Kategori: Feature

  • Pengumuman Hasil Seleksi PMB Ma’had ‘Aly Al-Wahdah 2010

    Selamat kepada para calon mahasantri baru yang lulus dalam seleksi Penerimaan Mahasantri Baru Semester Genap Tahun Akademik 1431-1432H Ma’had ‘Aly Al-Wahdah Makassar. Klik disini untuk melihat pengumuman

    Berikut informasi penting yang perlu antum perhatikan:
    1. Calon Mahasantri Baru akan dinyatakan resmi sebagai mahasantri setelah melaksanakan pendaftaran ulang sesuai dengan syarat dan ketentuan yang ada.
    2. Pembayaran biaya masuk dilakukan pada Bank Muamalat atau transfer ATM atau Kantor Pos yang melayani di seluruh Indonesia melalui rekening:
       
        Bank Muamalat Indonesia (BMI) Cabang Makassar
        An. Ilham Jaya Cq STIBA (Ilham Jaya Abdurrauf)
        No. Rek: 919.46589.99

    3. Bukti/slip pembayaran diserahkan ke panitia pada saat pendaftaran ulang, dengan mencantumkan Nama dan No. Ujian Camaba.
    4. Camaba dapat mengajukan permohonan perpindahan program/kelas pada saat pendaftaran ulang.
    5. Camaba yang LULUS BERSYARAT diharuskan menghadap kepada panitia pada saat melakukan pendaftaran ulang untuk mendapat penjelasan mengenai syarat yang harus dipenuhi.

  • Pendeta Bob Old Pembakar Al Quran Dikabarkan Tewas

    Pendeta Bold Old yang pernah membakar Al Quran bersama dengan Pendeta Danny Allen dari Tennessee, Amerika Serikat, dikabarkan tewas setelah mengalami kecelakan pada hari ini. Polisi menemukan Al Quran dan satu kotak korek api di dalam mobilnya.

    Informasi mengenai hal itu bisa ditemukan di http://www.firetrainingsite.com/article-pastor-bob-old-died-in-a-car-crash-sky-news.html. Situs lainnya yakni www.turntoislam.com.

    Situs http://www.firetrainingsite.com/ tidak mengambarkan secara jelas mengenai kabar tersebut, kecuali memuat sejumlah laman (link) yang mengabarkan hal itu. Beberapa laman yang dicoba Tribun pada Senin (20/09/2010), sudah tidak bisa lagi diakses dengan alasan koneksi yang terganggu. Mungkin karena saking banyaknya orang yang membaca laman tersebut sehingga server situs itu tidak mampu melayani permintaan pengguna internet.

    Bob membakar Al Quran bersama Danny Allen pad 11 September lalu untuk memperingati serangan teroris di Amerika Serikat, salah satunya dengan jatuhnya menara World Trade Center.(*)

    Laporan: Amir Pallawa Rukka. amirpr10@yahoo.com

    Sumber: TRIBUN-TIMUR.COM

  • Info Penerimaan Pegawai Ma’had ‘Aly Al-Wahdah

    INFO PENERIMAAN PEGAWAI
    MA’HAD ‘ALY AL-WAHDAH (STIBA MAKASSAR)

    STAF ADMINISTRASI

    SYARAT-SYARAT:

    1.  Tarbiyah
    2.  Menguasai Aplikasi Office (Word, Excel, Access, dll)
    3.  Sebaiknya bisa berbahasa Arab
    4.  Sebaiknya lulusan S-1

        Kirimkan BIODATA dan Foto Terbaru ke email: stibamks@gmail.com
        Paling lambat tanggal 22 Agust 2010

    Biodata setidaknya memuat data tentang:

    1.    Nama
    2.    Tempat & Tanggal Lahir
    3.    Alamat
    4.    Riwayat Pendidikan (formal & informal)
    5.    Riwayat Pekerjaan/Aktifitas
    6.    Keterampilan/Bakat
    7.    Marhalah Tarbiyah & Nama Murabbi
    8.    No Telp / HP

            Info lebih lanjut hub:

