(STIBA.ac.id) Makassar – Bagian Pembinaan Karakter 5M STIBA Makassar mengadakan Ujian dan Daurah Kenaikan Marhalah Ta’rifiyah I dan Ta’rifiyah II. Sebanyak 261 Mahasiswi STIBA Makassar berpartisipasi dalam Ujian dan Daurah Kenaikan Marhalah bertema “Dengan Semangat al-Aqsa” tersebut. Acara ini berlangsung pada Selasa, 14 Jumadil Ula 1445 H (28/11/2023 M) untuk Ujian, sementara Daurah dilaksanakan pada Sabtu-Ahad, 18-19 Jumadil Akhir 1445 H (2-3/12/2023 M).

Pelaksanaan ujian kenaikan marhalah ini berlangsung di Gedung Aisyah secara serentak, diikuti dengan ujian lisan di Gedung Ummu Salamah. Sebanyak 59 mahasiswi dari marhalah Ta’rifiyah II akan naik ke Marhalah Takwin, sedangkan 202 mahasiswi dari Marhalah Ta’rifiyah I akan naik ke Marhalah Ta’rifiyah II.

Dalam sambutan pembukaan daurah, Ustazah Sri Reski Wahyuni Nur, S.H., M.H., yang mewakili Wakil Bagian Pembinaan Karakter 5M, menyampaikan pesan penting. Ia menekankan bahwa tujuan dari daurah ini adalah untuk menyatukan persepsi dan pemahaman kader Ta’rifiyah I guna memasuki Marhalah Ta’rifiyah II, serta memberikan pemahaman awal tentang Marhalah Ta’rifiyah II.

“Pengaderan bertujuan membentuk pribadi muslim ideal yang memiliki kualifikasi 5M, yaitu pribadi yang memiliki komitmen, integritas, kompetensi, dan berperan aktif dalam menggerakkan jemaah untuk menciptakan maslahat umat,” ujar Ustazah Sri Reski.

Setelah pembukaan, acara dilanjutkan dengan rangkaian materi yang disampaikan oleh para narasumber. Dalam daurah tersebut, terdapat berbagai paket kegiatan, antara lain, pelatihan mahasiswi dalam menyampaikan kultum, diskusi mengenai permasalahan ummt, dan beragam ice-breaking lainnya. Berikut ini adalah daftar narasumber beserta materi yang mereka bawakan:

Reporter: Tim Media dan Pers Putri

Loading