Akhbar Terbaru

  • Bagian Publikasi Gelar Workshop Media

    Bagian Publikasi Gelar Workshop Media

    (STIBA.ac.id) Makassar – Bagian Publikasi Sekolah Tinggi Ilmu Islam dan Bahasa Arab (STIBA) Makassar baru-baru ini mengadakan Workshop Media. Kegiatan yang melibatkan perwakilan tiap-tiap Lembaga Kemahasiswaan ini berlangsung di Laboratorium Komputer Kampus STIBA, Sabtu (25/06/2022.

    Workshop tersebut mengangkat tema Manajemen Pengelolaan Medsos, menghadirkan Ustaz Abdullah Sa’id, S.H. sebagai narasumber.

    Narasumber merupakan lulusan STIBA Makassar. Hal itu diungkapkan oleh Ustaz Fitra Abadi, S.H., dalam sambutannya,

    “Ustaz kita ini merupakan keluarga besar kita, karena beliau juga pernah menjadi seperti kalian di STIBA,” ujar manajer STIBA TV tersebut.

    Ustaz Abdullah Sa’id membedah slide demi slide. Dalam salah satu isi materi ia mengungkap penyakit parah tiap manusia.

    “Manusia itu didasari oleh FOMO (Fear Of Missing Out) atau penyakit tidak mau ketinggalan informasi. Dalam data, enam juta penduduk Indonesia tetap main gadget walaupun berada di kamar mandi,” papar Kadep. Medikom DPP Wahdah Islamiyah tersebut.

    Workshop media ini berakhir menjelang Zuhur dan diikuti dengan antusias oleh 15 peserta.

    Reporter: Muh. Akbar

  • Bersama Masyarakat Setempat, Ratusan Mahasiswa STIBA Makassar Berpartisipasi dalam Kegiatan Sabtu Bersih

    Bersama Masyarakat Setempat, Ratusan Mahasiswa STIBA Makassar Berpartisipasi dalam Kegiatan Sabtu Bersih

    (STIBA.ac.id) Makassar –  UKK Keasramaan turut berpartisipasi dalam kegiatan Sabtu Bersih bersama warga setempat, Sabtu 26/06/2022). Pembersihan dilangsungkan di sekitar Kampus STIBA Makassar Jl. Inspeksi PAM Manggala dengan melibatkan seluruh mahasiswa.

    Sebelum diturunkan ke lokasi, para mahasiswa mendapat pengarahan singkat dari Ketua Asrama Dwi Faturrahman.

    “Kita akan turun ke lokasi yang padat dengan kendaraan. Kita ingat hadis Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam tentang إماطة الأذى عن الطريق (menghilangkan gangguan dari jalan). Maka hadis ini yang menjadi patokan kita untuk tertib bukan malah menambah gangguan,” tegasnya kepada ratusan mahasiswa.

    Baca juga: Tunjukkan Kepedulian Lingkungan, Mahasiswa STIBA Bergotong Royong Bersama Warga Bersihkan Kompleks Perumahan

    Mahasiswa STIBA Adakan Baksos di Perumahan Golden Hill

    Mahasiswa STIBA Makassar Hijaukan Jalan Inspeksi PAM

    Pada gotong royong tersebut, mahasiswa dan para warga menyingkirkan sampah-sampah dedaunan dan plasitk yang berserakan di bahu jalan.

    Pemangkasan rumput juga dilakukan petugas kebersihan dan staf Kelurahan Manggala yang turut hadir di lokasi kerja bakti.

    Reporter: Muh. Akbar

  • Kunjungi STIBA Makassar, Pejabat Direktorat Diktis  Pantau dan Evaluasi Program KIP Kuliah Kemenag RI

    Kunjungi STIBA Makassar, Pejabat Direktorat Diktis Pantau dan Evaluasi Program KIP Kuliah Kemenag RI

    (STIBA.ac.id) Makassar –  Ketua dan para pimpinan menerima Kunjungan Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam di Gedung Rektorat STIBA Makassar, Senin (27 juni 2022).  Dalam hal ini oleh Ustaz Amiruddin Kuba, M.A. selaku Kepala Seksi Kemahasiswaan Subdirektorat Sarana, Prasarana dan Kemahasiswaan Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam Kementerian Agama Republik Indonesia. Kunjungan ini dalam rangka melakukan pemantauan dan evaluasi Program KIP Kuliah Kemendikbud RI.

