(STIBA.ac.id) Gowa – Salah satu kegiatan yang dilaksanakan mahasiswa KKN VI STIBA Makassar ialah Pelatihan Penyelenggaraan Jenazah yang dilaksanakan pada Sabtu, 11 maret 2023.
Kegiatan pelatihan penyelenggaraan jenazah yang dilaksanakan di masjid Al Djufri Kelurahan Tamaona ini dihadiri oleh perwakilan dari 48 dusun dari sembilan desa se-Kecamatan Tombolo Pao.
Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan memahamkan masyarakat tentang cara penyelenggaraan jenazah yang sesuai dengan syariat dan sunah Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam.
Kegiatan penyelenggaraan jenazah juga dihadiri oleh Kepala Kepolisian Sektor Kec. Tombolo Pao yang menyampaikan rasa syukurnya dengan adanya pelatihan penyelenggaraan jenazah ini.
“Di samping untuk melatih masyarakat yang belum tahu cara menyelenggarakan jenazah, pelatihan ini juga berguna memahamkan bagaimana penyelenggaraan jenazah yang sesuai dengan syariat dan tuntunan Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam,” imbuh Kapolsek Tombolo Pao.
Acara ini dibuka oleh Ketua DPC Wahdah Islamiyah Tombolo Pao, Ust Mustafa Haruna H. Lau, yang menyatakan harapannya agar kegiatan pelatihan penyelenggaraan jenazah ini dapat membantu masyarakat dalam menyelenggarakan jenazah yang sesuai syariat dan tuntunan Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam.
Acara pelatihan Penyelenggaraan Jenazah ini diisi oleh Ustaz Mursyidul Haq Hasta, Lc. selaku pemateri bersama dengan TPM WI Gowa, yang menjelaskan materi penyelenggaraan jenazah serta praktik langsung agar masyarakat dapat memahami dengan baik tata cara penyelenggaraan jenazah yang benar.
Acara berjalan dengan lancar dan antusias. Mahasiswa KKN VI STIBA Makassar selaku panitia acara ini mengadakan acara ini dengan totalitas, dari praktik tata cara memandikan hingga penguburan jenazah di liang lahad dengan harapan masyarakat dapat mengaplikasikan ilmu pelatihan penyelenggaraan jenazah di desanya masing-masing.
Reporter: Muh. Taufiqurrahman