(STIBA.ac.id) Makassar –  Mengisi liburan semester ganjil, UKM Raudhatul Huffaazh Putri STIBA Makassar mengadakan Daurah 10 Hari Menghafal Al-Qur’an dengan tema “القرآن رفيق دربي” (Al Qur’an adalah Sahabatku). Kegiatan daurah tersebut bertempat di Perumahan Dosen Unhas Tamalanrea Makassar dan berlangsung sejak Rabu 9 Jumadilakhir 1443 H/ 12 Januari 2021 M.

Dalam pembukaan kegiatan, Ustazah Kurnaemi Anita, S.T., S.H., M.E. yang bertindak sebagai narasumber mengingatkan kepada para peserta agar menjadikan proyek menghafal Al-Qur’an sebagai program seumur hidup. Ia juga menyampaikan bahwa orang-orang yang mengambil Al-Qur’an sebagai ilmu adalah orang yang mengambil sebenar-benarnya ilmu.

“Allah akan menjaga orang yang menjaga kalam-Nya. Ketika ada orang yang berjalan di muka bumi tanpa Al-Qur’an, maka mereka akan seperti bangkai karena mereka berjalan tanpa ruh,” tambahnya.

Kegiatan ini bertujuan sebagai sarana bagi peserta agar dapat menghafal Al-Qur’an, baik untuk menambah hafalan atau me-murojaah-nya. Terhitung sebanyak 40 peserta yang mengikuti daurah ini, dan nantinya akan berlangsung selama sepuluh hari pada tanggal 9-19 Jumadilakhir H/ 12-22 Januari 2021 M. (Tim Humas Putri).

Loading

Tinggalkan Balasan