(STIBA.ac.id) Maros – Suasana haru terasa ketika mahasiswa KKN VIII STIBA Makassar resmi mengakhiri masa pengabdiannya di Desa Kurusumange. Tapi kepergian mereka bukan dengan tangan kosong, justru sebaliknya, mereka meninggalkan jejak nyata yang bisa terus dilihat dan dikenang oleh warga desa.
Salah satu program pamungkas yang mereka jalankan merupakan respons langsung atas permintaan dari Kepala Desa Bonto Bira, yang disampaikan sejak awal saat seminar kerja. Beliau mengusulkan agar mahasiswa KKN membantu membuatkan tanda pengenal untuk Kepala Dusun, Imam Dusun, dan para Tokoh Masyarakat yang ada di desa. Tak hanya disambut baik, permintaan ini juga langsung diwujudkan oleh tim KKN sebagai bentuk penghormatan dan rasa terima kasih atas sambutan hangat warga selama mereka mengabdi.
Selain membuat papan nama untuk masjid, rumah kepala dusun, dan rumah imam, mahasiswa juga menyebarkan sutrah imam dan sutrah jemaah ke seluruh masjid di Desa Kurusumange. Langkah kecil namun sangat berarti bagi kelengkapan dan kenyamanan ibadah masyarakat setempat.
Koordinator Desa, Nursal, menjelaskan bahwa persiapan untuk program ini sudah dimulai sejak sepekan sebelum hari penarikan.
“Kami ingin semuanya berjalan rapi dan teratur, jadi tim langsung bergerak cepat. Bukan cuma untuk kenangan, tapi sebagai bukti bahwa kami pernah hadir dan berkiprah di Desa Kurusumange,” ujarnya.
Berikut adalah daftar lokasi yang telah dipasangi papan nama dan petunjuk:
Masjid Fastabiqul Khairat, Dusun Ka’bung
Masjid Nurul Taqwa, Dusun Bonto Bira
Masjid Al Ilyas, Dusun Bonto Bira
Masjid Al Azhar, Dusun Bira-Bira
Masjid Nurul Iman, Dusun Panasakkang
Masjid Al Ikhlas, Dusun Majannang
Rumah Imam Masjid Dusun Ka’bung
Rumah Kepala Dusun Bira-Bira
Rumah Imam Dusun Bira-Bira
Rumah Kepala Dusun Bonto Bira
Rumah Kepala Dusun Ka’bung
Jejak mereka kini tak hanya tertinggal di hati, tapi juga tampak nyata di sudut-sudut desa dalam bentuk nama, petunjuk, dan perhatian.
Desa Kurusumange mungkin akan kembali sunyi tanpa para mahasiswa STIBA, tapi rompi biru mereka akan selalu dikenang.
Pada hari ini, Kamis, tanggal 24 April 2025, telah dilaksanakan kegiatan penarikan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) STIBA Makassar yang bertempat di Aula Kantor Camat, Kecamatan Simbang, Kabupaten Maros, Provinsi Sulawesi Selatan. Kegiatan penarikan ini merupakan akhir dari pelaksanaan program Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang telah berlangsung selama kurang lebih 57 Hari Lamanya, dimulai sejak 26 Februari hingga 23 April 2025.
Selama periode tersebut, para mahasiswa telah melaksanakan berbagai program kerja yang berorientasi pada , peningkatan aspek keagamaan dalam Masyarakat dan berbagai kegiatan sosial serta kegiatan-kegiatan yang memiliki manfaat luas pada Masyarakat. Acara penarikan ini dihadiri oleh: Ketua STIBA Makassar, Sekretaris Kecamatan Simbang, Kepala Desa dari 6 desa yang berada di Kecamatan Simbang, Ketua MUI Kecamatan Simbang, Perwakilan KUA Kecamatan Simbang, serta di hadiri juga masyarakat dari berbagai desa yang mengantar perpulangan mahasisiwa/i KKN STIBA Makassar.
Dalam momen penarikan mahasiswa KKN STIBA Makassar di Kecamatan Simbang, Khaerul Ahmad sebagai Koordinator Kecamatan Simbang mengucapkan rasa terima kasih yang mendalam kepada masyarakat Simbang atas sambutan hangat terhadap Mahasiswa/i KKN STIBA Makassar. Dalam sesi penyampaian hasil kinerja KKN, ia menyebutkan bahwa tercatat 340 peserta yang mengikuti program belajar Al-Quran dan pengajaran TPA/TPQ di berbagai masjid yang ada di Kecamatan Simbang. Selain itu, berbagai program kerja yang telah dilaksanakan oleh mahasiswa/i KKN telah memberikan manfaat nyata bagi masyarakat setempat.