            Bagian Kepegawaian STIBA

            Telp: 4881230    CP: 0813 5553 8603

  • Tahni-ah & Tabriik

    Kami mengucapkan selamat disertai doa “Barakallohu fiikum” kepada ikhwah kader WI yang telah menyelesaikan studinya tahun ini di Islamic University of Madinah, Universitas Internasional Africa di Sudan, LIPIA dll. Demikian pula ucapan dan doa kami teruntuk kepada para kader yang mendapat kemuliaan dan penghormatan tahun ini untuk diterima di Islamic University of Medinah baik di jenjang S-1 maupun S-2. Semoga Allah ‘Azza wa Jalla memberikan taufiq kepada kita semua untuk menjadi para penuntut ilmu yang robbany…Wallohu Waliyyut Taufiq

  • Mahasiswa S2 Tafsir Madinah Bimbing Program “17 Hari Menghafal Al Quran”

    Mahasiswa S2 Tafsir Madinah
    Bimbing Program “17 Hari Menghafal Al Quran”

    Untuk lebih mendekatkan Al Quran ke pribadi Muslim, Pusat Pengabdian kepada Masyarakat (P2M) Ma’had ‘Aly (Pesantren Tinggi) al Wahdah bekerjasama dengan Badan Pengembangan dan Pembinaan Tahfidzul Qur’an (BP2TQ) WI akan menggelar program “17 Hari Menghafal al Quran” di Kampus Ma’had ‘Aly  Stiba Inspeksi PAM Manggala.

    Program yang akan dimulai 1 Ramadhan sampai 17 Ramadhan ini akan dibimbing langsung oleh Mahasiswa Pasca Sarjana Jurusan Tafsir Al Quran Universitas Islam Madinah, Ustadz Muh.Basran, Lc yang memanfaatkan masa liburnya di Makassar. Selain itu juga akan dibimbing oleh Seorang Alumni Halaqah Quran Sudan, Ustadz Harman Tajang, Lc, dan para Hafidz lainnya.

    Menurut Ketua BP2TQ WI, Ustadz Harman Tajang bahwa program ini digelar untuk memanfaatkan bulan suci Ramadhan untuk menghafal Al Quran. Program ini, selain diperuntukkan bagi yang baru mau menghafal Al Quran juga diperuntukkan bagi yang mau murajaah al Quran yang telah di hafal. Surah yang dihafal adalah surah-surah pilihan dan surah dalam Juz 30.

    Program ini diharapkan menjadi cikal bakal motivasi semangat untuk melanjutkan hafalan di luar ramadhan dan lebih erat hubungan dengan al Quran.

    Menghafal al Quran memiliki banyak keutamaan di antaranya  memiliki kedudukan yang tinggi di Surga kelak, sesuai dengan riwayat dari Dari Abi Hurairah r.a. bahwa Rasulullah SAW bersabda: :”Penghafal Al Quran akan datang pada hari kiamat, kemudian Al Quran akan berkata: Wahai Tuhanku, bebaskanlah dia, kemudian orang itu dipakaikan mahkota karamah (kehormatan), Al Quran kembali meminta: Wahai Tuhanku tambahkanlah, maka orang itu diapakaikan jubah karamah. Kemudian Al Quran memohon lagi: Wahai Tuhanku ridhailah dia, maka Allah meridhainya. Dan diperintahkan kepada orang itu: bacalah dan teruslah naiki (derajat-derajat surga), dan Allah menambahkan dari setiap ayat yang dibacanya tambahan nikmat dan kebaikan”

    Balasan Allah SWT di akhirat tidak hanya bagi para penghafal dan ahli Al Quran saja, namun cahayanya juga menyentuh kedua orang tuanya, dan ia dapat memberikan sebagian cahaya itu kepadanya dengan berkah Al Quran.