    Selain dihadiri unsur-unsur pimpinan dan dosen, monitoring dan evaluasi ini juga menghadirkan ke-12 mahasiswa penerima beasiswa KIP Kuliah.

    Dalam uraiannya, Ustaz Amiruddin Kuba memaparkan sejumlah bantuan beasiswa program kemahasiswaan Diktis Ditjen Pendis Kemenag RI tahun anggaran 2022. Di antaranya beasiswa KIP-Kuliah (dulu Bidikmisi), beasiswa Tahfiz Al-Qur’an, Bantuan Peningkatan Prestasi Akademik (BPPA), dan 14 program bantuan lainnya.

    Kepada para mahasiswa penerima beasiswa KIP, Ustaz Amiruddin mengingatkan agar sejak sekarang mereka punya mimpi.

    “Sejak sekarang punya mimpi supaya tidak hanya stagnan di Makassar. Kalau mau kuliah ke negara manapun, caranya adalah tanamkan niat. Lihat ke lantai, bayangkan peta dunia di lantai tersebut, anggaplah bahwa negara-negara itu kecil sekali. Lalu injak salah satu negara yang ingin Anda tuju. Tapi tetap harus diikuti usaha, seperti IPK minimal 3,5  dan perkuat bahasa,” ujarnya.

    Ia juga mengatakan bahwa mahasiswa penerima beasiswa KIP-Kuliah harus punya prestasi di atas rata-rata mahasiswa lainnya.

    Selain 12 mahasiswa penerima beasiswa KIP-Kuliah, juga ada mahasiswa penerima beasiswa BPPA. Jumlah yang diterima pada tahun 2021 tercatat sebanyak 18 orang. Dan saat ini, Bagian Kegiatan Mahasiswa sedang mengumpulkan berkas-berkas dari mahasiswa untuk pengajuan kembali pada tahun 2022 ini. Demikian pula dengan Beasiswa Hafiz Al-Quran.

  • Di Yaman, Alumni-Alumni STIBA Aktif Berdakwah, Mengisi Khotbah, dan Mengajar Mengaji Anak-Anak Arab

    Di Yaman, Alumni-Alumni STIBA Aktif Berdakwah, Mengisi Khotbah, dan Mengajar Mengaji Anak-Anak Arab

    (STIBA.ac.id) Makassar –  Badrun Nisyam, seorang pelajar di Markaz Tarim yang pernah mengenyam pendidikan di STIBA Makassar terpilih sebagai ketua Dewan Pengurus Luar Negeri (DPLN) Wahdah Islamiyah Yaman.

    Tak hanya Badrun, sembilan pengurus lainnya juga adalah mantan mahasiswa STIBA Makassar yang kemudian melanjutkan studi di Timur Tengah. Mereka adalah Tegar Dovianda Putra, Zulfachry Masykur, Khaerul Budiman, Irfandhy Achmad Fadhil, Mujaddid Sulaiman Laju, Nasrullah Akbar, Dzulfiqar Faruq Hadi, Muallim Sulaiman Laju, dan Wahyuni Ishak. Dua di antaranya yaitu Zulfachry Masykur bersama istrinya Wahyuni Ishak adalah alumni STIBA Makassar.

    Selain dari Tarim, mahasiswa yang masuk dalam jajaran pengurus ini berasal dari berbagai wilayah di Yaman. Di antaranya ada yang belajar di Darul Hadits Ma’rib, Darul Hadits Ibb, Hauthah, dan Jami’atul Iman. Badrun Nisyam, mahasiswa dengan kualifikasi fikih mazhab Syafi’i ini bersama rekan-rekannya akan menjabat selama satu periode ke depan.