Dalam sesi sambutan ketua STIBA Makassar, Ustadz Ahmad Hanafi Dain Yunta, menyampaikan bahwa kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) STIBA Makassar telah resmi berakhir. Beliau mengingatkan kembali kepada para mahasiswa/i bahwa setelah KKN, mereka akan menghadapi tugas akhir yang menanti. Dalam kesempatan tersebut, beliau juga mengingatkan bahwa istirahat di dunia hanyalah sementara, sementara istirahat yang sejati ada di akhirat. Ustadz Ahmad berharap agar program-program yang telah dilaksanakan selama KKN dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat Kecamatan Simbang. Selain itu, beliau menekankan bahwa STIBA Makassar didirikan sebagai kampus dakwah dan sejak awal kampus ini di didirikan motivasinya semua mahasiswa/i nya tidak boleh ada yang mengaggur, semuanya harus mengabdi terlebih dahulu, dan semoga ada yang melaksanakan pengabdian di kecamatan simbang. Mudah-mudahan mahasiswa KKN STIBA Makassar masih bisa hadir kecamatan simbang tahun depan. Di akhir sambutannya, Ustadz Ahmad Hanafi menyampaikan rasa terima kasih kepada pemerintah kecamatan, serta pemerintah desa yang telah aktif memantau dan mendampingi para mahasiswa/i KKN di setiap posko. Beliau juga menyampaikan permohonan maaf jika terdapat kekurangan dalam pelaksanaan program KKN. Sebagai penutup, beliau memberikan sebuah pantun yang menyentuh hati: “Jalan-jalan ke kota Jombang, beli langsat harus ditimbang, mahasiswa/i KKN STIBA mulai bimbang, karena harus berpisah dengan warga Simbang.”
Sekretaris Camat Simbang menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya atas kontribusi luar biasa yang telah diberikan oleh para mahasiswa. Beliau menekankan bahwa kehadiran mahasiswa KKN sangat membantu masyarakat, terlebih di bulan Ramadhan, melalui berbagai kegiatan edukatif dan keagamaan. Program KKN STIBA Makassar dinilai membawa dampak positif yang nyata, khususnya dalam mendidik dan membina anak-anak di wilayah Simbang. Atas nama pemerintah kecamatan, beliau menyatakan kesiapan untuk kembali menerima mahasiswa KKN STIBA Makassar di masa mendatang, sekaligus secara resmi menyerahkan kembali mahasiswa KKN kepada Ketua STIBA Makassar.
Sementara itu, para kepala desa juga menyampaikan kesan mendalam atas kehadiran mahasiswa KKN. Kepala Desa Sambueja mengungkapkan bahwa momentum kedatangan mahasiswa STIBA sangat tepat dan berhasil mengisi seluruh masjid di desanya, bahkan beliau menyatakan bahwa pintu Desa Sambueja akan selalu terbuka bagi mahasiswa STIBA. Kepala Desa Bonto Tallasa turut menyampaikan bahwa keakraban mahasiswa dengan masyarakat, terutama dengan anak-anak, sangat terasa dan berharap program KKN STIBA dapat kembali hadir tahun depan. Kepala Desa Tanete pun menambahkan bahwa secara pribadi dan mewakili masyarakat, mereka merasa berat melepas kepergian mahasiswa karena kedekatan yang terjalin sudah seperti saudara sendiri.
Kegiatan penarikan mahasiswa/i KKN STIBA Makassar di Kecamatan Simbang secara resmi ditutup dengan prosesi simbolis penyerahan rompi KKN dari Sekretaris Camat kepada Ketua STIBA Makassar. Penyerahan ini menjadi tanda berakhirnya masa pengabdian para mahasiswa/i di Kecamatan Simbang. Acara dilanjutkan dengan pemberian cinderamata oleh Koordinator Kecamatan Simbang kepada Pemerintah Kecamatan Simbang yang diwakili oleh Sekretaris Camat, sebagai bentuk apresiasi atas dukungan dan kerja sama selama pelaksanaan KKN.
Selanjutnya, dilakukan penyerahan Halaqah Pegangan Mahasiswi kepada Majelis Wakil Cabang (MWC) Kecamatan Simbang, sekaligus penyerahan cinderamata yang diwakili oleh DPD Wahdah Islamiyah Maros. Kegiatan penarikan ini ditutup dengan pembacaan doa oleh Ketua MUI Kecamatan Simbang yang berlangsung dalam suasana penuh haru dan khidmat. Sebagai penutup kegiatan, para mahasiswa/i KKN menyampaikan harapan agar segala bentuk pengabdian dan program yang telah dilaksanakan dapat menjadi kebaikan yang berkelanjutan dan terus memberi manfaat bagi masyarakat Kecamatan Simbang.
