Akhbar Terbaru

  • Buah Keikhlasan dalam Beramal

    Buah Keikhlasan dalam Beramal

    Ilustrasi

    Ilustrasi

    Syaikh Shaleh bin Humaid (salah seorang imam Masjidil Haram) menuturkan, “Sepeninggal ayah (yang beliau maksud adalah al-‘Allamah Abdullah bin Humaid), kami pun berusaha mencari seluruh rekaman ceramah yang selama ini beliau sampaikan. Sayangnya, kami tidak menemukan kecuali 35 kaset saja. Padahal seluruh upaya pencarian telah kami kerahkan demikian besar, bahkan sampai mendatangi studio rekaman tempat beliau dulu menyampaikan ceramahnya.

    Akhirnya, setelah berselang beberapa waktu lamanya, kami mendapat informasi bahwa salah seorang kaum muslimin berkebangsaan Rusia, telah merekam seluruh ceramah Syaikh yang disiarkan oleh radio Saudi Arabia melalui program Nurun ‘ala ad-Darbi di negaranya.

    Hanya untuk merekam ceramah-ceramah tersebut lelaki Rusia ini setiap saat harus mendaki gunung terlebih dulu untuk menemukan frekuensi Radio Saudi Arabia khususnya program siaran Nurun ‘ala ad-Darbi.  Setelah itu mulailah ia merekam setiap ceramah Syaikh ke dalam pita kaset.
    Alhamdulillah, berkat karunia dan pertolongan Allah semata kami pun berhasil mendapatkan dari lelaki tersebut rekaman-rekaman ceramah syaikh yang berjumlah kurang lebih 400 kaset.

    Subhanallah, renungkanlah bagaimana Allah Ta’ala memelihara ilmu Syaikh tersebut justru di negara yang selama ini sangat memusuhi ilmu (Islam) bahkan memeranginya, melalui upaya dan kerja keras seorang lelaki Rusia yang setiap saat bersusah payah dengan sembunyi-sembunyi ke atas gunung dan merekam ceramah beliau. Sangat tepat apa yang Allah firmankan,

    فَاللهُ خَيْرٌ حَافظًا وَهُوَ أَرْحَمُ الرَّاحميْنَ

    “Maka Allah adalah sebaik-baik Penjaga dan Dia adalah Mahapenyayang di antara para penyayang.” (QS. Yusuf: 64).

    Sebuah pelajaran berharga untuk kita semua, tentang keutamaan sebuah keikhlasan dan ketulusan dalam beramal. Semoga Allah senantiasa membantu kita untuk senantiasa ikhlas dan tulus dalam  setiap amal perbuatan. Amin.

  • Testimoni Duta Besar Saudi Arabia

    Testimoni Duta Besar Saudi Arabia

    WP_000181
    Testimoni

    Saya beserta rombongan , Syaikh Hasan Bugis, Ustadz Hadi al-‘Izzy (dosen LIPIA Jakarta) dan saudara ‘Isham Buaishit sangat berbahagia saat mengunjungi Ma’had al-Wahdah.

    Pengelolaan dan pembelajaran yang terdapat pada Ma’had ini khususnya perhatian terhadap bahasa Arab dan pendidikan keislaman sangat mengesankan kami. Rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh pengelola dan lebih khusus kepada Ustadz Muhammad Zaitun Rasmin yang telah mengatur kunjungan kami ke Makassar.

    Saya berharap kepada Allah Yang Maha Kuasa semoga Ia selalu membimbing mereka kepada kebaikan dan menjadikan Ma’had ini sebagai lentera ilmu dan cahaya yang akan memberikan manfaat bagi kota Makassar dan kota-kota lainnya di Indonesia.

    Keduataan Saudi Arabia di Jakarta  merasa terhormat dengan adanya hubungan erat dengan Ma’had ini serta kerjasama yang berkesinambungan dengan pengelolanya.

    Wassalam.