    Informasi lengkap Program “17 Hari Menghafal Al Quran” dapat menghubungi 085255785667/085242029221 (Ikhwan), 085240751545 (Akhwat)

    Selain itu, masih berkaitan dengan pendalaman Al Quran, sesuai dengan ayat al Quran “sesungguhnya telah kami mudahkan al Quran untuk pelajaran, maka adakah orang yang mengambil pelajaran?” (Qs:al Qamar: 17,22,32,40), Laziz WI bekerjasama dengan Kampus Pandai Al Quran (KPQ)  gencarkan pada ramadhan kali ini program “GENCAR”, Gerakan Cinta Al Quran. Pelatihan Terjemah Al Quran Metode Mandiri yang akan digelar di Masjid Darul Hikmah Antang Raya No.48 pada tanggal 15 Agustus nanti. Informasi lebih lanjut Program Gencar dapat menghubungi 0813439834/0411-2513200

    Untuk perbaikan bacaan Al Quran, Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Pendidikan Al Quran WI akan menggelar pada bulan Ramadhan ini, Kelompok Tahsinul Qiraah di Ranting-Ranting WI Makassar dan di Instansi-Instansi Pemerintah dan Swasta. Informasi lengkap tentang Program perbaikan Bacaan Al Quran, menghubungi 085242877548. Semua program-program di atas terbuka untuk umum.

  • Pengumuman Nilai UAS Semester Genap 1430-1431H

    Bagi Mahasantri(wati) yang ingin melihat nilai hasil UAS-nya dipersilahkan mengirim email ke stibamks@yahoo.co.id dengan menuliskan identitas NIM, Nama, Mustawa (i’dad/Syari’ah).

    Insya Allah kami akan mengirimkan nilai antum melalui email antum, syukron.

  • Jejak Kepemimpinan Ketua STIBA Makassar: Muhammad Yusran Anshar, Lc., M.A., Ph.D. (Periode 1431–1440 H / 2010–2019 M)

    Jejak Kepemimpinan Ketua STIBA Makassar: Muhammad Yusran Anshar, Lc., M.A., Ph.D. (Periode 1431–1440 H / 2010–2019 M)

    Selama satu periode kepemimpinan Ustaz Muhammad Yusran Anshar, Lc., M.A., Ph.D. sebagai Ketua STIBA Makassar (1431–1440 H / 2010–2019 M), berbagai capaian signifikan berhasil diwujudkan. Berikut adalah rangkuman prestasi dan perkembangan yang telah mengukuhkan STIBA Makassar sebagai lembaga pendidikan Islam yang semakin maju dan diakui, baik secara nasional maupun internasional:

    Tahun 2010

    1. Perbaikan Sistem Penggajian bagi Dosen dan Pengelola

    Sebelum tahun 2010-an, sistem penggajian di STIBA Makassar masih bergantung penuh pada alokasi dana dari DPP Wahdah Islamiyah. Keterlambatan pencairan kerap terjadi, bahkan hingga satu hingga dua bulan tanpa pembayaran gaji, menjadi tantangan tersendiri bagi dosen dan pengelola.

    Perubahan signifikan terjadi ketika pengelolaan keuangan kampus mulai diarahkan secara lebih mandiri. Melalui optimalisasi pemasukan internal dan perbaikan sistem pengelolaan dana, STIBA Makassar akhirnya mampu membayarkan gaji secara teratur setiap bulan tanpa menunggu bantuan eksternal. Ini menjadi tonggak awal kemandirian finansial dan langkah penting menuju profesionalitas serta stabilitas kelembagaan.

    Tahun 2011

    2. Pembentukan Forum Komunikasi Simpatisan STIBA (FOKUS)

    Melihat potensi STIBA Makassar yang besar namun terbatas dalam hal pendanaan, muncul inisiatif untuk melibatkan lebih banyak pihak yang peduli terhadap kemajuan kampus ini. Maka dibentuklah sebuah forum bernama FOKUS (Forum Komunikasi Simpatisan STIBA), yang kemudian diperluas menjadi Forum Komunikasi Stakeholder STIBA.

    Forum ini menghimpun para simpatisan dan kader yang memiliki perhatian besar terhadap STIBA. Meski bukan lembaga resmi, FOKUS menjadi wadah yang sangat strategis. Mereka memberi dukungan dalam berbagai bentuk: mulai dari penguatan borang akreditasi, pendanaan, hingga advokasi kelembagaan. Nama “FOKUS” diharapkan mencerminkan semangat dan kesungguhan mereka untuk benar-benar “fokus” dalam membantu STIBA.