Simbang, 24 April 2025 Mahasiswa/i KKN STIBA MAKASSAR Kecamatan Simbang
Hari Kamis, 24 April 2025, menjadi penanda berakhirnya masa pengabdian mahasiswa KKN STIBA Makassar Angkatan VIII di Kecamatan Tompobulu. Bertempat di Aula Kantor Camat Tompobulu, acara penarikan ini dimulai sekitar pukul 09.00 WITA dan berlangsung hingga selesai. Suasananya hangat, penuh rasa syukur, sekaligus sedikit haru karena harus meninggalkan tempat-tempat yang selama ini sudah terasa seperti rumah kedua.
Acara ini dihadiri oleh para kepala desa dari delapan desa se-Kecamatan Tompobulu, seluruh mahasiswa KKN, serta beberapa tokoh dan masyarakat yang selama ini terlibat langsung dalam proses KKN. Momen ini jadi ajang silaturahmi terakhir, sekaligus wadah untuk saling menyampaikan pesan, kesan, dan harapan sebelum para mahasiswa kembali ke kampus.
Acara kemudian dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh salah satu mahasiswa KKN STIBA Kecamatan Tompobulu. Suara lantunan ayat yang merdu itu menggema di ruangan, menambah kekhidmatan suasana dan mengingatkan semua yang hadir bahwa KKN ini bukan hanya soal program kerja, tapi juga bagian dari misi dakwah dan ibadah.
Setelah pembacaan ayat suci Al-Qur’an, acara dilanjutkan dengan sambutan dari Ustaz Rachmat bin Badani Tempo, Lc., M.A. selaku perwakilan STIBA Makassar. Dalam penyampaiannya, beliau menyampaikan tiga hal penting. Pertama, ucapan terima kasih mewakili civitas akademika STIBA kepada seluruh jajaran pemerintahan Kecamatan Tompobulu atas kesempatan yang telah diberikan kepada mahasiswa untuk mengabdi dan belajar langsung di tengah masyarakat. Beliau juga secara khusus menyampaikan apresiasi kepada Bapak Camat Tompobulu atas segala bentuk dukungan, fasilitas, dan bimbingan selama masa KKN—seraya mendoakan agar semua itu dibalas dengan ganjaran terbaik dari Allah SWT.
Kedua, beliau menyampaikan permohonan maaf atas segala khilaf dan kekurangan mahasiswa selama berinteraksi dengan masyarakat, baik yang disengaja maupun yang tidak. Dan ketiga, beliau menitipkan harapan besar agar semangat warga Tompobulu dalam menuntut ilmu agama bisa terus tumbuh dan berkembang, bahkan lebih baik dari sebelumnya.
Sambutan berikutnya disampaikan oleh Bapak Hardiman Bakri, S.STP., Camat Tompobulu. Dengan penuh semangat, beliau mengucapkan terima kasih atas kehadiran mahasiswa KKN STIBA Makassar, khususnya atas penempatan mereka di beberapa titik strategis, seperti Desa Bonto Somba. Beliau menuturkan bahwa keberadaan mahasiswa sangat terasa manfaatnya, terlebih dalam menghadapi persoalan sosial keagamaan yang sempat ramai diperbincangkan. Melalui kegiatan dakwah dan pembinaan yang dilakukan mahasiswa, kesesatan yang sempat viral perlahan mulai terkikis.
Tak hanya itu, beliau juga menyampaikan harapan besar agar kerja sama ini tidak berhenti sampai di sini. Beliau berharap STIBA Makassar bisa terus mengirimkan mahasiswa KKN ke Kecamatan Tompobulu di tahun-tahun berikutnya, karena menurutnya, masyarakat sangat membutuhkan sentuhan keagamaan yang dibawa oleh para dai muda ini.
Setelah sambutan-sambutan, acara berlanjut dengan penyerahan rompi KKN secara simbolis dari Bapak Camat Tompobulu kepada perwakilan STIBA Makassar. Momen ini jadi simbol bahwa masa pengabdian telah resmi ditutup, tapi semangat untuk terus menjalin hubungan baik tak akan pernah putus. Suasana jadi penuh haru, apalagi bagi mahasiswa yang sudah mulai merasa akrab dengan masyarakat setempat.