     

    1 Dzulqa’dah 1434 H

    Saudara Anda

    Duta Besar (Saudi Arabia untuk Indonesia)

    Musthafa bin Ibrahim

  • Hadiah Umrah dan Haji dari Dubes Saudi untuk Mahasiswa dan Dosen STIBA

    Hadiah Umrah dan Haji dari Dubes Saudi untuk Mahasiswa dan Dosen STIBA

    WP_000128Dalam kunjungannya ke kampus STIBA, Dubes Saudi Arabia untuk Indonesia Syaikh Mushthafa bin Ibrahim  al-Mubarak menyampaikan muhadharah singkat di hadapan seluruh civitas akademika.  Muhadharah ini didahului dengan pembacaan al-Qur’an oleh salah seorang mahasiswa yaitu Muhammad Arsyad Bashri. Arsyad adalah salah seorang mahasiswa Fakultas Syariah sekaligus imam masjid kampus STIBA.

    Terkesan dengan keindahan bacaan qari’, dubes menjanjikan hadiah umrah bagi Arsyad setelah musim haji tahun ini. Bahkan beliau pun menjanjikan dua tiket haji bagi para dosen yang akan dipilih oleh pihak pengelola.

  • STIBA Kembali Dikunjungi Dubes Saudi

    STIBA Kembali Dikunjungi Dubes Saudi

    WP_000134Tak banyak ma’had atau perguruan tinggi swasta yang pernah mendapat kehormatan dikunjungi oleh seorang duta besar. STIBA yang meski terletak jauh di sudut kota Makassar untuk kedua kalinya dikunjungi oleh  Duta Besar Saudi Arabia. Pada tahun 2011, Dubes Saudi untuk Indonesia Syaikh Abdurrahman Muhammad Amin al-Khayyath  sebelum mengakhiri masa jabatannya menyempatkan diri untuk bersilaturrahim ke STIBA. Lalu pada Sabtu (02 Dzulqa’dah/07 September) Dubes Saudi yang baru menggantikan Syaikh al-Khayyath yaitu Syaikh Musthafa bin Ibrahim al-Mubarak beserta rombongan juga mampir ke STIBA. Turut dalam rombongan beliau adalah Ketua Umum DPP Wahdah Islamiyah Muhammad Zaitun Rasmin, Lc., M.A., Syaikh Hadi al-Izzi (dosen LIPIA Jakarta), dan Syaikh Hasan Bugis.

    Dalam sambutannya, Dubes Saudi ini menyatakan kegembiraannya bisa hadir di STIBA. “Awalnya saya merasa Ust. Zaitun telah membuat saya letih dengan menjadwalkan kunjungan ke tempat ini, namun perasaan lelah itu berganti bahagia setelah melihat ma’had ini.”

    Usai membawakan muhadharah singkat, dubes menyempatkan diri untuk mengunjungi laboratorium komputer, asrama mahasiswa, perpustakaan dan ruang kantor pengelola.

  • Lampaui Target, Kelas Kursus Bahasa Arab (Kelas Sore) STIBA  Buka 3 Kelas

    Lampaui Target, Kelas Kursus Bahasa Arab (Kelas Sore) STIBA Buka 3 Kelas

    LOGOMinat masyarakat Kota Makassar dan sekitarnya terhadap Bahasa Arab ternyata cukup tinggi. Hal ini terbukti dengan banyaknya peserta kelas Kursus Bahasa Arab yang mendaftarkan diri. Kursus Bahasa Arab ini juga dikatakan kelas sore karena kegiatan belajar-mengajarnya diadakan pada pukul 17.00-21.00.

    Awalnya, panitia hanya menargetkan untuk membuka satu kelas dengan jumlah peserta 25 orang. Namun hingga akhir masa pendaftaran jumlah calon peserta terus bertambah hingga mencapai 90 orang.

    Setelah melewati tes tulisan dan tes wawancara, 80 calon peserta dinyatakan lulus tes dan berhak mengikuti kegiatan pembelajaran pada kelas Kursus Bahasa Arab STIBA.