    3. Pendirian Thaybah Mart

    Sebagai bagian dari upaya menciptakan kemandirian ekonomi kampus, STIBA Makassar mendirikan unit usaha ritel bernama Thaybah Mart (TM).

    Inisiatif ini berasal dari dorongan Forum Komunikasi Stakeholder STIBA Makassar (FOKUS) yang meyakinkan pimpinan kampus tentang pentingnya mendirikan usaha yang tidak hanya melayani kebutuhan internal, tetapi juga dapat diakses oleh masyarakat umum.

    Thaybah Mart I yang terletak di Jl. Antang Raya Makassar

    Thaybah Mart menjadi unit usaha pertama STIBA Makassar yang secara langsung berinteraksi dengan publik dan berkontribusi pada kemandirian finansial kampus. Usaha ini menandai langkah awal pengembangan sektor wirausaha di lingkungan STIBA.

    Tahun 2012

    4. Pengembalian Nama STIBA (dari Ma’had Aly Al-Wahdah kembali ke STIBA Makassar)

    Sejak awal pendiriannya, kampus ini dikenal dengan nama Sekolah Tinggi Ilmu Islam dan Bahasa Arab (STIBA) Makassar. Namun, dalam perjalanannya sempat terjadi perubahan nama menjadi Ma’had Aly Al-Wahdah. Perubahan ini dilatarbelakangi oleh keinginan untuk mempertahankan idealisme kurikulum yang telah dirancang sejak awal, dengan nuansa dan sistem pendidikan yang terinspirasi dari Universitas Islam Madinah.

    Saat itu, muncul kekhawatiran bahwa menjadi lembaga resmi di bawah Kementerian Agama dengan status sekolah tinggi akan membuka celah intervensi terhadap kurikulum. Maka, pilihan menjadi Ma’had Aly dianggap memberi keleluasaan untuk merancang kurikulum secara independen.

    Namun, di balik keputusan itu, banyak civitas academica yang merasa kehilangan. Nama STIBA Makassar telah tertanam kuat di hati para dosen, mahasiswa, bahkan para stakeholder. Alhamdulillah, setelah melalui masa transisi yang cukup panjang, nama STIBA Makassar akhirnya dikembalikan, menjawab harapan banyak pihak untuk tetap menjaga identitas awal lembaga ini.

    Tahun 2013

    5. Akreditasi Program Studi Perbandingan Mazhab dan Hukum

    Sejak awal berdirinya, STIBA Makassar hanya mengantongi izin pendirian tanpa akreditasi resmi. Kegiatan belajar-mengajar telah berlangsung sejak tahun 1998, diawali dengan Program I’dad Lughawy (persiapan bahasa Arab) selama dua tahun, dilanjutkan dengan Program Takmili selama satu tahun. Setelah itu, dibentuklah Jurusan Syariah dengan fokus kajian pada Perbandingan Mazhab.

    Kunjungan Ketua BAN-PT RI ke STIBA Makassar, Senin, 19 Jumadal Ula 1434 H/29 April 2013 M

    Seiring waktu, jurusan ini berkembang dan diformalkan menjadi Program Studi Perbandingan Mazhab dan Hukum. Tonggak penting dalam perjalanan akademik STIBA terjadi pada 22 November 2013, saat program studi ini resmi memperoleh akreditasi dari BAN-PT.

    Inilah pertama kalinya STIBA Makassar memiliki program studi yang diakui secara nasional.

    6. Dosen-dosen yang Ber-NIDN dan Tersertifikasi

    Pada tahun 2013, setelah STIBA Makassar memperoleh akreditasi program studi, terbukalah peluang bagi para dosen untuk mengurus Nomor Induk Dosen Nasional (NIDN) dan sertifikasi dosen—sebuah hal yang sebelumnya belum dimungkinkan. Ini menjadi tonggak penting dalam pengakuan resmi terhadap profesionalisme dosen STIBA. Sertifikasi ini juga menghadirkan tambahan kesejahteraan bagi para dosen melalui tunjangan dari pemerintah, sebuah capaian awal yang sangat disyukuri dalam sejarah pengembangan sumber daya manusia di STIBA Makassar.