Tak lama setelah itu, panggung acara dipersilakan untuk Bapak Andi Hendra Abas, salah satu tokoh masyarakat Tompobulu yang selama ini turut aktif dalam mendampingi mahasiswa. Dalam penyampaiannya, beliau mengaku sempat ragu ketika awal mendengar STIBA akan melaksanakan KKN di wilayah mereka. Ia mempertanyakan, “Apa bedanya program KKN ini dengan KKN sebelumnya yang sudah-sudah?”
Namun seiring berjalannya waktu, keraguan itu berubah menjadi kekaguman. Menurutnya, program kerja yang dibawa mahasiswa STIBA ternyata sangat berbeda—dan sangat dibutuhkan. Ada halaqah tahsin, kajian dirosah, ceramah, dan berbagai aktivitas dakwah yang menyentuh kebutuhan spiritual masyarakat. Ia mengatakan bahwa proker keagamaan seperti inilah yang sesungguhnya paling dibutuhkan oleh warga Tompobulu.
Beliau menutup kesan-pesannya dengan sebuah kutipan yang mengena, “Setiap cerita pasti akan berakhir, namun setiap akhir cerita adalah awal dari cerita yang baru.” Sebuah penegas bahwa meski KKN resmi ditarik, semangat kebaikan yang telah ditanamkan semoga terus tumbuh di hati masyarakat.
Sebagai penutup rangkaian kegiatan, acara diakhiri dengan foto bersama—dimulai dari jajaran tamu undangan, para kepala desa, camat, tokoh masyarakat, hingga seluruh mahasiswa KKN dari delapan desa se-Kecamatan Tompobulu. Tawa dan canda terselip di antara jepretan kamera, menyimpan kenangan hangat yang tak akan mudah dilupakan.
Demikian berita acara ini disusun sebagai catatan resmi penarikan Mahasiswa KKN VIII STIBA Makassar di Kecamatan Tompobulu. Semoga semua amal, waktu, dan tenaga yang dicurahkan selama masa KKN menjadi pemberat amal kebaikan di sisi Allah SWT.
Tompobulu, 24 April 2025 Mahasiswa/i KKN VIII STIBA Makassar Kec. Tompobulu
Setelah sekian pekan mengabdi dan membersamai masyarakat Tanralili, tibalah momen yang berat namun bermakna: penarikan Mahasiswa KKN 8 STIBA Makassar. Acara ini diselenggarakan di Kantor Kecamatan Tanralili, Desa Toddopulia, Kabupaten Maros, dengan penuh haru, tawa, dan rasa syukur.
Acara penarikan resmi dibuka oleh Bapak H. Muiz selaku Sekretaris Camat, mewakili Camat Tanralili. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan rasa bangga dan terima kasih yang mendalam kepada seluruh mahasiswa KKN STIBA Makassar atas kontribusi nyata dan dampak positif yang begitu besar di wilayahnya, terutama selama bulan Ramadhan.
Tiga Hal yang Membekas di Hati Masyarakat Tanralili:
Harapan untuk Kembali Meskipun dosen pembimbing kami, yang juga ustaz tercinta, beberapa kali menyampaikan bahwa ini adalah KKN terakhir dari STIBA Makassar, namun masyarakat dan aparat Kecamatan Tanralili tetap menyimpan harapan besar agar STIBA bisa kembali di tahun-tahun mendatang. Rasa kehilangan mulai terasa sejak sekarang.
Kebermanfaatan Nyata yang Dirasakan Keberadaan mahasiswa KKN 8 STIBA Makassar benar-benar memberikan warna tersendiri, terutama di bulan Ramadhan. Para imam masjid, tokoh masyarakat, hingga anak-anak turut merasakan kehadiran yang membawa kebaikan—dari bimbingan ibadah, kajian, hingga pendampingan masyarakat. Di luar Ramadhan pun, jejak kebermanfaatan itu nyata: Festival Anak Shalih, Tabligh Akbar, Pelatihan Fardu Kifayah, Silaturahmi Akbar se-Kecamatan, hingga kegiatan-kegiatan sosial dan dakwah lainnya.
Kesan yang Tak Terlupakan Tidak sedikit yang mengatakan, “KKN STIBA berbeda dari KKN lainnya.” Bukan hanya programnya, tapi juga akhlak, interaksi, dan kehangatan yang ditunjukkan oleh para mahasiswa. Kesan itu tak hanya ditinggalkan di hati para orang tua, tapi juga anak-anak, remaja, dan para tokoh masyarakat. Bahkan Sekcam Tanralili dengan tulus menyampaikan, “Kalian ini adalah kita. Kalian sudah menjadi bagian dari keluarga kami.”