    Berikut nama-nama calon peserta kelas Kursus Bahasa Arab STIBA:

    NO. URUT PENDAFTARAN

    NAMA LENGKAP

    KEPUTUSAN

    002

    Maskur      Lulus

    003

    Muhammad Bukhari Muslim

    Lulus

    004

    Haris Pratama

    Lulus

    005

    Asnur

    Lulus

    006

    Asrul Sani, S.Pd.

    Lulus

    008

    Jutawan Bakti Nawirma

    Lulus

    009

    Sultan

    Lulus

    010

    Edi Muslim

    Lulus

    012

    Muhammad Rachmad Yanuar

    Lulus

    013

    Hasmawi, S.KM.

    Lulus

    014

    Dedy Sulaeman

    Lulus

    015

    Sugeng Riyanto

    Lulus

    016

    Ikhwan Wahid Minu

    Lulus

    017

    Syamsir

    Lulus

    018

    Andi Ahsan, S.Pd.I.

    Lulus

    019

    Muhammad Ichsan Syam

    Lulus

    020

    Muhammad Arbiansyah

    Lulus

    021

    Nasruddin Abdul Karim

    Lulus

    022

    Suljaris

    Lulus

    023

    Muhammad Aris

    Lulus

    024

    Rais

    Lulus

    025

    Muhdan Fyan Syah Sofian

    Lulus Bersyarat

    026

    Rahmat J.

    Lulus

    027

    Muhammad Tri Setiadi

    Lulus

    028

    Muhammad Idil Adha

    Lulus

    030

    Ariesman

    Lulus

    031

    Taqwa Sultan

    Lulus

    032

    Sahrul Mubarak Subeitan

    Lulus

    033

    Muhammad Rafi’i

    Lulus

    034

    Syahrul Akbar

    Lulus

    035

    Abdul Rahman

    Lulus

    036

    Syahrir

    Lulus

    037

    Bara

    Lulus

    038

    Ridwan Salam

    Lulus

    039

    Sumardi Mahmud

    Lulus

    040

    Muhammad Arsyal

    Lulus

    041

    Idham Azhar

    Lulus Bersyarat

    042

    Rudi Mansur

    Lulus

    043

    Muhammad Yakub T.

    Lulus

    044

    Ahmad Munir

    Lulus

    045

    Risaluddin

    Lulus

    046

    Amirullah

    Lulus

    047

    Herman

    Lulus

    048

    Mursalim, S.Pd.I.      Lulus

    049

    Muhammad Naufal Asmar

    Lulus

    050

    Said bin Ali

    Lulus

    051

    Ahmad Amri Amiruddin

    Lulus Bersyarat

    052

    Muhammad Hamka, S.Pd.

    Lulus

    053

    Iskandar Zulkarnain

    Lulus

    055

    Asnawi Baso    Lulus

    057

    Muammar

    Lulus

    058

    Ilswar Alsi, S.Si.

    Lulus

    059

    Zulkifli Herman

    Lulus

    060

    Sukmawan

    Lulus

    061

    Erwin Mansyur

    Lulus

    063

    Ibnu Khalil Hidayat

    Lulus

    064

    Arifuddin

    Lulus

    065

    Ismail

    Lulus

    066

    Ruslianto

    Lulus

    067

    Amar Ma’ruf

    Lulus

    069

    Ahmad Afandy

    Lulus

    070

    Andi Erwin Ade, S,Pd.