    7. Pengadaan Sistem Informasi Manajemen (SIM)

    Modernisasi sistem manajemen menjadi kebutuhan mendesak bagi STIBA Makassar seiring dengan perkembangan institusi. Perubahan penting terjadi pada 16 April 2013, saat kampus secara resmi mengadopsi Sistem Informasi Manajemen (SIM) sebagai dasar pengelolaan data akademik dan administrasi.

    Sistem tersebut dirancang khusus untuk kebutuhan STIBA dan berkembang menjadi salah satu platform manajemen akademik modern yang jarang dimiliki oleh kampus Islam swasta di Indonesia. Hingga kini, sistem ini masih digunakan dan terus disempurnakan.

    8. Peresmian Gedung Klinik

    Penyerahan Cendera Mata oleh Ketua STIBA kepada Perwakilan Kabid. Kesehatan Kab. Maros, 23 November 2013 M.

    Pada tahun 2013, STIBA Makassar meresmikan Gedung Klinik Kesehatan, yang hingga kini digunakan sebagai fasilitas layanan medis bagi civitas akademika. Peresmian ini menjadi bagian dari perhatian kampus terhadap aspek kesehatan dan kesejahteraan mahasiswa, dosen, dan staf. Gedung ini masih digunakan sampai hari ini dan merupakan salah satu warisan penting dari periode kepemimpinan 2010–2019.

    Tahun 2014

    9. Pembangunan Gedung Aisyah Kampus STIBA Makassar Putri

    Perhatian terhadap kenyamanan dan kelengkapan fasilitas untuk mahasiswa putri diwujudkan dengan pembangunan Gedung Aisyah, yang kini menjadi pusat kegiatan kampus STIBA Makassar Putri. Gedung ini dirancang multifungsi: mencakup asrama, ruang kuliah, serta aula besar yang telah dimanfaatkan untuk kegiatan wisuda, walimah, dan acara besar lainnya. Pembangunan ini menjadi salah satu bentuk penyempurnaan sarana dan prasarana untuk mendukung proses pendidikan yang lebih terintegrasi bagi mahasiswi.

    10. Izin Operasional Program Studi

    Uniknya, setelah ditelusuri, ternyata Program Studi Perbandingan Hukum dan Mazhab sempat dianggap tidak aktif alias “mati” secara administratif. Oleh karena itu, meskipun akreditasinya telah lebih dulu keluar pada tahun 2013, izin operasional Prodi PMH baru menyusul setahun kemudian, yakni pada 10 Maret 2014.

    Tahun 2015

    11. Jumlah Mahasiswa Menembus Angka Seribu

    Pertumbuhan jumlah mahasiswa STIBA Makassar menunjukkan tren yang konsisten sejak awal berdiri. Dari hanya 30 orang pada angkatan pertama, jumlah tersebut terus meningkat hingga pada tahun akademik 2015–2016 untuk pertama kalinya menembus angka 1.000 mahasiswa.

    Lonjakan ini terjadi tak lama setelah diraihnya akreditasi program studi pada 2013, yang menjadi titik balik penting dalam membangun kepercayaan masyarakat terhadap STIBA Makassar. Akreditasi terbukti menjadi faktor krusial dalam memperkuat legitimasi dan menarik minat calon mahasiswa secara lebih luas.

    12. Prestasi Mahasiswa di Tingkat Nasional

    Dalam satu dekade terakhir, mahasiswa STIBA Makassar mulai menunjukkan eksistensi dan kualitasnya di berbagai ajang perlombaan ilmiah dan keislaman tingkat nasional. Beberapa capaian yang paling menonjol antara lain:

    • Juara II Musabaqah Al-Mahir fi Fahmil Qur’an (2015)
    • Juara I Lomba Hafalan Hadis Matan dan Syarahnya (2015)
    • Juara I & II dalam Musabaqah yang diadakan oleh Pusat Bahasa Universitas Negeri Makassar (kategori Sirah, CCI, dan Fahmil Qur’an)

    Prestasi-prestasi ini menunjukkan bahwa mahasiswa STIBA Makassar tidak hanya unggul secara internal, tetapi juga mampu bersaing di luar, baik di tingkat regional maupun nasional.