Canda Haru dan Doa yang Menyentuh
Dalam suasana yang penuh kehangatan, Pak KUA sempat memberikan pantun lucu dan harapan, “Kalau sudah baik semuanya, jangan lupa nanti daftar nikahnya di KUA Tanralili, ya!” Satu canda yang mengundang tawa, tapi menyimpan kedekatan yang tulus.
Jejak Keilmuan: Dari Halaqah hingga Kajian
Selama KKN, telah terbentuk 6 halaqah kajian intensif, 50 halaqah tahsin dan Al-Qur’an. Sebuah angka yang bukan hanya statistik, tapi bukti betapa STIBA hadir bukan hanya untuk mengabdi, tapi juga membina dan meninggalkan bekal keilmuan di tengah masyarakat.
Penutup: Bukan Akhir, Tapi Awal Silaturahmi
KKN boleh berakhir, tapi silaturahmi tidak. Kedekatan yang terjalin tidak akan putus oleh jarak dan waktu. Kami bukan hanya tamu. Kami telah menjadi bagian dari keluarga besar Tanralili.
Berjuang di Tanah Tanralili, Dikenang Hingga Lubuk Hati — bukan sekadar tagline, tapi doa yang kami titipkan untuk daerah ini. Semoga jejak kecil kami bisa menjadi amal jariyah yang terus mengalir, dan semoga Allah mempertemukan kembali kami dalam kebaikan di waktu yang lain.
Ditulis oleh: Mahasiswa KKN 8 STIBA Makassar Kecamatan Tanralili, Desa Toddopulia, Kabupaten Maros Kamis 24 April 2025 M /25 Syawal 1446 H
(STIBA.ac.id) Maros – Suasana Masjid Babul Khaerat, Dusun Masale, sore itu terasa berbeda. Senin sore yang biasanya tenang, kini dipenuhi senyum haru dan pelukan hangat. Mahasiswa KKN VIII STIBA Makassar yang selama dua bulan terakhir berbaur dengan masyarakat akhirnya harus pamit pulang. Acara ramah tamah sore itu menjadi penutup resmi dari semua cerita dan pengabdian mereka.
Tepat pukul 16.00 Wita, acara dimulai. Yahya Khairy membuka dengan lantunan ayat suci Al-Qur’an yang langsung membuat suasana terasa syahdu. Setelah itu, sambutan hangat datang dari Koordinator Desa mewakili seluruh mahasiswa KKN. Ia menyampaikan rasa syukur dan terima kasih mendalam atas sambutan luar biasa dari masyarakat selama mereka tinggal dan mengabdi di desa ini.
Pakde, perwakilan aparat desa, juga naik ke podium. Dalam sambutannya, beliau memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas kehadiran para mahasiswa yang dinilainya berhasil membangkitkan kembali semangat keislaman masyarakat.
Bagian yang paling bikin haru adalah sesi pesan dan kesan. Imam Dusun, Saharuddin Dg. Tunru, dengan suara bergetar menceritakan bagaimana halakah “Sembilan Sekawan” yang diasuh Ikram Hidayatullah berhasil meningkatkan kemampuan baca Al-Qur’an mereka yang dulu terbata-bata.
Pak Bustan menambahkan dengan cerita lucu sekaligus mengharukan: belajar Qur’an sambil tertawa karena salah baca, justru membuat semangat belajar makin hidup.
Dan… tangis pun pecah ketika Ibu Salma dari kelompok Dirosa Masale angkat bicara. Dengan mata berkaca-kaca, ia berkata,
“Teruntuk guru kami dari mahasiswi, kami melepasmu dengan doa dan air mata. Kami mendoakanmu di sepertiga malam, semoga Allah memudahkan segala urusanmu.”
Dari kelompok Dirosa Tombolo juga ada seorang ibu yang menyampaikan rasa terima kasih atas kesabaran dan ketulusan para mahasiswi dalam membimbing mereka. Doa agar ilmu yang diajarkan menjadi amal jariah pun mengiringi.
Acara diakhiri dengan doa bersama, tanda resmi penutupan, tapi juga awal dari kenangan yang tidak akan hilang. Ramah tamah ini bukan sekadar perpisahan, tapi simbol eratnya hubungan antara mahasiswa dan masyarakat.
Mereka datang sebagai tamu, tapi pulang sebagai keluarga.
(STIBA.ac.id) Maros – Rasanya baru kemarin mahasiswa KKN VIII STIBA Makassar pertama kali menginjakkan kaki di Desa Kurusumange, tapi tiba-tiba waktu sudah menunjukkan akhir. Dua bulan penuh cerita, suka duka, canda, tangis, dan kerja keras kini ditutup dengan momen ramah tamah yang sederhana tapi dipenuhi dengan keharuan.