    Lulus

    071

    Irsan

    Lulus

    072

    Eko Iswanto

    Lulus

    073

    Hamri

    Lulus

    074

    A.Jaya

    Lulus

    075

    Muhammad Rusdi

    Lulus

    076

    Wahyudi Husain

    Lulus

    078

    Salman Qodama Sidqin

    Lulus

    079

    Muhammad Rizal

    Lulus

    081

    Mardi Adi Amrin

    Lulus

    082

    Marzuki

    Lulus

    083

    B.Rezki Ariwibowo Haris

    Lulus

    084

    Mursad Syam Tora

    Lulus

    085

    SyafruddinSyah

    Lulus

    086

    Muhammad Aziz

    Lulus

    087

    Asmar Achmad

    Lulus

    088

    Muhammad Tahir

    Lulus

    089

    Abd Rahman Sulaiman

    Lulus

    090

    Muhammad Rudy

    Lulus

  • Pengumuman Hasil Seleksi PMB STIBA Makassar 1434 H/2013 M

    Pengumuman Hasil Seleksi PMB STIBA Makassar 1434 H/2013 M

    LOGOSetelah Tim Penguji PMB yang dipimpin langsung oleh Ketua STIBA melakukan sidang pada hari Kamis (22 Syawal/31 Agustus) dari pukul 09.00—23.00 untuk menentukan nama-nama calon mahasiswa baru yang lulus seleksi,  akhirnya ditetapkanlah 251 nama yang berhak melanjutkan pendidikan di Sekolah Tinggi Ilmu Islam dan Bahasa Arab (STIBA).

    Ke 251 nama tersebut ditetapkan dalam Surat Keputusan Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Islam dan Bahasa Arab (STIBA) Makassar Nomor: D.075/Qr/STIBA-YPWI/X/1434 Tentang: Pengesahan Calon Mahasiswa Baru Sekolah Tinggi Ilmu Islam dan Bahasa Arab Makassar Hasil Ujian Penerimaan Mahasiswa Baru Semester Ganjil Tahun Akademik 1434-1435H / 2013-2014M

     

    Berikut link untuk melihat ke -251 nama mahasisiwa baru STIBA: http://pmb.stiba.net/hasil-ujian/

  • 259 Calon Mahasiswa Baru STIBA Mengikuti Tes

    259 Calon Mahasiswa Baru STIBA Mengikuti Tes

    Tes CAMABASenin, 19 Syawal 1434 H/26 Agustus 2013 M, bertempat di Masjid Kampus STIBA berlangsung ujian tulis seleksi penerimaan mahasiswa baru STIBA, Jurusan Bahasa Arab (I’dad Lughawi) dan Jurusan Fiqh dan Ushul Fiqh. Sementara untuk camaba putri, tes masuk diadakan terpisah di kelas-kelas akhawat.

    Usai mengikuti tes tulisan, dilanjutkan dengan tes kesehatan. Kali ini Panitia PMB bekerjasama dengan Departemen Kesehatan DPP Wahdah Islamiyah. Menurut Ust. Abdul Hakim yang mengkoordinir tim penguji kesehatan, bahwa tes kesehatan ini meliputi:

    1. Keluhan utama (bila ada)

    2. Riwayat penyakit dalam keluarga

    3. Tanda vital

    4. Kepala: Anemis, Ikterus, Visus

    5. Leher: Pembesaran kelenjar

    6. Toraks: Ronki apeks paru

    7. Jantung: Bising

    8. Abdomen: Hepatosplenomegali

    9. Ekstremitas

    10. Status lokalis kulit: Dermatitis, Tinea Versikolor, Tinea Kruris/Pedis/Corporosis, Acne.

    11. Evaluasi Pulmonologi.

    WP_000073

    Sementara tes lisan diadakan sehari setelahnya, yaitu Selasa 20 Syawal. Tim penguji untuk tes wawancara terdiri dari para asatidzah yang telah ditunjuk oleh Panitia PMB.

  • STIBA Tebar Alumni ke Pelosok Nusantara

    STIBA Tebar Alumni ke Pelosok Nusantara

    ALUMNI STIBA ANGK. VIII

    Tahun ini, STIBA kembali menelurkan 22 mahasiswanya yang telah dipilih oleh Allah Subhanahu wa Ta’ala untuk mengemban amanah dakwah. Merekalah yang telah berhasil melalui proses seleksi ketat ini. Ke 26 alumni ini terdiri dari 11 orang mahasiswa dan 15 orang mahasiswi.

