(Stiba.ac.id) Makassar – Sebagai alumni yang diharapkan mampu menyebarkan dakwah ke pelosok wilayah Indonesia, alumni STIBA Makassar tentu sudah harus beradaptasi dengan lingkungan, termasuk menyesuaikan diri dengan Bahasa daerah setempat.

Hal tersebut tentu memberikan dampak tersendiri terhadap penguasaan bahasa Arab para alumni. Oleh sebab itu, untuk menyegarkan kembali kesadaran pentingnya bahasa Al-Qur’an, pada kegiatan rutin Taklim Alumni untuk bulan ini Alumni Putri IKA STIBA Makassar Bidang Kajian dan Strategi mengangkat tema “Ahammiyah Mumarasah Al-Lugah Al-‘Arabiyah” (Pentingnya Melatih diri dalam Berbahasa Arab).

Taklim Alumni kali ini menjadi sangat spresial karena menghadirkan narasumber Ustazah Armida, Lc. yang juga merupakan Kepala Bagian Keputrian STIBA Makassar.

Di awal acara, panitia menampilkan video kenangan kehidupan di asrama kampus yang suskes membuat para alumni terenyuh dalam nonstalgia masing-masing. Ditambah lagi Ustazah menyuguhkan beberapa tes bahasa Arab bagi para alumni yang membuat suasana menjadi sangat dirindukan.

Dalam materi yang diberikan, Ustazah Armida menasehatkan dan memotivasi kepada para Alumni untuk tetap menjaga kemampuan bahasa Arabnya dengan terus menghidupkan bahasa Arab di dunia nyata ataupun dunia maya, dan tidak merasa puas serta mau terus banyak belajar untuk mengembangkan kemampuan para alumni.

Kegiatan Taklim Alumni yang dilaksanakan pada Ahad, 23 Januari 2022 ini berlangsung secara virtual melalui room zoom meeting. Meski demikian, hal itu tidak menjadi penghalang untuk menghadirkan 186 peserta yang terdiri dari beberapa angkatan alumni. (Tim Humas Putri)

Loading

Tinggalkan Balasan