Bertempat di Masjid Fastabiqul Khairat, Dusun Ka’bung, acara penutupan ini yang digelar Selasa (22/4/2025) ini dihadiri oleh masyarakat, tokoh desa, sampai kepala desa. Dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, suasana langsung terasa… ya, baper. Sepertinya semua sudah bersiap-siap untuk menahan tangis sore itu.
Acara yang terlihat sederhana, tapi penuh makna: penyerahan sertifikat buat halakah binaan, ucapan terima kasih buat para kepala dusun, penyerahan cendera mata buat kepala desa, sampai serah terima halakah ke DPC Wahdah Islamiyah Tanralili. Semua dilakukan dengan rasa cinta dan… sejujurnya, sulit menahan air mata.
Pak Kepala Desa, H. Muhammad Ridwan, yang sudah dua kali kedatangan mahasiswa STIBA, tidak ragu menyampaikan kekagumannya.
“Saya merasa dengan hadirnya para adik-adik kita dari STIBA membawa begitu banyak pelajaran yang sangat besar… saya berharap tahun depan STIBA kembali lagi!”
Dan bagian yang bikin dada sesak… waktu Nursal, Koordinator Desa, maju untuk bicara. Dengan mata berkaca-kaca, dia berterima kasih ke warga, khususnya tuan rumah Posko 1 dan 2 yang selama ini merawat mereka seperti anak sendiri.
“Kami sangat merasakan rasa kasih sayang dari tuan rumah, yang menganggap kami seperti anak sendiri, selama Ramadan kami merasakan begitu besar kasih sayang yang diberikan kepada kami. Semoga di lain waktu kami bisa bertemu dan berkumpul bersama kembali.”
Tidak berhenti di situ, acara ini juga ditutup dengan penampilan nasyid dari santriwati Rumah Belajar Ibnu Batutah yang menambah bumbu haru di akhir cerita.
Penutupan KKN ini memang akhir, tapi rasanya lebih seperti… awal dari hubungan yang akan selalu hidup di doa-doa. Mereka datang sebagai mahasiswa, tapi pulang sebagai bagian dari keluarga.
(STIBA.ac.id) Maros — Air mata, pelukan hangat, dan tawa kecil yang dibalut haru menjadi penutup indah bagi perjalanan KKN VIII STIBA Makassar di Desa Jenetaesa, Kecamatan Simbang, Ahad (20/4/2025). Acara ramah tamah yang digelar di Kantor Camat Simbang itu jadi ajang berpamitan, bukan hanya antarmanusia, tapi juga antarhati yang selama dua bulan ini saling terhubung dalam dakwah dan pengabdian.
Hadir dalam acara ini para tokoh masyarakat, warga, mahasiswa KKN, hingga para dosen, termasuk Ustaz Dr. Askar Patahuddin, S.Si., M.E. selaku Dosen Pembimbing Lapangan. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan hal yang sangat mengena,
“KKN STIBA ini sangat spesial, beda dengan kampus lain yang biasanya menyentuh dengan cat dan kuas, KKN STIBA bahkan lebih dari itu, mereka menyentuh jiwa-jiwa masyarakat, mereka datang ke hati-hati masyarakat untuk menyampaikan ayat-ayat Allah ﷻ,” ungkapnya.
Kepala Desa Jenetaesa, Bapak Abdulah Latif, juga tak ketinggalan menyampaikan rasa terima kasihnya.
“Kehadiran adik-adik mahasiswa STIBA membawa banyak manfaat bagi warga kami, baik dari sisi keagamaan, sosial, maupun moral. Kami selaku kepala pemerintah desa mengucapkan terima kasih atas kontribusi selama dua bulan ini,” ujarnya.
Setelah sambutan, Koordinator Desa, Muh. Ikhsan Andi Mapiasse, menyampaikan laporan kegiatan yang telah berjalan selama dua bulan. Mulai dari program Dirosa untuk ibu-ibu, TPA anak-anak, kajian keislaman, hingga santunan dan bakti sosial, semuanya disambut antusias oleh masyarakat.
“Terima kasih atas kesempatan yang diberikan. Kami juga mohon maaf jika selama mengabdi ada khilaf dari kami,” ucap Ikhsan mewakili tim KKN.
Suasana makin emosional saat Ibu Surkatika Indryani, salah satu peserta Dirosa, membagikan kesannya. Dengan nada bercanda yang menghangatkan, ia menyebut dirinya dan kawan-kawan sebagai “ibu-ibu jelita—jelang lima puluh tahun” yang sangat terbantu dengan program belajar membaca Al-Qur’an ini.
