Penulis: admin

  • Mencari Lailatul Qadr di Masjid STIBA

    Mencari Lailatul Qadr di Masjid STIBA

    IMG_20140628_221849

    stiba.net: Salah satu fenomena keislaman yang cukup menggemberikan yang terjadi di masyarakat khususnya di perkotaan adalah mulai memasyarakatnya i’tikaf atau berdiam diri di masjid untuk menanti turunnya Lailatul Qadr. Istilah i’tikaf ini tak lagi asing, bahkan kaum muslimin yang pada siang hari masih bekerja pun tak ingin ketinggalan dengan tetap menghadiri shalat malam berjamaah di masjid-masid yang mengadakan i’tikaf.

    Tahun ini, masjid kampus STIBA pun kembali mengadakan I’tikaf dan diikuti sebanyak 60 peserta resmi. Peserta i’tikaf ini akan menghabiskan 10 hari terakhir bulan Ramadhan dengan berdiam diri di masjid dengan memperbanyak ibadah untuk menantikan turunnya Lailatul Qadr. Satu malam yang menurut al-Qur’an lebih baik dari 1000 bulan. Peserta i’tikaf Ramadhan kali ini terdiri dari sivitas akademika STIBA, di antaranya adalah Ketua STIBA Ustadz Muhammad Yusran Anshar, Pembantu Ketua I Ustadz Kasman Bakri, Pembantu Ketua II Ustadz Musriwan Muslimin, beberapa dosen, staf, dan sejumlah mahasiswa maupun masyarakat umum.

    Pihak Panitia I’tikaf selama pelaksanaan kegiatan ini telah menetapkan jadwal-jadwal kegiatan, seperti kultum ba’da shalat Zhuhur, pembacaan buku sirah sahabat ba’da Ashar, taklim malam ba’da shalat Isya, kajian Dhuha yang khusus membahas faedah-faedah dari Surat Yusuf yang dibawakan oleh Ustadz Muhammad Yusran, sahur dan buka bersama. (*)

    IMG_20140726_155944 IMG_20140719_185504 IMG_20140725_173140

  • STIBA Makassar Gelar Buka Bersama Tokoh Masyarakat

    STIBA Makassar Gelar Buka Bersama Tokoh Masyarakat

    IMG_20140716_181008

    Rabu, 18 Ramadhan 1435 H, STIBA Makassar mengadakan buka bersama tokoh-tokoh masyarakat, para donatur tetap, dan sivitas akademika STIBA. Acara yang dirangkaikan dengan penutupan 17 Hari Menghafal al-Qur’an ini digelar di masjid kampus usai shalat Ashar.

    Acara dimulai dengan rangkaian penutupan 17 Hari Menghafal al-Qur’an. Waktu yang tersisa sembari menunggu saat berbuka diisi dengan penyampaian muhadharah singkat dari Ustadz Harsyah Bakhtiar. Dalam ceramah singkatnya, mahasiswa Universitas Islam Madinah ini mengulas tentang pentingnya ukhuwah islamiyah.

    Buka bersama masyarakat sekitar kampus rutin digelar oleh pihak ma’had setiap bulan Ramadhan untuk tetap menjaga silaturrahim dan ukhuwah dengan masyarakat sekitar ma’had. Acara ini dihadiri tak kurang dari 200 orang.

  • 17 Hari Hafal 8 Juz al-Qur’an

    17 Hari Hafal 8 Juz al-Qur’an

    17hari

    Setelah berlangsung selama 17 hari, daurah menghafal al-Qur’an yang rutin diadakan oleh STIBA Makassar setiap bulan Ramadhan akhirnya secara resmi ditutup oleh Sekjen Wahdah Islamiyah Ustadz Ir. Iskandar Kato, M.Si. Acara ini dirangkaikan dengan buka bersama tokoh-tokoh masyarakat sekitar kampus, para donator tetap, dan seluruh sivitas akademika STIBA Makassar.

    Ustadz Ahmad Syaripudin, Lc. mewakili pihak panitia menyampaikan dalam laporannya bahwa kegiatan ini diikuti oleh 56 peserta laki-laki dan 200 peserta perempuan dari berbagai lapisan umur, dari anak-anak hingga usia 60 tahunan. Peserta mulai menghafal dan menyetorkan hafalan sejak pukul 08.00 pagi hingga sore hari. Beberapa peserta yang berasal dari luar Makassar diasramakan dengan gratis.

