(STIBA.ac.id) Maros – Sebanyak 35 peserta yang terdiri dari Kepala Desa, H. Muhammad Nasir, S. Ag., jajaran pemerintah desa, Bhabinkamtibmas, tokoh agama, dan tokoh adat setempat, menghadiri pengajian rutin di Desa Bonto Bunga, Kecamatan Moncongloe, Maros, Kamis (23/02/2023). Pengajian kali ini diisi oleh mahasiswa KKN VI STIBA Makassar dengan tema Bukti Kebenaran Al-Qur’an.

Acara dibuka dengan lantunan ayat suci Al-Quran yang disajikan dengan syahdu oleh Sukirman. Selanjutnya, materi disampaikan oleh Andi Quarzy Ayatullah, diakhiri dengan doa yang dibacakan oleh Muhammad Hidayat. Sejumlah tokoh merasa sangat bersyukur telah hadir dan mendapatkan banyak ilmu dan faedah dari materi pengajian yang disampaikan oleh mahasiswa KKN STIBA Makassar tersebut.

Bhabinkamtibmas Desa Bonto Bunga, Aipda Wardi Kurniawan, memberikan apresiasi kepada para mahsiswa tersebut.

“Mahasiswanya saja sudah begini apalagi dosen-dosennya,” ujarnya.

Di akhir acara, panitia meminta mahasiswa KKN STIBA Makassar untuk mengisi pengajian rutin bulan berikutnya.

Reporter: A. Quarzy

Loading