Ilustrasi

Ilustrasi

Syaikh Shaleh bin Humaid (salah seorang imam Masjidil Haram) menuturkan, “Sepeninggal ayah (yang beliau maksud adalah al-‘Allamah Abdullah bin Humaid), kami pun berusaha mencari seluruh rekaman ceramah yang selama ini beliau sampaikan. Sayangnya, kami tidak menemukan kecuali 35 kaset saja. Padahal seluruh upaya pencarian telah kami kerahkan demikian besar, bahkan sampai mendatangi studio rekaman tempat beliau dulu menyampaikan ceramahnya.

Akhirnya, setelah berselang beberapa waktu lamanya, kami mendapat informasi bahwa salah seorang kaum muslimin berkebangsaan Rusia, telah merekam seluruh ceramah Syaikh yang disiarkan oleh radio Saudi Arabia melalui program Nurun ‘ala ad-Darbi di negaranya.

Hanya untuk merekam ceramah-ceramah tersebut lelaki Rusia ini setiap saat harus mendaki gunung terlebih dulu untuk menemukan frekuensi Radio Saudi Arabia khususnya program siaran Nurun ‘ala ad-Darbi.  Setelah itu mulailah ia merekam setiap ceramah Syaikh ke dalam pita kaset.
Alhamdulillah, berkat karunia dan pertolongan Allah semata kami pun berhasil mendapatkan dari lelaki tersebut rekaman-rekaman ceramah syaikh yang berjumlah kurang lebih 400 kaset.

Subhanallah, renungkanlah bagaimana Allah Ta’ala memelihara ilmu Syaikh tersebut justru di negara yang selama ini sangat memusuhi ilmu (Islam) bahkan memeranginya, melalui upaya dan kerja keras seorang lelaki Rusia yang setiap saat bersusah payah dengan sembunyi-sembunyi ke atas gunung dan merekam ceramah beliau. Sangat tepat apa yang Allah firmankan,

فَاللهُ خَيْرٌ حَافظًا وَهُوَ أَرْحَمُ الرَّاحميْنَ

“Maka Allah adalah sebaik-baik Penjaga dan Dia adalah Mahapenyayang di antara para penyayang.” (QS. Yusuf: 64).

Sebuah pelajaran berharga untuk kita semua, tentang keutamaan sebuah keikhlasan dan ketulusan dalam beramal. Semoga Allah senantiasa membantu kita untuk senantiasa ikhlas dan tulus dalam  setiap amal perbuatan. Amin.

Loading

Tinggalkan Balasan