    Untuk peserta ikhwah, rekor hafalan baru diraih oleh Ahmad Nasing dengan jumlah hafalan 4 juz 8 lembar. Sementara untuk peserta akhwat rekor hafalan baru terbanyak adalah 8 juz.

    Dalam sambutannya ketika menutup kegiatan ini, Ustadz Iskandar Kato menekankan pentingnya melahirkan para huffazh seiring dengan semakin tingginya permintaan untuk tenaga Pembina (muhaffizh) hafalan al-Qur’an dari sejumlah cabang Wahdah Islamiyah yang saat ini telah berjumlah 123 cabang di seluruh provinsi se-Indonesia.

    Beberapa alumni STIBA yang telah diutus ke daerah-daerah selama ini mengambil alih amanah-amanah para muhaffizh ini, meskipun sebagian dari mereka belum menyelesaikan hafalan al-Qur’annya. “Karena itu, selain mencetak alumni-alumni yang menguasai ilmu syar’i, STIBA juga diharapkan bisa melahirkan para huffazh al-Qur’an,” tegas Sekjen Wahdah ini mengakhiri sambutannya. (*)

  • Rp 585 Juta dari Wahdah untuk Palestina

    Rp 585 Juta dari Wahdah untuk Palestina

     

    IMG-20140712-WA0032

    Sebagai wujud solidaritas sesama kaum muslimin di kota Gaza Palestina, Dewan Pimpinan Pusat Wahdah Islamiyah bersama Komite Ummat untuk Palestina (Komat Palestina) gelar Tabligh Akbar bertema “Untukmu Palestina”.

    Acara dirangkaiakan dengan Penggalangan Dana dilaksanakan di Aula Lt. 2 Masjid Darul Hikmah DPP Wahdah Islamiyah Antang Makassar, Ahad (13/07/2014).
    Tabligh Akbar ini diisi oleh Ketua Dewan Syariah Wahdah Islamiyah Ustadz Dr.Rahmat Abdurrahman, Lc., M.A. yang juga merupakan dosen STIBA Makassar.

    Dalam Tabligh Akbar Rahmat Abdurrahman mengutarakan bahwa sebagai seorang muslim mesti memiliki kepedulian kepada sesama kaum muslimin yang sementara tertindas oleh negara agresor zionis Israel.

    “Semoga dengan tragedi Gaza ini, dapat menggugah rasa simpati kaum muslimin dunia dan kondisi ini  kaum muslimin solid dan mengutamakan persatuan untuk Palestina,” ujarnya.

    Tabligh Akbar ini juga diisi  oleh orator dari tiga relawan yang sempat beberapa tahun lalu menginjakkan kakinya di bumi Gaza. Dua di antaranya adalah dosen STIBA Makassar, yaitu Ustadz Muhammad Ikhwan Abdul Djalil, Lc. dan Ustadz Harman Tajang, Lc., M.H.I.

    Ustadz Ikhwan dalam kunjungannya ke Gaza membawa sejumlah bantuan untuk rakyat Palestina beberapa tahun silam ikut dalam rombongan beberapa anggota DPR RI. Sementara Ustadz Harman Tajang bersama rombongan para ulama dunia yang tergabung dalam Ikatan Ulama Muslim.

    “Insya Allah Wahdah Islamiyah, Komat Palestina bersama organisasi sosial lainnya dalam waktu dekat akan mengirim Relawan kemanusian ke Gaza.”

    Alhamdulillah antusias Peserta Tabligh Akbar sangat tinggi beri bantuan, terkumpul dana lebih dari 585 juta.

    Bantuan berupa uang tunai cash dan via transfer rekening. Tabligh Akbar ini disiarkan langsung Radio Makkah dan Ummat TV
    Selain berupa dana, bantuan yang masuk juga berupa barang diantaranya 20 Handphone,8 jam tangan, sarung, songkok dan emas logam mulia 5 Gr . Juga ada yang beri bantuan dirham,riyal, dan ringgit Malaysia.Insya Allah Panitia akan terus galang dana dengan target 1 Milyar dana terkumpul.*

  • Masjid Kampus STIBA Selenggarakan Shalat Tarawih 1 Juz Tiap Malam

    Masjid Kampus STIBA Selenggarakan Shalat Tarawih 1 Juz Tiap Malam

    IMG_20140628_222010

    Tak banyak masjid yang menyelenggarakan shalat tarawih satu juz per malam selama Ramadhan. Pertimbangan imam yang harus hafal 30 juz dan kesiapan jamaah untuk berdiri dalam shalat selama kurang dari dua jam adalah faktor penyebab sedikitnya masjid yang menyelenggarakan shalat dengan bacaan sepanjang itu. Di antara yang sedikit itu adalah Masjid al-Ihsan STIBA Makassar.