    13. Pembangunan Masjid Anas bin Malik

    Pembangunan Masjid Anas bin Malik menjadi salah satu tonggak paling monumental dalam sejarah STIBA. Proyek pembangunan masjid dimulai pada tahun 2015. Pendanaan awal berasal dari seorang dermawan di Arab Saudi yang mewakafkan pembangunan masjid atas nama ibundanya. Oleh sebab itu, masjid ini dinamai Anas bin Malik—seorang sahabat Nabi yang dikenal dengan kesetiaannya dalam melayani Rasulullah ﷺ.

    Masjid Anas bin Malik New 2021

    Seiring berjalannya pembangunan, bantuan terus mengalir dari berbagai pihak, termasuk unsur pemerintah lokal seperti Wakil Gubernur Sulawesi Selatan dan Wali Kota Makassar. Masyarakat umum, para kader, simpatisan Wahdah Islamiyah, serta civitas akademika STIBA Makassar turut andil dalam menyukseskan proyek ini.

    Kini, Masjid Anas bin Malik berdiri megah sebagai pusat kegiatan ibadah dan keilmuan di STIBA. Masjid ini juga menjadi tempat berlangsungnya acara-acara besar tingkat lokal hingga nasional, dan menjadi salah satu ikon kebanggaan kampus yang paling menonjol.

    Tahun 2016

    14. Pengadaan Mobil Operasional Pertama

    Pada masa-masa awal upaya akreditasi, Sekolah Tinggi Ilmu Islam dan Bahasa Arab (STIBA) Makassar menghadapi berbagai tantangan terkait kelengkapan sarana pendukung, termasuk ketiadaan kendaraan operasional resmi. Selama beberapa waktu, kebutuhan transportasi untuk kegiatan kampus—seperti penyambutan tamu atau pengurusan administratif—masih mengandalkan pinjaman dari lembaga-lembaga mitra atau individu.

    Perubahan signifikan terjadi ketika STIBA Makassar mendapatkan bantuan kendaraan operasional dari salah seorang simpatisan. Kendaraan operasional pertama milik STIBA Makassar ini tercatat secara resmi sebagai aset institusi. Sejak saat itu, mobil ini digunakan dalam berbagai aktivitas kelembagaan dan menjadi tonggak awal penguatan fasilitas mobilitas kampus.

    Tahun 2017

    15. Pembangunan dan Penyelesaian Gedung Asrama Ibnu Umar

    Seiring dengan peningkatan jumlah mahasiswa dari tahun ke tahun, kebutuhan akan fasilitas hunian yang layak menjadi sangat mendesak. STIBA Makassar sebelumnya hanya memiliki satu bangunan asrama utama, yaitu Asrama Abu Hurairah, yang dalam perkembangannya tidak lagi mampu menampung seluruh mahasiswa yang tinggal di kampus.

    Menjawab kebutuhan tersebut, pada dekade 2010–2019, STIBA Makassar berhasil membangun dan menyelesaikan Gedung Asrama Ibnu Umar. Gedung ini terletak di antara klinik kampus dan kompleks perumahan dosen, membelakangi Lapangan Badar. Pembangunan asrama ini didukung oleh partisipasi masyarakat dan para dermawan yang peduli terhadap pengembangan STIBA, serta penguatan sinergi internal dengan tokoh-tokoh utama lembaga.

    16. Perubahan Nomenklatur Program Studi

    Dalam rangka penyesuaian dengan regulasi nasional, STIBA Makassar menerima Surat Keputusan Dirjen Pendidikan Islam mengenai perubahan nomenklatur program studi, di mana Perbandingan Mazhab dan Hukum (PMH) diubah menjadi Perbandingan Mazhab (PM).