    DPLN Yaman adalah DPLN ketiga yang dibentuk oleh Wahdah Islamiyah setelah dibentuknya DPLN Saudi Arabia dan DPLN Sudan.

    Pengukuhan pengurus DPLN WI Yaman ini berlangsung di sela-sela pelaksanaan Musyawarah Pengurus Pleno (MPP) Wahdah Islamiyah. Pengukuhan dilakukan secara virtual, pada Selasa (21/6/2022).

    Ketua Umum DPP Wahdah Islamiyah, Dr. K.H. Muhammad Zaitun Rasmin, M.A. mengukuhkan para pengurus DPLN Yaman ini di hadapan para pengurus DPP serta para Ketua Dewan Pengurus Wilayah Wahdah Islamiyah se-Indonesia.

    Dengan segala keterbatasan yang ada, kader-kader Wahdah di Yaman ini aktif berdakwah di tengah-tengah masyarakat, mengajar mengaji anak-anak, dan khotbah Jumat. Hal itu yang membuat Ustaz Zaitun mengaku sangat bangga.

    “Yang membuat kami tambah bangga dengan para pengurus DPLN ini bahwa mereka selain kuliah, juga aktif berdakwah, mengisi khotbah, menyelenggarakan daurah ilmiyah, dan mengajar mengaji anak-anak Arab di sana. Ini merupakan kesyukuran tersendiri. Bahkan boleh dikatakan hanya di Yaman dai-dai Wahdah mengajari baca Al-Qur’an orang-orang Arab,” ungkapnya.

    Kondisi kehidupan di Yaman saat ini memang sangat berat dibandingkan negara-negara di jazirah Arab lainnya. Yaman menduduki peringkat pertama negara dengan tingkat kelaparan tertinggi di dunia.

  • Program Studi Perbandingan Mazhab STIBA Bukukan Dua Rekor Nasional

    Program Studi Perbandingan Mazhab STIBA Bukukan Dua Rekor Nasional

    (STIBA.ac.id) Sidoarjo –  Program Studi Perbandingan Mazhab STIBA Makassar mencatat dua rekor nasional. Prodi PM dengan mahasiswa terbanyak dan memiliki pendaftar terbanyak pada penerimaan mahasiswa baru se-Indonesia.

    Hal ini terungkap dalam Seminar Internasional dan Pertemuan Asosiasi Dosen Perbandingan Mazhab dan Hukum (ADPMH) PTKIN dan PTKIS se-Indonesia yang berlangsung di Hotel GreenSA Inn and Training Centre, Sidoarjo Jawa Timur.

    STIBA Makassar sebagai salah satu anggota ADPMH mengutus Ustaz Dr. Kasman Bakry, M.H.I. (Wakil Ketua Bidang Akademik) bersama Ustaz Saifullah bin Anshor, Lc., M.H.I. (Ketua Prodi Perbandingan Mazhab) untuk mengikuti kegiatan yang berlangsung tanggal 21-23 Juni 2022 tersebut.

    Dalam sesi sambutan, Ketua ADPMH sekaligus Ketua Prodi PMH UIN Sunan Gunung Jati Bandung Dr. Ayi Yunus Rusyana, M.Ag. memberikan apresiasi kepada STIBA Makassar yang baru bergabung dalam ADPMH dan memegang rekor jumlah mahasiswa Prodi Perbandingan Mazhab terbanyak di seluruh Indonesia. Apresiasi ini mendapatkan sambutan hangat dari seluruh peserta yang hadir.

    Dalam sesi seminar internasional tersebut, Ketua Prodi Perbandingan Mazhab STIBA Makassar, Ustaz Saifullah bin Anshor, Lc., M.H.I. mendapat kesempatan memberikan pandangannya terkait khilafiah dalam mazhab fikih dan penyikapannya. Pandangannya itu ia sampaikan dalam bahasa Arab yang fasih.