    Berikut daftar nama alumni STIBA Angkatan VIII beserta daerah pengutusannya (khusus ikhwah):

    No

    Nama

    Asal daerah

    Daerah penempatan

    1

    Muhammad Istiqamah Makassar LPPI Wilayah Timur

    2

    Muhammad Ali Mamuju DPD WI Palangkaraya

    3

    Muhammad Ode Wahyu Muna DPD WI Palembang

    4

    Tyiono Roswedi Jogyakarta DPD WI Serang

    5

    Suprayitno Samarinda DPD WI Berau

    6

    Samir Idrus Bantaeng DPD WI

    7

    Mukhlis Lukman Enrekang DPD WI Barru

    8

    Muhammad Yusuf Sengkang DPD WI Soppeng

    9

    Fajrin Syahrin Majene DPD WI Polman

    10

    Haris Dinoer Aceh DPD WI Pangkal Pinang

    11

    Muhammad Abu Bakar Bima DPD WI Sorong

     

  • Pendaftaran Mahasiswa Baru STIBA Ditutup

    Pendaftaran Mahasiswa Baru STIBA Ditutup

    Pendaftaran Mahasiswa Baru STIBA Ditutup

    altArPOyoJbvLqJGmJUD4WeDA4QQhmu1rEgA_SRxMwOsF4l

    Memasuki tahun ajaran baru, Sekolah Tinggi Ilmu Islam dan Bahasa Arab (STIBA) Makassar, yang juga dikenal dengan nama Ma’had ‘Aly al-Wahdah kembali membuka penerimaan mahasiswa baru.

    Hingga hari terakhir pendaftaran (Jumat, 16 Syawal 1434 H/23 Agustus 2013 M), jumlah camaba yang telah mendaftarkan diri sebanyak 259 orang, dengan rincian sebagai berikut:

    Putra

    • 114 orang Jurusan Bahasa Arab (I’dad Lughawi)

    • 50 orang Jurusan Fiqh dan Ushul fiqh.

    Putri

    • 66 orang Jurusan Bahasa Arab (I’dad Lughawi)

    • 29 orang Jurusan Fiqh dan Ushul Fiqh

    Sejak tahun ajaran baru ini, 1434—1435 H/2013-2014 M, penerimaan mahasiswa baru berlangsung secara online. Dengan sistem ini, diharapkan bisa lebih memudahkan para camaba yang berada di daerah.

    Karena itu, Ust. Hendra Wijaya, Lc. selaku ketua Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) menegaskan bahwa dengan adanya kemudahan ini maka pihak panitia tidak akan membuka penerimaan susulan lagi bagi mereka yang terlambat.