    17. Pembangunan Empat Gedung oleh Qatar Charity

    Salah satu proyek infrastruktur terbesar STIBA Makassar pada dekade ini adalah pembangunan empat gedung megah hasil kerja sama dengan lembaga kemanusiaan internasional Qatar Charity. Proses pengajuan dan persetujuan proposal pembangunan memakan waktu cukup lama, hingga akhirnya peletakan batu pertama dilakukan pada tahun 2017, dengan target penyelesaian tahun 2019.

    Keempat gedung tersebut meliputi:

    • Gedung Rektorat (gedung rektorat pertama yang dimiliki STIBA),
    • Gedung Perkuliahan,
    • Gedung Asrama Ikhwan, dan
    • Gedung Asrama Akhwat.

    Proyek ini menandai peningkatan skala dan kualitas infrastruktur kampus. Meskipun penyelesaiannya berlangsung pada periode kepemimpinan berikutnya, seluruh proses pengajuan, perencanaan, dan dimulainya pembangunan terjadi dalam periode ini, menjadikannya salah satu pencapaian strategis yang sangat signifikan dalam sejarah STIBA.

    18. Wisuda Resmi Pertama STIBA Makassar

    Tahun 2017 menjadi tahun bersejarah bagi STIBA. Setelah mendapatkan akreditasi dan izin operasional, wisuda resmi pertama pun digelar pada tanggal 25 Desember 2017. Ini adalah momen yang sangat emosional dan membanggakan bagi seluruh civitas akademika.

     Wisuda I STIBA Makassar, Senin (25/12/2017) di Gedung LAN RI Antang Makassar

    Sebelumnya, STIBA Makassar pernah melaksanakan wisuda internal, namun belum diakui secara resmi oleh Kopertais. Kali ini, wisuda resmi dihadiri oleh tokoh-tokoh penting, termasuk Wali Kota Makassar. Bahkan, para alumni dari angkatan awal yang telah lama lulus tanpa ijazah resmi pun diberi kesempatan untuk mengikuti prosesi wisuda ini, setelah melengkapi proses administrasi.

    Tahun 2018

    19. Akreditasi Institusi STIBA Makassar

    Meskipun program studi sudah terakreditasi, lembaga STIBA Makassar sebagai institusi perguruan tinggi belum memiliki akreditasi institusi hingga tahun 2018. Artinya, butuh waktu 20 tahun sejak STIBA Makassar didirikan pada 1998 untuk memperoleh pengakuan kelembagaan dari BAN-PT. Ini merupakan pencapaian penting yang menjadi dasar pengembangan STIBA Makassar ke depan.

    20. Kerja Sama dengan Kampus Nasional dan Internasional

    STIBA Makassar mulai membangun jejaring kelembagaan dengan sejumlah perguruan tinggi, baik di dalam maupun luar negeri. Di tingkat internasional, kerja sama terjalin dengan Universiti Sains Islam Malaysia (USIM). Bentuk kerja sama ini tidak hanya bersifat seremonial, tetapi juga implementatif, di antaranya melalui program magang mahasiswa.

    Kunjungan Dr. Amiruddin Mohd. Sobali, dosen Fakultas Pengajian Qur’an dan Sunnah Universitas Sains Islam Malaysia (USIM) pada Kamis (31/8/2017).

    USIM telah mengirimkan mahasiswinya untuk melaksanakan magang langsung di STIBA Makassar, yakni dua mahasiswi pada Maret–Mei 2018 dan empat mahasiswi pada Februari–Mei 2019. Kegiatan ini sekaligus menjadikan STIBA Makassar sebagai tuan rumah studi banding lintas negara, yang memperkuat posisi STIBA sebagai mitra strategis dalam kerja sama internasional.

    Di dalam negeri, kerja sama dilakukan dengan:

    a. Universitas Hasanuddin (Unhas) pada tahun 2018, khususnya pada masa kepemimpinan Prof. Dr. Budu, Ph.D., SpM(K), M.Med.Ed. sebagai Wakil Rektor IV.