    Shalat tarawih yang diakhiri dengan shalat witir ini dimulai sejak pukul 21.00 dan berakhir pukul 23.00 dan dipimpin oleh dua orang imam secara bergantian setiap empat rakaat. Ramadhan kali ini yang bertindak selaku imam shalat adalah Muthahhir Anshar dan Habidin, keduanya adalah mahasiswa STIBA. Serta Ustadz Siswandi Safari, Lc. dosen matakuliah al-Qur’an di STIBA Makassar. Shalat kali ini tak hanya diikuti oleh sivitas akademika tapi juga oleh masyarakat umum di sekitar kampus.

  • Pemerintah Wakatobi Gelar Pelatihan Manajemen Zakat

    Pemerintah Wakatobi Gelar Pelatihan Manajemen Zakat

    IMG-20140630-WA0002

    [stiba.net] : Sepekan jelang Ramadhan, Ustadz Muhammad Nirwan Idris, Lc., M.H.I. salah seorang dosen prodi Perbandingan Mazhab dan Hukum STIBA Makassar dan narasumber Kajian Fiqh di Ummat TV bertolak ke Wakatobi Sulawesi Tenggara. Keberangkatannya kali ini dalam rangka menghadiri undangan Sekretaris Daerah Wakatobi untuk menjadi narasumber pada kegiatan Pelatihan Pengelolaan Zakat.
    Kegiatan yang menghadirkan para pengusaha, kepala kelurahan, kepala desa, camat, dan imam desa, dan para pengelola zakat se-Wakatobi sebagai peserta ini diliput oleh salah satu stasiun televisi lokal.

  • Ketua STIBA Makassar Buka Kegiatan 17 Hari Menghafal al-Qur’an

    Ketua STIBA Makassar Buka Kegiatan 17 Hari Menghafal al-Qur’an

    17 Hari

    Salah satu kegiatan yang boleh dikatakan telah menjadi branding STIBA Makassar pada bulan Ramadhan adalah 17 Hari Menghafal al-Qur’an. Ramadhan 1435 H kali ini, agenda rutin ini telah memasuki tahun ke-5.

    Ahad, 1 Ramadhan 1435 H, Ustadz Muhammad Yusran Anshar, Lc., M.A. selaku pejabat Ketua STIBA Makassar secara resmi membuka kegiatan yang diikuti lebih dari 50 peserta laki-laki dan 200 perempuan dari berbagai daerah di pelosok negeri ini.

    Dalam sambutannya, Ketua STIBA menyampaikan bahwa 17 Hari Menghafal al-Qur’an telah memberikan inspirasi banyak kalangan untuk mengadakan kegiatan-kegiatan yang serupa. Meskipun dari segi target dan pencapaian bisa jadi mereka kemudian lebih baik, namun sebagaimana yang dikatakan dalam sebuah kata pepatah Arab,

    الفضل للمبتدئ وإن أحسن المقتدي

    Orang yang memelopori kebaikan akan senantiasa mendapatkan pahala dari kebaikan yang dipeloporinya walaupun orang yang mengikutinya lebih baik dari apa yang ia mulai.

    Ketua STIBA menyampaikan harapannya agar kegiatan ini ada peningkatan dari tahun ke tahun, baik dari jumlah peserta maupun target hafalan.

    Menurut Ustadz Yusran, menghafal al-Qur’an dan menyibukkan diri dengan al-Qur’an pada bulan Ramadhan adalah suatu keniscayaan. Bahkan agenda dan kesibukan-kesibukan lainnya yang baik sekalipun sebaiknya ditunda untuk lebih fokus dengan al-Qur’an.

