(STIBA.ac.id) Makassar –  Bidang Bahasa Asrama Putri STIBA Makassar mengadakan “Ta’lim Lughah” pada hari Ahad, 26 Safar 1440 H (4 /11/2018). Acara ini diadakan di Aula Ummul Mukminin Aisyah radiallahu ‘anha, kampus putri STIBA Makassar.

Kegiatan yang bertema “لا يستطاع فهم الدين إلا بلسان عربي مبين” menjadi sebuah bukti bagi para penuntut ilmu bahwa bahasa Arab merupakan sarana terpenting yang harus dimiliki untuk mencapai tingkat pemahaman yang baik terhadap ilmu-ilmu agama.  

 

Hal ini seperti diungkapkan Ustaz Hayatullah Mubarak, Lc. ketika menjadi narasumber dalam kegiatan ini.

“Bahasa Arab itu nyawa kaum muslimin. Memahami Alqur’an itu wajib. Memahami hadits itu wajib. Mempelajari ijtihad sahabat itu wajib. Maka, kita tidak akan bisa menyempurnakannya kecuali dengan mempelajari dan memahami bahasa Arab,” tuturnya.

Kegiatan ini dirangkaikan pula dengan perlombaan bahasa atau lebih dikenal dengan alMusabaqah al-Lughawiyah المسابقة اللغوية)). Ada tiga cabang lomba yang diperlombakan yaitu al-Akhbaar al-‘Aajilah (الأخبار العاجلة), Anaa al-Awwal wa al-Aakhir أنا الأول و الآخر)), dan Maa Ana? (ما أنا؟).

Peserta dalam setiap perlombaan ini adalah mahasiswi semester 1 (PM 1) hingga semester 7 (PM 7).

Perlombaan ini selain bertujuan untuk membuat mahasisiwi semakin mencintai bahasa Arab, juga untuk membuktikan bahwa perlombaan bahasa Arab tak kalah menarik dangan lomba-lomba pada umumnya.

Seluruh rangkaian kegiatan ini dari awal hingga akhir menggunakan bahasa Arab, kecuali penyampaian materi. Hal ini tidak berarti bahwa bahasa Arab sulit untuk dipahami, atau karena bahasa ibu lebih utama dari bahasa Arab, namun karena ada mashlahat yang lebih diutamakan dari mashlahat lainnya.

Akhirnya kegiatan ini ditutup dengan pemberian apresiasi yang dikelompokkan menjadi dua bagian, yaitu:

1.      Kategori Jama’ah (kelompok)

·      Al-Al’aabu al-Lughowiyyah (الألعاب اللغوية)

·      Syiar

·      Al-Musabaqah al-Lughawiyyahالمسابقة اللغوية) )

·      Kamar Terbaik

·      Kelas Terbaik

2.      Kategori Fardiyyah (perorangan)

·      Qiro’atul Kutub dan Muhadharah Umum

·      Fathul Mu’jam

·      Al-Musabaqah al-Lughawiyyah المسابقة اللغوية) )

·      Al –Thalibah alMitsaliyyahالطالبة المثالية) )

Laporan Humas Putri

Loading

Tinggalkan Balasan