  • Ramadhan di Ambang Pintu

    Ramadhan di Ambang Pintu

    Dua orang mendatangi Rasulullah ` lalu mengumumkan keislamannya. Meski bersamaan memeluk Islam, ternyata semangat berislam mereka tidaklah sama. Seorang di antara mereka lebih mujtahid, keislamannya lebih baik dari seorang yang lain. Pada suatu medan jihad, berperanglah mujtahid ini hingga syahid di jalan Allah. Sementara seorang yang lain usianya dipanjangkan satu tahun lagi, kemudian ia pun wafat. 
    Suatu hari, Thalhah Ebermimpi. Inilah kisah mimpinya, “Aku melihat dalam mimpi tengah berada di sisi pintu masuk surga. Ternyata, aku berada di antara mereka berdua (dua sahabat dalam kisah di atas). Tiba-tiba keluarlah seseorang dari dalam surga, lalu mengizinkan sahabat yang wafat belakangan untuk masuk ke dalam surga lebih dulu. Tak lama berselang, orang itu kembali keluar lalu mengizinkan sahabat yang syahid masuk surga. Kemudian orang itu kembali lagi dan berkata kepadaku, “Kembalilah, karena Anda belum diizinkan untuk masuk.” Maka Thalhah pun menceritakan mimpinya kepada orang-orang. Mereka pun takjub dan heran mendengarnya. Maka kisah dalam mimpi itu pun sampai kepada Rasulullah `, lalu mereka menceritakannya kepada beliau. 
    “Apa yang membuat kalian heran?”Mereka menjawab, “Wahai, Rasulullah! Orang yang meninggal lebih dulu ini lebih baik keislamannya, dan dia pun mati syahid. Tapi orang yang wafat belakangan malah masuk surga lebih dulu.” Rasulullah `pun bersabda, “Bukankah ia (yang terakhir wafat) masih hidup setahun setelah syahidnya (orang pertama)?” Mereka berkata, “Benar!” Rasulullah ` melanjutkan, “Dan ia masih sempat mendapatkan bulan Ramadhan lalu ia berpuasa, dan shalat selama setahun?” Mereka berkata, “Benar!” Rasulullah `berkata, “Maka (perbedaan) di antara mereka lebih jauh dari jarak antara langit dan bumi.” (HR. Ibnu Majah dengan sanad shahih).
    Subhanallah!
    Renungkan, ketika kemarin Anda masih bersama dengan saudara-saudara dan teman-teman Anda. Mereka bersama Anda berpuasa, shalat tarawih, dan membaca al-Qur’an. Ternyata, ajal telah datang menjemputnya sebelum sempat bersua dengan Ramadhan tahun ini. Mereka kini berada dalam kubur mereka ditemani amal-amal mereka. Bayangkan keadaan mereka dan perjalanan panjang yang tengah mereka lalui saat ini. 
    Pikirkan saudara-saudara dan rekan-rekan Anda yang saat ini tengah terbaring sakit. Mereka menyambut Ramadhan sementara mereka terpenjara di antara tembok-tembok putih. Tiada daya dan upaya, hanya angan-angan semata sekiranya mereka dapat bersama-sama kaum muslimin lainnya menyemarakkan Ramadhan dengan berbagai ibadah.
    Renungkan pula keadaan orang-orang yang terhalang dari merasakan nikmatnya Ramadhan. Mereka yang dalam bulan Ramadhan hanya bisa menambah dosa, maksiat dan semakin jauh dari Allah. Mereka tetap saja menjauhkan diri dari rahmat dan ampunan Allah di waktu yang paling mulia dan mahal sekalipun. 
    Renungkan, dan Anda akan mengetahui betapa besar nikmat yang telah Allah berikan kepada Anda.
    SUDAHKAH ANDA BERSIAP MENYAMBUT RAMADHAN?
    Allah l berfirman (artinya), “Dan jika mereka mau berangkat, tentulah mereka menyiapkan persiapan untuk keberangkatan itu, tetapi Allah tidak menyukai keberangkatan mereka. Maka Allah melemahkan keinginan mereka. Dan dikatakan kepada mereka, “Tinggallah kamu bersama orang-orang yang tinggal itu.”(QS. At-Taubah: 46).
    Ibnul Qayyimtberkata, “Berhati-hatilah terhadap dua perkara. Pertama: Kewajiban telah datang, tetapi kalian tidak siap untuk menjalankannya, sehingga kalian mendapat hukuman berupa kelemahan untuk memenuhinya dan kehinaan dengan tidak mendapatkan pahalanya….”
    Allah Iberfirman (artinya), “Maka jika Allah mengembalikanmu kepada suatu golongan dari mereka, kemudian mereka minta izin kepadamu untuk keluar (pergi berperang), maka katakanlah, “Kamu tidak boleh keluar bersamaku selamanya dan tidak boleh memerangi musuh bersamaku. Sesungguhnya kamu telah rela tidak pergi berperang kali yang pertama. Kerana itu, duduklah bersama orang-orang yang tidak ikut berperang.”(QS. At-Taubah: 83).