    Malaikat Jibril ‘alaihissalam dan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam saling belajar al-Qur’an pada setiap malam hari di bulan Ramadhan. Sehingga karena alasan itulah, beberapa ulama berpendapat bahwa waktu pagi dan siang hari sebaiknya digunakan untuk membaca al-Qur’an, sementara pada malam hari dimanfaatkan untuk belajar al-Qur’an baik menghafal, mengulangi hafalan maupun tadabbur.

    “Namun karena kondisi yang belum memungkinkan, kegiatan 17 Hari Menghafal al-Qur’an ini belum bisa dilaksanakan pada malam hari,” ucapnya.

    Panitia dan muhaffizh (pembimbing hafalan) dalam kegiatan ini adalah para mahasiswa dari Universitas Madinah dan Universitas Qasim Saudi Arabia yang sedang liburan di tanah air.

  • STIBA Utus 60 Imam Tarwih hingga ke Luar Negeri

    STIBA Utus 60 Imam Tarwih hingga ke Luar Negeri

    IMG_20140628_222010

    Ramadhan kali ini STIBA Makassar kembali menurunkan para hafizhnya untuk memimpin shalat tarawih di berbagai pelosok tanah air. Bahkan seorang mahasiswa telah diminta untuk menjadi imam di salah satu negara jiran, Malaysia.
    Tak hanya menjadi imam, beberapa masjid meminta agar imam yang diutus sekaligus bisa menyampaikan ceramah maupun mengisi taklim-taklim.
    Berikut daftar nama mahasiswa yang diutus sebagai imam tarwih Ramadhan 1435 H.

    No Masjid Alamat Imam
    1 Al Ihsan STIBA Manggala Makassar 1-Muthahhir Anshar

    2- Abidin

    2 SabahMalaysia Syarifuddin M.
    3 Bustanul Arifin Tenggarong Kutai Kaltim Rahmat Ariyandi
    4 Baitul Huda Bandung Jabar Fadhli Multazam
    5 Istiqamah Balikpapan Kaltim 1-Arif Ahmadi

    2- Iqbal Pri

    6 Mardhatillah Balikpapan Kaltim eko
    7 Al Ikhwan Balikpapan Kaltim Idris Ridwanul Haq
    8 DPD WI Samarinda Samarinda Kaltim Fahmi Alfian
    9 Daarul Arqam Kotamobago Ismail Bonde
    10 Ar-Ridha Gorontalo Abdullah Daud
    11 Nurul Muttaqin Buki malino Haidir Usman
    12 Nurul Wathan Bombana Sultra Taharuddin
    13 Dpd Bombana Bombana Sultra Nasrun Manang
    14 Al-Amin Pomala Kendari Sultra Fuad Muzakkir
    15 Dpd Kolaka Utara Kolaka Utara Sultra 1-    Muh.Asmariadi

    2-    Rahmat Baso

    3-    Ahmad basri

    16 Al-Hanif Raha Sultra Ashari Ramadhan
    17 Nurul Johar Makkasau Pasang Kayu Mamuju Utara
    1. Syahril
    18 Nurul Iman Towoni Luwu Utara Mursyid Anshar
    19 Ma’had Kendari Firman
    20 DPD WI Sinjai Sinjai 1- Sulthan Abu Bakar

    2- Supriadi Tolu

    21 DPD Bulukuba Bulukumba Zainal Jamal
    22 Az-Zahra Gowa Abd.Anas
    23 Bumi Aroepala Gowa
    1. Firman
    24 Nurul Islam Bara Barayya Makassar Iwan mustari
    25 Kampus Unhas Unhas Makassar Maulana Ahmad Anshori
    26 Mu’min Sungai Saddang Sayyid Syadli
    27 Sa’ad bin Muaz Tamalate Makassar KhairulTasnim
    28 Toddopuli Toddopuli Makassar Adil
    29 Nurul Iman Tello Baru Makassar Zulfikar harun
    30 Baabut Taubah Tello Makassar Musdhirfan
    31 Nurul Barakah Makassar Islamuddin
    32 Nurul Ilmi Baruga 2 Maros Umar batri
    33 Nurul Bahari Jln.Nuri Makassar Gusni
    34 Golden Hill Antang Makassar Nur Khalis
    35 Al-Muhajirin ASABRI Maros
    1. Taufiq
    36 Al-Aqsha Puri Kencana Sari Supardi Burhan
    37 Babul Jannah Pannampu Makassar Zainal Basri
    38 Abdur Razak Muara Badak Kaltim Irawan bin Martono
    39 Nurul Badar Ujung Bori Makassar Darul Idam
    40 Jannatul Firdaus Antang Makassar Faris Abd.Rahman
    41 Taqwa BTP Makassar Aidil Muzakkar
    42 Nurul hijrah BTP Makassar Fakhrul Abidin
    43 At tauhid BTP Makassar Syahid
    44 Nurul Wahidah Tello Makassar Muh. Rasdil
    45 Ali Imran Banta Bantaeng Makassar Muhammad sajid
    46 Ar ra’id Pemda Makassar Djaslan
    47 Ma’had al-Iman Sidrap AbdullahAzzam
    48 Ma’had as salam Sidrap Hizbullah
    49 Muhamadiyah Pangkajene AbdullahAly
    50 DPD WI Pare-Pare Pare-Pare 1- Ahmad Mu’allim

