nikmat yang harus dikembalikan kepada Allah. Semoga dengan bersyukur kita dapat tambahan lebih banyak,” kata Ustaz Zaitun sembari mengutip firman Allah dalam al-Qur’an. Ia menambahkan bahwa di antara bentuk bersyukur adalah dengan mengamalkan dan mendakwahkan apa yang telah kita pelajari.

Ketua Ikatan Dai dan Ulama Asia Tenggara ini juga menasihatkan agar di daerah tugas nantinya mereka menjaga hubungan baik dengan pemerintah dan masyarakat. Para alumni ini diharapkan menjadi pembimbing bagi masyarakat

Menurut Ustaz Zaitun, hal penting yang perlu diperhatikan dalam pembinaan masyarakat adalah masalah akhlak. Untuk itu ia berharap agar para alumni STIBA juga menjadi teladan dan mengajarkan akhlak yang baik kepada masyarakat.

 

Loading

Tinggalkan Balasan