(STIBA.ac.id) Makassar – Ketua STIBA Makassar, Ustaz Akhmad Hanafi Dain Yunta, Lc., M.A., Ph.D., mengangkat isu inti perbedaan dalam diskusi ilmiah melalui statusnya di media sosial, Senin (06/05/2024). Menurutnya, dalam menghadapi perbedaan pendapat, penting untuk menetapkan titik fokus atau inti permasalahan yang diperdebatkan. Konsep ini dikenal sebagai “Tahriir Mahall an-Nizaa'”. Tujuannya adalah agar diskusi dan perdebatan dapat lebih terfokus tanpa terjerumus pada hal-hal yang tidak relevan atau bersifat personal.

Ustaz Akhmad Hanafi Dain Yunta juga menyoroti tantangan dalam debat dan diskusi, di mana intervensi dari nafsu dan ego seringkali sulit dihindari. Dalam konteks ini, ia mendorong untuk membawa sikap keikhlasan dan objektivitas.
Mengutip perkataan Imam Syafi’i rahimahullah yang menyatakan bahwa dalam setiap debat, ia berdoa agar kebenaran terpapar, baik dari pihaknya sendiri maupun lawan debatnya.


“ما ناظرت أحدا إلا قلت: اللهم أجر الحق على قلبه ولسانه، فإن كان الحق معي اتبعني وإن الحق معه اتبعته”.


“Tidak sekali pun aku berdebat dengan seseorang kecuali aku berdoa, “Ya Allah, alirkan kebenaran ke atas hati dan lisannya.” Jika kebenaran itu berada di pihakku maka ia mengikutiku dan jika kebenaran berada di pihaknya maka akulah yang mengikutinya.” (Qawaid al-Ahkaam fi Mashaalih al- Anaam, 2/160).
Ustaz Akhmad juga mengutip pernyataan Imam Syafi’i lainnya yang senada dengan itu,


“ما ناظرت أحداً قط إلا أحببت أن يوفق ويسدد ويعان، ويكون عليه رعاية من الله وحفظه. وما ناظرت أحداً إلا ولم أبال بين الله الحق على لساني أو لسانه”.


“Tidaklah pernah aku berdebat dengan seorang pun kecuali aku berharap orang tersebut diberikan petunjuk, diberikan ketepatan dan pertolongan serta ia selalu dalam perlindungan dan penjagaan Allah. Dan tidaklah pernah berdebat dengan seorang pun kecuali aku tidak pernah peduli apakah kebenaran berada di atas lisanku atau di lisannya”.
(Hilyah al-Awliyaa wa Thabaqaat al-Ashfiyaa, 9/118).

Lebih lanjut, Ustaz Akhmad Hanafi Dain Yunta menegaskan bahwa setiap debat adalah kesempatan untuk lebih meningkatkan kualitas ilmu dan adab. Di STIBA Makassar, program studi Perbandingan Mazhab (Fiqh dan Ushul Fiqh) hadir sebagai wadah untuk mempelajari muatan perbedaan para ulama dan mengembangkan sikap objektif di tengah ragam perbedaan tersebut. Ia mengajak semua pihak untuk bergabung dalam menjalani proses pembelajaran dan bagaimana bersikap objektif di atas semua perbedaan itu di lingkungan akademis STIBA Makassar.


Selengkapnya di: https://www.facebook.com/share/p/B2q7jeAHkJdtogeP/?mibextid=xfxF2i

Loading