    2- Edy Pramulia

    51 Istiqamah Soppeng Sulhan Karim
    52 Miftahul Khoir Soppeng 1- Muh.Sabir

    2- Muh Irwan

    53 Nur Taqwa Enrekang
    1. Ja’far
    54 Ilham Enrekang 1- Muh Na’im

    2- Darlan Muh.Basri

    55 Al-Mubarak Enrekang nasruddin
    56   Kolaka Sultra Saipul
    57   Sudiang Makassar Abd. Jabbar
    58 Al-Fajri Majene
    1. Risal
    59 Al hizam Unhas Makassar Muhammad iqbal
    60 Baburrahman Gowa Zainal Wahid
  • Haflah Ikhtitam Tandai Berakhirnya Kegiatan Perkuliahan Semester Genap

    Haflah Ikhtitam Tandai Berakhirnya Kegiatan Perkuliahan Semester Genap

    haflah ikhtitam

    Senin, 25 Sya’ban 1435 H (23/6) Masjid Kampus STIBA Makassar kembali menjadi saksi diadakannya Haflah Ikhtitam sebagai pertanda diakhirinya kegiatan belajar mengajar untuk Tahun Ajaran 1434-1435 M/2013-2014 M. Acara yang dihadiri seluruh sivitas akademika STIBA ini berlangsung khidmat meski suhu ruangan masjid cukup panas akibat disesaki oleh ratusan mahasiswa.

    Rangkaian acara terdiri dari taujihat dan nasihat-nasihat perpisahan oleh Ketua STIBA Makassar dan pengumuman-pengumuman dari seluruh bidang, baik Bidang Akademik, Bidang Umum, maupun Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama.

    Di akhir acara, diadakan pembagian buku gratis kepada seluruh mahasiswa. Masing-masing mahasiswa mendapatkan:

    1. Lima eksemplar buku “Mengenal dan Mewaspadai Penyimpangan Syiah di Indonesia” oleh Tim Penulis MUI Pusat.
    2. Satu eksemplar buku “Mimbar Hidayah” (kumpulan khotbah pilihan).
    3. Satu eksemplar buku “Fiqih Ibadah Bergambar”

    buku

  • Jelang Ramadhan, Antusias Masyarakat Menuntut Ilmu Tinggi

    Jelang Ramadhan, Antusias Masyarakat Menuntut Ilmu Tinggi

    mahkota ulamaJelang Ramadhan antusias kaum muslimin untuk melakukan persiapan menyambut Ramadhan begitu besar. Hal ini diketahui dari padatnya jadwal para asatidzah dosen-dosen STIBA Makassar untuk mengisi penataran-penataran seputar Ramadhan, baik di wilayah Kota Makassar maupun di daerah-daerah lain di luar Sulawesi.

    Bahkan Ketua STIBA Makassar sendiri sempat menjadi narasumber daurah di Kab. Pinrang, Kab. Sidrap, dan Surabaya. Beberapa hari sebelum Ramadhan (24-26/6) Ustadz Muhammad Yusran kembali bertolak menuju Lombok Nusa Tenggara Barat.

    Tingginya permintaan untuk mengisi kegiatan-kegiatan jelang Ramadhan ini juga menunjukkan bahwa STIBA Makassar semakin dikenal luas oleh masyarakat di seluruh tanah air. Juga membuktikan keseriusan STIBA untuk terus meningkatkan pelayanannya terhadap umat Islam dan bangsa Indonesia pada umumnya.