“Belajarnya asyik, ada nadanya! Kami merasa kembali dekat dengan Allah lewat bacaan yang benar.”
Lalu, mewakili mahasiswa, Fitra Amalia, Ketua Panitia Ramah Tamah, menyampaikan:
“Jenetaesa bukan sekadar tempat tugas, tapi sudah menjadi rumah kedua kami. Kami belajar tentang arti kebersamaan, keikhlasan, dan keberkahan hidup sederhana di sini.”
Tangisan pelan mulai terdengar dari beberapa hadirin. Bahkan, Ibu Posko, tempat para mahasiswa menginap, tampak menyeka air mata sambil memeluk satu per satu mahasiswi peserta KKN. Keakraban yang terjalin selama masa pengabdian kini harus diakhiri, meninggalkan jejak kenangan yang mendalam.
Sebagai penutup, para mahasiswa menyerahkan cendera mata untuk pemerintah desa dan keluarga Posko 1 dan Posko 2. Pelukan, senyuman, dan isak haru mewarnai momen-momen terakhir. Sesi foto bersama dan saling berpamitan menjadi akhir dari acara, namun bukan akhir dari hubungan baik yang telah terjalin.
Karena dalam dakwah dan pengabdian, tak pernah ada kata “selamat tinggal”, yang ada hanyalah “sampai jumpa lagi”.
Laporan Tim Media Mahasiswa KKN STIBA Makassar Desa Jenetaesa
(STIBA.ac.id) Maros – Teras rumah Ibu Kepala Desa Purnakarya, Kecamatan Tanralili, jadi saksi sebuah momen haru yang tak akan mudah dilupakan. Mahasiswa STIBA Makassar dari Posko I dan II resmi menutup masa pengabdiannya lewat sebuah acara ramah tamah yang hangat dan penuh cinta.
Selasa sore, 22 April 2025, dimulai selepas salat Ashar, acara ini dihadiri oleh warga, tokoh masyarakat, dan seluruh peserta KKN yang selama sebulan terakhir telah menyatu dalam denyut kehidupan desa.
Dalam sambutan perwakilan mahasiswa, terdengar ucapan terima kasih yang dalam, bukan hanya atas kesempatan, tapi juga atas pelukan hangat, bimbingan, dan rasa kekeluargaan yang diberikan oleh warga desa.
Purnakarya bukan sekadar tempat pengabdian, tapi sekolah kehidupan yang mengajarkan arti kebersamaan, cinta, dan ketulusan yang tak bisa diukur dengan angka.
Suasana berubah jadi emosional ketika Ibu Kepala Desa berdiri memberi sambutan. Suaranya terbata, matanya berkaca-kaca. Beliau hanya bisa berkata pelan,
“Saya merasa kehilangan 10 orang anak saya.”
Kata-kata yang sederhana itu menghantam lembut di hati semua yang hadir, karena memang, hubungan yang terjalin bukan sekadar antara warga dan mahasiswa, tapi benar-benar seperti keluarga yang saling memiliki.
Air mata pun mengalir semakin deras saat seorang anak SD Kaluku, salah satu sekolah binaan para mahasiswa, membacakan puisi berjudul “Kenangan Indah di Balik Rompi Biru.” Suara kecilnya menggema, menghunjam hati semua yang hadir. Tak sedikit dari hadirin, termasuk para mahasiswa yang tak bisa menahan tangis mereka.
Puisi itu bukan hanya penampilan, tapi gambaran nyata bahwa ikatan yang terbentuk bukan hanya antara orang dewasa. Anak-anak pun tumbuh dengan kenangan indah tentang para “kakak” yang hadir membawa cahaya di tengah hari-hari Ramadan mereka.
Acara ramah tamah ini bukan hanya penanda akhir masa pengabdian, tetapi juga awal dari silaturahmi yang akan terus hidup di hati, dan awal dari keluarga baru.
Meninggalkan jejak yang tak hanya tertulis di laporan, tapi tertanam dalam kenangan dan doa-doa yang saling dipanjatkan.
Laporan KKN VIII STIBA Makassar Desa Purnakarya, Tanralili
(STIBA.ac.id) Maros – Ramadan bukan hanya bulan ibadah, tapi juga momentum terbaik untuk menanamkan nilai-nilai Islam sejak dini. Itulah semangat yang diusung oleh mahasiswa KKN VIII STIBA Makassar Posko I yang bertugas di Desa Purnakarya, Kecamatan Tanralili.