    Pada sesi berikutnya, Anggota ADPMH yang dihadiri oleh 17 utusan Prodi PMH dari 19 Prodi PMH Se-Indonesia melanjutkan kegiatan silaturrahmi nasional ini dengan fokus pada dua pembahasan utama, yaitu: Fiksasi AD/ART ADPMH, dan Penyamaan persepsi dan penyusunan kurikulum asosiasi Prodi Perbandingan Mazhab.

    Pada kesempatan tersebut, Ketua ADPMH dan sekretarisnya Sitti Hanna, Lc., M.A. meminta secara khusus kepada utusan STIBA Makassar untuk berbagi strategi kepada seluruh anggota ADPMH terkait pengelolaan institusi dan penerapan kurikulum. Sekretaris ADPMH yang juga Ketua Prodi PMH UIN Syarif Hidayatullah Jakarta tersebut juga ingin mengetahui stategi rekrutmen calon mahasiswa baru di STIBA Makassar sehingga dapat meraih jumlah mahasiswa terbanyak dan jumlah pendaftar calon mahasiswa baru terbanyak untuk prodi PMH se-Indonesia.

    Ustaz Dr. Kasman Bakry, M.H.I. sebagai Wakil Ketua Bidang Akademik STIBA Makassar dipersilahkan memberikan informasi tentang manajemen pengelolaan institusi, metode sosialisasi, dan metode pembelajaran di STIBA Makassar secara umum, serta penerapan kurikulum Prodi PMH secara khusus.

    Presentasi Waka I Bidang Akademik ini diakhiri dengan pemutaran video profil STIBA Makassar selama kurang lebih 15 menit yang diunduh oleh panitia dari situs web resmi STIBA Makassar.

    Tonton Video Profil STIBA Makassar: STIBA Makassar – Kampus Dakwah & Perjuangan

    Pemaparan Ustaz Kasman mendapat apresiasi meriah dari seluruh peserta ADPMH yang hadir. Hal tersebut menambah daya tarik para peserta untuk berkunjung dan bersilaturahmi ke STIBA Makassar. Mereka ingin menyaksikan secara langsung proses pembinaan di kampus dakwah dan perjuangan, STIBA Makassar.

    Fakultas Syariah dan Hukum UIN Sunan Ampel menjadi tuan rumah seminar internasional ini, bekerja sama dengan ADPMH. Tema sentral yang diusung adalah The Dinamics of Moderation on Religion and Schools in the Midst of Social Changes Post Covid-19 Pandemic.

    Penyelenggara mengadirkan dua narasumber, yaitu H. M. Adib Abdusshomad, M.Ag., M.Ed., Ph.D. (Kasubdit Akademik Diktis Kementerian Agama) dan Syekh Dr. Labib Najib Abdullah Ghaleb (Dosen Fikih Mazhab Syafi’i di University of Aden Yaman).  Dan selaku moderator adalah Dr. Hj. Nurlailatul Musyafaah, Lc., M.A. (Dosen PMH UIN Sunan Ampel Surabaya).

    Acara dibuka secara resmi oleh Rektor yang diwakili Wakil Rektor III UIN Sunan Ampel, Prof. Dr. Muhit, M.Ag. setelah didahului dengan sambutan Dekan FSH UIN Sunan Ampel, Prof. Dr. H. Masruhan, M.Ag. dan sambutan Ketua ADPMH, Dr. Ayi Yunus Rusyana, M.Ag.

  • Ketua STIBA: Wanita Salehah Bukan Wanita Tanpa Aib dan Kekurangan

    Ketua STIBA: Wanita Salehah Bukan Wanita Tanpa Aib dan Kekurangan

    (STIBA.ac.id) Makassar –  Sebaik-baik kesenangan di dunia adalah wanita salehah. Demikian disampaikan oleh Ustaz Akhmad Hanafi Dain Yunta, Lc., M.A., Ph.D. pada pemaparan materinya dalam kegiatan Taklim Sakan I (Jumat, 17/06/2022). Ustaz Akhmad menjelaskan secara dalam makna dari tema kegiatan “Khairu mata’ ad-dunya al-mar’ah as-shalehah” (sebaik-baik perhiasan dunia adalah wanita salehah).

