(STIBA.ac.id) Maros – Mahasiswi KKN III Desa Mangeloreng menggelar kegiatan Ramah Tamah Muslimah Mangeloreng yang dirangkaikan dengan Tausiah Qur’aniyyah dan Bakti Sosial. Kegiatan yang berlangsung di Masjid al-Musafir So’dang Dusun Kaluku ini diadakan sebagai ajang silaturahmi Muslimah Desa Mangeloreng Kec. Bantimurung, Rabu (12/02/2020).
Ramah tamah dihadiri oleh 89 peserta muslimah dari Dusun Kaluku, Mangai, Lopi-lopi dan Bonto Padalle. Fitri yang mewakili muslimah dari Bonto Padalle mengatakan rasa syukurnya atas kehadiran mahasiswa KKN STIBA Makassar di desa tersebut.
“Sangat banyak yang sudah mereka ajarkan kepada kami. Di antaranya Dirosa dan Pelatihan Penyelenggaraan Jenazah. Tolong rindukan kami di Desa Mangeloreng ini,” ujarnya.
Sementara Irma, salah seorang ibu rumah tangga yang juga hadir dalam ramah tamah tersebut mengatakan bahwa sejak adanya KKN STIBA dari tahun ke tahun, dari Angkatan I sampai Angkatan III, ia dan warga desanya merasa bahwa program kerja dari KKN STIBA inilah yang paling bermanfaat.
“Tidak hanya dirasakan oleh kalangan anak-anak tetapi juga remaja dan ibu-ibu seperti sekarang ini. Kami ibu-ibu dari Mangai sangat terkesan atas kehadiran mahasiswa KKN STIBA Makassar yang telah mengajarkan Alquran kepada ibu-ibu,” tutur Irma.
Irma bahkan menitip pesan kepada pimpinan STIBA Makassar agar waktu KKN ditambah jadwalnya, “Kalau bisa sampai satu tahun kedepan,” katanya.
Ia sangat berharap kepada mahasiswa KKN STIBA Makassar untuk selalu berkunjung ke Desa Mangeloreng jika masa KKN telah berakhir, “Pintu-pintu rumah kami selalu terbuka lebar untuk adinda mahasiswi KKN STIBA Makassar,” ujarnya.
Di akhir kegiatan mahasiswi KKN STIBA menghidangkan jamuan makan siang untuk ibu-ibu se-Mangeloreng. Dilanjutkan dengan penyerahan hadiah berupa mushaf Alquran, perangkat alat salat (mukena) serta buku-buku Islami.
Laporan: Tim Infokom Putri Posko Mangeloreng