(STIBA.ac.id) Gowa –  Ada empat indikator kebahagiaan di dunia; istri salehah, tempat tinggal yang lapang, tetangga yang baik, dan kendaraan yang nyaman. Bukan hal tercela ketika seseorang berdoa untuk diberikan keempat hal ini. Karena dalam Alquran sendiri Allah telah mengajarkan cara meminta kebahagiaan di dunia melalui firman-Nya “rabbana atina fiddunya hasanah”.

Hal ini disampaikan Ketua STIBA Makassar Ustaz Ahmad Hanafi, Lc., M.A., Ph.D. ketika membuka Pengajian Keluarga STIBA Makassar, Sabtu (01/02/2020).

Namun, lanjut Ustaz Ahmad, keempat indikator itu tidak berarti jika tidak dibarengi dengan kesehatan. Hal inilah yang menjadi salah satu alasan pengajian kali ini mengangkat tema seputar kesehatan “Mewujudkan Keluarga Sehat”. Bagian Kepegawaian selaku pelaksana mengundang dr. Ihsan Jaya, Sp.Ak. sebagai narasumber.

“Topik kesehatan keluarga saya kira lumayan luas, dan sebenarnya dokter itu kompetensinya tentang penyakit, mengenal, mendiagnosis, dan pengobatan. Kalau kesehatan keluarga lebih tepat dibahas teman-teman promosi kesehatan. Jadi aspek preventif dan kuratif ranahnya pada teman-teman kesehatan masyarakat,” ujar dr. Ihsan mengawali materinya.

Dokter Ihsan meminta keluarga STIBA Makassar proporsional dalam menyikapi kedokteran modern dan metode-metode pengobatan alternatif lainnya. Menurutnya, horison kesehatan itu luas. Kesempatan untuk sehat bukan dominasi rumah sakit dan dokter. 

“Bekam, akupuntur, dan PAZ juga bisa dipertanggungjawabkan. Yang pasti adil dan proporsional dan jangan mengklaim berlebihan,” kata dr. Ihsan.

Ia mencontohkan, ada ahli medis antipati dengan pengobatan  non medis. Sebaliknya, ada ahli pengobatan non medis yang sangat antipati dengan kimia. Inilah yang menjadi bahan buat diskusi biar lebih hidup. Biar proporsional semua pihak harus pelajari teori secara objektif,” lanjutnya lagi.

Pengajian Keluarga STIBA Makassar dihadiri oleh 105 pengelola dan dosen beserta keluarga. Bertempat di Pattallassang Gowa, tepatnya di kompleks perkebunan salah seorang dosen STIBA Makassar Ustaz Bahrunnida, Lc. Lahan yang ditumbuhi beraneka tanaman buah dan kolam ikan ini rencananya akan disulap menjadi tempat wisata oleh pemiliknya.

Laporan: Putra Alam

Loading

Tinggalkan Balasan