    Menurutnya, kesenangan di dunia termasuk takdir yang baik bagi manusia. Namun kesenangan tersebut hanya bersifat terbatas dan tidak permanen dengan adanya batasan-batasan syariat di dalamnya.

    “Salah satu bentuk keindahan di dunia ini adalah keberadaan wanita salehah. Wanita salehah bukan wanita tanpa cacat, aib, dan tanpa kekurangan. Karenanya, jangan pernah berhenti untuk menjadi wanita salehah walau memiliki banyak kekurangan, sebab di antara sifat sosok wanita salehah adalah ingin selalu menjadi lebih baik,” ungkap ketua STIBA Makassar tersebut.

    Kegiatan Taklim Sakan I dilaksanakan oleh Unit Kegiatan Mahasiswi Asrama Putri (UKM Aspuri) STIBA Makassar. Kegiatan ini dilaksanakan melihat besarnya perhatian Islam terhadap wanita. Hal itu bisa dilihat bagaimana Islam memberikan wanita ruang dan juga kedudukan terhormat untuk mereka dengan batasan-batasan.

    Tidak hanya mendengarkan materi, taklim sakan kali ini juga dirangkaikan dengan pemberian apresiasi oleh bidang-bidang yang ada pada seluruh kamar dan penghuni asrama. Kegiatan tersebut berlangsung secara offline di Aula Ummul Mukminin Aisyah ra. pada Jumat siang. Dihadiri oleh seluruh penghuni Asrama Putri STIBA Makassar. (Tim Humas Putri).

  • Siap-Siap! Mahasiswa Semester VI dan VIII Diproyeksikan Jadi Murabbi Mahasiswa Baru

    Siap-Siap! Mahasiswa Semester VI dan VIII Diproyeksikan Jadi Murabbi Mahasiswa Baru

    (STIBA.ac.id) Makassar –  Dewan Ekskutif Mahasiswa (DEMA) STIBA Makassar menggelar Pertemuan Murabbi STIBA Makassar secara hybrid, Kamis (16/6/2021). Tema yang diusung kali ini ialah Optimalisasi Peran Murabbi dalam Pembinaan Karakter Mahasiswa STIBA.

    Acara yang bertujuan untuk mengetahui perkembangan tarbiah di kampus STIBA Makassar sekaligus menguatkan peran murabbi itu dihadiri secara online oleh Ketua LKPM DPP Wahdah Islamiyah Ustaz Syaiful Yusuf Lc. M.A. Dalam sambutannya, ia mengingatkan tentang pentingnya tarbiah.

    “Tarbiah merupakan salah satu jalan yang sangat ideal dalam melahirkan kader-kader pejuang yang memiliki kualitas yang diharapkan sebagai para pejuang Islam,” ujar ustaz yang merupakan salah seorang pendiri STIBA tersebut.

    Ketua STIBA Makassar Akhmad Hanafi Dain Yunta, Lc., M.A., Ph.D. membuka kegiatan dengan beberapa pesan kepada para peserta. Di antara pesan yang disampaikan, Ustaz Akhmad berharap mahasiswa semester VI dan VIII STIBA Makassar sudah bisa diberikan amanah untuk menarbiah halaqah mahasiswa baru yang akan datang.

    Sementara Ustaz Ahmad Amunir, Lc. selaku ketua BKK STIBA Makassar mengingatkan kembali kepada para peserta mengenai prosedur-prosedur pembinaan melalui tarbiah.

    “Semoga dengan diadakannya kegitan ini, kita bisa mendapatkan solusi terkait masalah yang akan dihadapi ke depannya,” pungkas Ustaz Ahmad Amunir.