Selama empat pekan penuh, mereka menyusun sebuah modul bertajuk Peskil (Pesantren Kilat), panduan kegiatan Ramadan yang diperuntukkan bagi anak-anak dan remaja di desa ini. Dan pada Selasa, 22 April 2025, modul ini akhirnya rampung dan secara resmi diserahkan ke SD 98 Kaluku, diterima langsung oleh salah seorang guru, Pak Sarid Armansyah.
Modul ini bukan modul biasa. Di dalamnya, mahasiswa meramu materi-materi penting dengan gaya penyampaian yang ringan, mudah dipahami, dan tentu saja menyenangkan. Tujuannya satu: agar anak-anak semakin cinta belajar Islam.
Isi modul Peskil ini dirancang dengan pendekatan yang ringan dan mudah dicerna, namun tetap sarat makna. Di dalamnya terdapat materi Tauhid Dasar yang berfokus pada penanaman pondasi keimanan sejak dini, dilanjutkan dengan pelajaran Adab dan Akhlak Sehari-hari yang mengajarkan nilai-nilai Islam dalam kehidupan sehari-hari, mulai dari cara makan hingga bersikap dalam pergaulan.
Modul ini juga memuat panduan Praktik Ibadah seperti tata cara wudu, salat, serta hafalan doa-doa harian, sehingga anak-anak tidak hanya memahami teori, tapi juga mampu mempraktikkannya.
Tak kalah menarik, bagian Sirah Nabawiyah disampaikan dengan gaya bercerita yang menggugah, mengajak anak-anak menyelami perjalanan hidup Nabi Muhammad ﷺ.
Sebagai pelengkap, disisipkan pula Hafalan Doa-Doa untuk memperkaya ingatan mereka dengan bacaan-bacaan penting yang bisa diamalkan setiap hari.
Penyusunan modul ini dilakukan berdasarkan hasil observasi langsung terhadap kebutuhan masyarakat, khususnya para guru dan orang tua yang berharap adanya materi edukatif islami yang aplikatif di bulan Ramadan.
Dengan penyerahan modul ini, mahasiswa KKN berharap jejak kebaikan mereka bisa terus dirasakan, bahkan setelah mereka kembali ke kampus. Modul ini diharapkan bisa terus digunakan setiap tahunnya, menjadi warisan kecil namun bermakna besar bagi generasi muda Desa Purnakarya.
Laporan Mahasiswa KKN VIII Posko I Desa Purnakarya, Tanralili
(STIBA.ac.id) Maros – Menjelang kepulangan mereka dari Desa Kurusumange, mahasiswa KKN STIBA Makassar meninggalkan sebuah hadiah istimewa: ratusan buku islami yang dibagikan kepada warga sebagai kenang-kenangan terakhir. Bukan sekadar simbol perpisahan, tapi lebih sebagai titipan cinta, tanda bahwa dakwah itu bisa hidup dalam bentuk yang sederhana, tapi bermakna.
Total ada 265 buku yang mereka salurkan. Isinya macam-macam, mulai dari 45 mushaf Al-Qur’an, 90 buku Iqra’ untuk anak-anak yang baru mulai belajar membaca, 40 buku Dirosa sebagai panduan halaqah untuk orang dewasa, 50 buku hafalan kecil buat si kecil yang lagi semangat menghafal, hingga 40 buku zikir pagi dan petang buat jadi teman wirid harian warga desa.
Buku-buku ini dibagikan langsung ke rumah-rumah, ke masjid, ke guru-guru TPA, dan ke halakah Dirosa yang sudah berjalan selama masa KKN. Reaksi wargan sangat hangat. Senyum dan ucapan terima kasih jadi penguat semangat para mahasiswa yang sebentar lagi harus kembali ke Makassar.
“Sebenarnya buku-buku ini sederhana, tapi harapan kami besar, semoga jadi bekal amal jariah, semangat dakwah, dan warisan ilmu yang terus mengalir,” kata salah satu peserta KKN sambil menahan haru.
Karena dakwah tidak harus selalu besar atau megah. Kadang cukup lewat satu mushaf yang dibaca diam-diam di ruang tamu, satu buku doa yang diselipkan di tas ibu-ibu, atau satu buku Iqra’ yang menuntun jari mungil anak-anak mengenal huruf-huruf Al-Qur’an.
Kini masa KKN mereka resmi berakhir. Tapi semoga yang tertinggal bukan cuma jejak kaki dan dokumentasi, melainkan cahaya yang terus menyala di rumah-rumah, di masjid, dan terutama di hati masyarakat Kurusumange.