     Kita haruslah berhati-hati dari mengalami nasib seperti ini, yaitu menjadi orang yang tidak berhak menjalankan perintah Allah I  yang penuh berkah. seringnya kita mengikuti hawa nafsu, akan menyebabkan kita tertimpa hukuman, berupa tertutupnya hati dari hidayah.
    Allah Uberfirman (artinya), “Dan (begitu pula) Kami memalingkan hati dan penglihatan mereka seperti mereka belum pernah beriman kepadanya (Al Qur’an) pada permulaannya, dan Kami biarkan mereka bergelimang dalam kesesatannya.” (QS. Al An’am: 110).
    Itulah sebabnya pentingnya persiapan dalam menyambut kedatangan Ramadhan, sehingga kita tidak dihukum dengan tidak berdayanya kita dalam melakukan kebaikan dan kehinaan dengan tidak boleh menambah ketaatan.
    Mari kita renungkan kembali ayat-ayat di atas. Allah Ytidak menyukai keberangkatan mereka lalu Allah lemahkan mereka. Karena tidak ada persiapan dari mereka dan niat mereka pun tidak lurus. 
    Namun, apabila seseorang bersiap untuk menunaikan suatu amal, dan ia bangkit menghadap Allah dengan kerelaan hati, maka Allah tidak menolah menolak hambanya yang datang menghadap-Nya. Sehingga dahulu, generasi salafush shaleh selalu mempersiapkan diri-diri mereka dalam menyambut Ramadhan dengan sebaik-baiknya.
    BEGINI SEHARUSNYA MENYAMBUT RAMADHAN
    Perbarui Taubat
    Persiapan lain untuk menyambut Ramadhan adalah taubat. Semoga Allah I mengaruniakan taubat nasuha kepada kita agar Ia ridha. Karena taubat wajib dilakukan seorang hamba setiap saat.
    Allah U berfirman, artinya, “Dan bertaubatlah kamu sekalian kepada Allah, hai orang-orang yang beriman, supaya kamu beruntung.” (QS. An-Nur: 31).
    Agungkan Perintah dan Larangan Allah I
    Kita harus memiliki rasa kuatir yang besar, jika kita tetap tidak terbebas dari api neraka meski telah melewati Ramadhan. Bagaimana nasib Bani Israil, tatkala mereka tidak menghormati perintah Allah U untuk tidak mencari ikan di hari Sabtu? Allah Y mengubah mereka menjadi kera.
    Allah Iberfirman, artinya, “Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa.” (QS. Al Baqarah: 183).
    Ini adalah perintah, kewajiban sekaligus ritual yang agung. Barangsiapa mengagungkannya, dia adalah orang bertakwa. Allah Iberfirman, artinya,
    “Demikianlah (perintah Allah), dan barangsiapa mengagungkan syi’ar-syi’ar Allah maka sesungguhnya itu timbul dari ketakwaan hati.” (QS. Al Hajj: 32).
    Secara fitrah, hati manusia membenci kemaksiatan. Tetapi sebagaimana diketahui, fitrah bisa berubah-ubah. Karenanya, sebelum Ramadhan datang, kita harus berusaha mengembalikan fitrah ini ke dalam hati bila ia telah hilang, atau memperkuatnya bila telah melemah. 
    Dengannya, seseorang menjadi enggan bermaksiat kepada Allah, khususnya setelah merasakan kondisi keimanan di tengah ibadah puasa. Agar hati terlatih bersikap enggan terhadap maksiat sebelum Ramadhan datang.
    Bertafaqquh (mempelajari) hukum-hukum puasa dan dan mengenal petunjuk Nabi rsebelum memasuki Ramadhan
    Pelajari syarat-syarat diterimanya puasa, hal-hal yang membatalkannya, hukum berpuasa di hari syak, perbuatan-perbuatan yang dibolehkan dan dilarang bagi yang berpuasa, adab-adab dan sunnah-sunnah berpuasa, hukum-hukum shalat tarawih, hukum-hukum yang berkaitan dengan orang yang memiliki udzur seperti mengadakan perjalanan, sakit, hukum-hukum yang berkaitan dengan zakat fitri dan lain-lain. Maka hendaknya kita berilmu sebelum memahami dan mengamalkannya. 
    Rasulullah rbersabda, “Barang siapa yang diinginkan oleh Allah kebaikan kepadanya, maka Allah memahamkannya dalam ilmu ad-Diin.” (HR. Bukhari dan Muslim).
    ~Dari berbagai sumber~
    Buletin Al-Fikrah No. 26 Tahun XIV 12 Sya’ban 1434 H/21 Juni 2013 M