    (Reporter: Akbar Tahir, Foto: Rifki Imam Mujari)

  • Silaturahmi ke Pangdam XIV Hasanuddin, Ketua STIBA Makassar Sampaikan Undangan Membawakan Kuliah Umum tentang Kebangsaan di Institusinya

    Silaturahmi ke Pangdam XIV Hasanuddin, Ketua STIBA Makassar Sampaikan Undangan Membawakan Kuliah Umum tentang Kebangsaan di Institusinya

    (STIBA.ac.id) Makassar –  Ketua STIBA Makassar Ustaz Akhmad Hanafi Dain Yunta, Lc., M.A., Ph.D. bersama sejumlah Dewan Pengurus Pusat Wahdah Islamiyah mengadakan kunjungan dan silaturahmi ke Pangdam XIV Hasanuddin Mayjen TNI Andi Muhammad Bau Sawa Mappanyukki, S.H., M.H., Kamis (16/6/2022). Kunjungan tersebut berlangsung di markas Kodam XIV Hasanuddin Jalan Urip Sumoharjo, Panaikang, Kec. Panakkukang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan,

    Sekjen DPP WI Ustaz Syaibani Mujiono, M.Si. menyampaikan bahwa tujuan silaturahmi ini adalah untuk meminta kesediaan Pangdam XIV Hasanuddin untuk menyampaikan kuliah umum di Wahdah Islamiyah tentang kebangsaan.

    “Pertemuan dengan pangdam untuk bersilaturahmi dan juga meminta kesediaan Pangdam untuk memberikan kuliah umum untuk Wahdah Islamiyah dan STIBA Makassar tentang kebangsaan. Insya Allah Pangdam siap dan mendukung untuk memberikan pencerahan kepada ummat tentang bagaimana kebangsaan yang Insya Allah tidak bertentangan dengan nilai-nilai Islam,” ujarnya.

    Kehadiran Pengurus Wahdah Islamiyah disambut baik oleh Pangdam XIV Hasanuddin dan senang dengan kunjungan tersebut, Mayjen TNI Andi Muhammad berharap terus sinergi untuk membangun bangsa bersama ormas Islam dan para pendakwah.

    Selain Ketua STIBA Makassar dan Sekjen DPP, tampak pula Ketua Harian Ustaz Dr. Rahmat Abdurrahman, Lc., M.A. Juga hadir Ketua Dewan Syuro Wahdah Islamiyah Ustaz Ikhwan Abdul Jalil, Lc., M.H.I. dan Wakil Ketua Dewan Syuro Ustaz Dr. Muhammad Nusran, I.P.M., ASEAN Eng.

  • Ketua STIBA Lantik Kepala dan Sekretaris Prodi Pendidikan Bahasa Arab

    Ketua STIBA Lantik Kepala dan Sekretaris Prodi Pendidikan Bahasa Arab

    (STIBA.ac.id) Makassar –  Ketua STIBA Makassar Ustaz Akhmad Hanafi Dain Yunta, Lc., M.A., Ph.D. melantik kepala dan sekretaris Program Studi Pendidikan Bahasa Arab, Rabu 15 Zulkaidah 1443 H (15/06/2022). Pelantikan ini berlangsung usai salat Zuhur di Masjid Anas bin Malik disaksikan seluruh jemaah.

    Ustaz Dr. Rustam Koly, Lc., M.A. yang dilantik sebagai ketua Prodi PBA adalah alumni Universitas Islam Madinah. Program S1 hingga doktoral konsentrasi Bahasa Arabi ia selesaikan di Kota Nabi itu. Sementara sekretarisnya adalah Ustaz Abdullah Nazhim, S.T., Lc., alumni Fakultas Teknik Unhas dan Universitas Qashim Saudi Arabia.

