(STIBA.ac.id) Maros – Mahasiswa KKN STIBA Makassar Angkatan VII yang berposko di Desa Damai menutup kenangan KKN dengan acara Ramah Tamah. Kegiatan ini bertema “Mempererat Tali Persaudaraan di Hari Perpisahan” yang disambut masyarakat setempat dengan penuh keceriaan dan haru. Kegiatan ini dilaksanakan pada Senin, 19 Syawal 1445 H (29/04/2024), bertempat di Posko I samping kediaman Kepala Desa Damai.

Kegiatan ini merupakan program kerja kolaborasi terakhir yang dilaksanakan oleh mahasiswa KKN VII STIBA Makassar yang bertugas di Desa Damai dan dihadiri oleh Kepala Desa Damai, Bhabinkamtibmas, Kepala Dusun Billa, Kepala Dusun Bowong, Imam Desa Damai, imam-imam dusun, pembina TK/TPA se-Desa Damai, dan sejumlah tamu undangan yang turut hadir meramaikan kegiatan ini.

Kegiatan ini dibuka dengan penuh khidmat oleh MC Zulfikar dan dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Abdullah Muaz. Setelahnya, kegiatan dilanjutkan dengan mendengarkan sambutan-sambutan.

Sambutan pertama dibawakan oleh Dosen Pembimbing Lapangan, Ustaz Dr. Iskandar Kato, S.T.P., M.Si. yang hadir bersama Ustaz Muhammad Yusran Anshar, Lc., M.A., Ph.D. Dalam sambutannya, beliau mengucapkan rasa terima kasih yang mendalam terhadap aparat serta masyarakat Desa Damai yang sudah memberikan penerimaan yang baik terhadap mahasiswa KKN VII selama masa tugasnya di Desa Damai. Beliau juga menambahkan harapan semoga silaturahmi antara kampus dan masyarakat Desa Damai tidak berhenti seiring terhentinya masa KKN.

“Semoga tahun depan masyarakat Desa Damai dapat kembali menerima mahasiswa STIBA untuk kembali ber-KKN di tempat ini agar silaturahmi tetap terjaga,” tuturnya.

Ibu Hj. Ta’imang selaku ketua PKK Desa Damai, menyampaikan bahwa beliau terkesan dengan giatnya mahasiswa KKN VII dalam membaca Al-Qur’an sehingga turut termotivasi. Beliau juga menambahkan harapan dan doa semoga mahasiswa KKN VII Desa Damai dimudahkan dalam proses pengerjaan studi akhir dan segera mendapat jodoh.

Selanjutnya, imam Desa Damai mengucapkan rasa terima kasih kepada mahasiswa KKN VII STIBA Makassar yang turut berkontribusi menjadi imam masjid dan khatib pada ceramah tarawih dan khatib pada khotbah Jumat secara rutin di Desa Damai yang menambah antusias warga dalam beribadah pada bulan Ramadan.

“Kehadiran mahasiswa KKN ini sudah membawa angin segar bagi Desa Damai secara umum,” tambahnya.

Sama seperti penuturan ketua PKK Desa Damai, Bapak Basri, S.M., juga sangat terkesan dengan rutinnya mahasiswa KKN VII STIBA Makassar dalam membaca Al-Qur’an,

“Sepertinya, hilang semua setan yang ada di ruko ini karena sering dingajikan sama mahasiswa,” ujarnya.

Selain itu, beliau juga menyampaikan pesan dan harapan agar kegiatan positif yang dilakukan oleh mahasiswa KKN dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat Desa Damai untuk terus meningkatkan kualitas ibadah dan kehidupan beragama.

“Anak-anakku, saya ucapkan selamat jalan, setiap pertemuan pasti ada perpisahan, apa yang pernah kita rasakan selama di Desa Damai, bawa positifnya saja dan simpan hal negatifnya biar kami sendiri yang perbaiki. Jangan lupakan kenangan manis yang pernah kalian torehkan di desa ini,” tutup kepala Desa Damai dalam kesan dan pesannya.

Agenda selanjutnya adalah pemutaran video dokumenter program kerja yang telah dilaksanakan oleh mahasiswa KKN STIBA Makassar, kemudian pembagian cendera mata, pembacaan doa oleh Bapak Drs. H. Muh. Ali Akil M.M., selaku Imam Desa Damai dan terakhir sesi foto bersama. Kegiatan ini ditutup dengan penuh rasa syukur dan rasa haru antarmahasiswa KKN VII STIBA Makassar dan para tamu undangan yang ikut hadir pada kegiatan ramah tamah mahasiswa KKN VII STIBA Makassar.

Reporter: Fadhilah Maghfirah

Loading