(STIBA.ac.id) Makassar – Penarikan mahasiswa KKN STIBA Makassar berlangsung serentak di tiga kecamatan, Kecamatan Bantimurung, Kecamatan Parigi, dan Kecamatan Tombolopao.
Seremoni penarikan berlangsung di kantor kecamatan dan dihadiri oleh para camat, kepala desa dan lurah terkait, tokoh masyarakat, mahasiswa KKN STIBA Makassar serta dosen pendamping setiap posko.
Camat Bantimurung Asrul Rivai Rachman saat pelepasan mahasiswa KKN di kantornya mengisahkan, ia pernah diundang salah seorang warganya di Kalabbirang yang telah lanjut usia. Warganya tersebut mengatakan kalau sudah banyak yang pernah mengajarinya membaca Alquran, tapi ia tetap tidak mampu membaca Kitabullah tersebut. Ia baru bisa membaca Alquran setelah diajar oleh mahasiswa STIBA.
“Warga kami juga sangat senang dengan terapi bekam. Beberapa posko di Bantimurung yang adakan bekam, banyak testimoni warga yang sangat senang dan antusias dengan kegiatan ini. Ke depan saya akan buat Kuesioner kepuasan KKN mahasiswa ke warga saya pasca penarikan KKN,” ujarnya.
“Bersyukur karena kesan warga terhadap STIBA bagus-bagus. Banyak yang tanya kenapa KKN-nya cuma 40 hari, bisakah ditambah waktunya?,” lanjut Asrul.
Camat Bantimurung juga mengucapkan terimakasih atas pengabdian dan usaha-usaha yang telah dilakukan mahasiswa untuk memahamkan agama ke warganya, sekaligus memohonkan maaf atas kekurangan-kekurangan mereka.
Ustaz Putra Alam, S.E., M.E.I. yang menjadi salah seorang dosen pendamping lapangan menuturkan bahwa warga yang rumahnya dijadikan posko mahasiswa KKN Desa Alatengae tidak mau melepas spanduk Posko KKN Mahasiswa STIBA. Ia baru akan melepasnya jika telah datang delegasi mahasiswa KKN STIBA Angkatan IV tahun berikutnya.