    Baca juga: Ulas Teori David Ausubel, Dosen STIBA Lulus S3 Universitas Islam Madinah dengan Predikat Summa Cum Laude – STIBA MAKASSAR

    Dalam tausiah usai pelantikan, Ketua STIBA Makassar mengatakan bahwa ada dinamika yang berkembang yang menunjukkan selalu ada hal-hal baru di STIBA. Menurutnya, semua itu dalam rangka peningkatan kualitas pembelajaran di STIBA.

    “Empat tahun ke depan alumni pertama akan kita lihat hasilnya. Itu akan baik kalau dimulai dengan menyiapkan bibit-bibit yang unggul dan dirawat dengan baik. Insyaallah hasil tidak akan mengkhianati usaha yang kita lakukan. Mudah-mudahan PBA ini berjalan sesuai dengan harapan kita,” ujar Ustaz Akhmad.

    Ada 70 mahasiswa baru yang diterima di Prodi PBA pada PMB musim ini. Merekalah yang akan menjadi angkatan pertama pada prodi yang dikomandoi Ustaz Dr. Rustam Koly tersebut.

  • Ketua STIBA Harap Tiga Kekuatan Ini Lahir dari Porsani XV

    Ketua STIBA Harap Tiga Kekuatan Ini Lahir dari Porsani XV

    (STIBA.ac.id) Makassar –  Pekan Olahraga dan Wawasan Keislaman (Porsani) merupakan salah satu perhelatan akbar tahunan STIBA Makassar. Program kerja DEMA ini merupakan Porsani yang ke-15 setelah vakum setahun akibat pandemi.

    Kekuatan persatuan dan ukhuwah islamiyah di antara mahasiswa menjadi pesan utama ustaz Dr. Ahmad Hanafi Dain Yunta, Lc., M.A. selaku ketua STIBA Makassar saat memberikan sambutan pada Pembukaan Porsani XV ini.

    “Tujuan dari kegiatan ini bukan sekadar kita bergembira, bukan sekadar kita bertanding, bukan pula hanya untuk berlomba. Tetapi tujuan utama yang ingin kita wujudkan adalah menjadi mahasiswa yang selain memiliki kekuatan ilmu (quwwah ilmiyyah) yang didapatkan dari kegiatan perkuliahan, kita juga menginginkan mahasiswa memiliki kekuatan ikatan persaudaraan (al quwwah al akhawiyyah) dan kekuatan fisik (al quwwah al jasadiyah) yang didapatkan dari kegiatan-kegiatan olahraga, seni, dan wawasan keislaman seperti ini,” ujar Ustaz Ahmad Hanafi di depan kontingen peserta, dan tamu undangan, Sabtu (11/06/2022).

    Lebih lanjut, Ustaz Akhmad meminta para peserta untuk memanfaatkan momentum Porsani ini.

    “Jangan ada satu event yang tertinggal. Semua pertandingan ikuti dengan baik, ikuti dengan semangat sportivitas, ikuti dengan penuh dedikasi, ikuti dengan hati yang adem dan tidak panas. Kaki boleh menendang sekuat-kuatnya tapi hati kita harus tetap lembut dan hati kita tetap dipertautkan karena Allah,” tambahnya.

    “Bertanding secara sportif begitu pula pertandingan wawasan keislaman, adu hafalan, adu kecerdasan tapi semuanya dalam bingkai semangat persatuan kita mengembalikan izzah dan kejayaan umat ini,” kata Ustaz Ahmad Hanafi mengakhiri sambutannya.

    Acara pembukaan Porsani XV tersebut dibuka secara resmi oleh Ketua Harian DPP Wahdah Islamiyah Ustaz Dr. H. Rahmat Abdul Rahman, Lc., M.A. dan dihadiri oleh salah seorang atlet club sepak bola di Kota Makassar (PSM Makassar) Kanda Abdurrahman.

    Pembukaan Porsani XV ditandai juga dengan pengibaran tiga bendera oleh panitia Porsani XV. Ketiga bendera itu adalah bendera STIBA, bendera DEMA, dan bendera Porsani XV.

    Reporter : Tim Media Porsani XV