    Ketua STIBA Makassar, Ustadz Muhammad Yusran Anshar, Lc., M.A., Ph.D. melakukan penandatanganan Momerandum of Understanding (MoU) dengan Rektor Universitas Hasanuddin Prof. Dwia Aries Tina di Ruang Lounge Rektor Lantai 8 Gedung Rektorat Unhas, Rabu (21/03/2018). 

    b. Politeknik Ujung Pandang tahun 2019, terutama ketika Prof. Muhammad Anshar, M.Si., Ph.D. menjabat sebagai direktur. STIBA Makassar diundang untuk menjalin MoU resmi. Hal ini menunjukkan pengakuan terhadap eksistensi dan kualitas kampus.

    Ketua STIBA Makassar, Ustaz Muhammad Yusran Anshar, Lc., M.A., Ph.D. dan Direktur PNUP, Prof. Muhammad Anshar, M.Si, Ph. D., Selasa (30/4/2018) melakukan penandatanganan perjanjian kerja sama, bertempat di Masjid Ulil Al-Baab kampus I PNUP.

    Tahun 2019

    21. Perluasan Lahan Kampus (Lapangan Khandaq)

    STIBA Makassar berhasil memperluas lahan kampus dengan mendapatkan hibah tanah yang dikenal sebagai Lapangan Khandaq, berlokasi di samping Lapangan Uhud. Tanah ini awalnya hendak dibangun perumahan oleh pihak pemilik, namun akhirnya dihibahkan Hadji Kalla Group kepada STIBA.

    Meskipun hingga saat ini lahan tersebut belum sepenuhnya dimanfaatkan, keberadaannya menjadi aset strategis untuk pengembangan kampus di masa depan.

    22. Reakreditasi Program Studi

    Seiring berjalannya waktu, masa berlaku akreditasi program studi pun habis. Maka tantangan berikutnya adalah menjaga dan meningkatkan mutu agar akreditasi bisa diperpanjang. Pada reakreditasi pertama, STIBA Makassar berhasil mempertahankan akreditasi dengan hasil yang lebih baik. Meskipun masih di tingkat “B”, nilai yang diperoleh mengalami peningkatan signifikan dibanding sebelumnya.

    23. Fasilitasi Mahasiswa Berprestasi ke UIM dan Qassim University

    STIBA Makassar terus mendorong kaderisasi ilmiah melalui pengiriman mahasiswa berprestasi ke kampus-kampus ternama di Timur Tengah. Jika sebelumnya jalur pendidikan luar negeri lebih banyak berpusat pada Universitas Islam Madinah (UIM), maka mulai dekade ini STIBA Makassar berhasil membuka jalur baru ke Universitas Qassim, Arab Saudi.

    24. Penyediaan Fasilitas ATM Syariah di Area Kampus

    Perkembangan STIBA Makassar pasca-akreditasi menarik perhatian berbagai pihak, termasuk lembaga keuangan syariah. Pada periode ini, STIBA Makassar menjalin kerja sama dengan dua bank syariah, yakni Bank Syariah Mandiri (BSM) dan Bank Negara Indonesia Syariah (BNIS), untuk menghadirkan fasilitas ATM di lingkungan kampus.

    ATM BSM yang dipasang di STIBA Makassar menjadi ATM pertama BSM di kawasan Antang, Makassar, dan langsung menunjukkan aktivitas transaksi yang tinggi. Kesuksesan ini juga mendorong BNIS untuk menyediakan ATM di kampus, menjadikan STIBA Makassar sebagai salah satu kampus swasta dengan fasilitas perbankan syariah. Kehadiran fasilitas ini sangat membantu kebutuhan transaksi keuangan civitas akademika dan masyarakat sekitar.

  • Ikuti… Reuni Akbar Mahasiswa dan Alumni Univ. Timur Tengah

    Insya Allah digelar REUNI AKBAR (MULTAQA TANSIQY) II seluruh Alumni STIBA, LIPIA. MADINAH, PAKISTAN, MESIR, dan SUDAN pada:

    Hari/Tanggal :Selasa-Kamis, 27-29 Juli 2010
    Tempat        : Gedung LAN Makassar
    Waktu          : Pukul 08.00 – selesai

    Kepada seluruh mahasiswa/alumni agar mendaftarkan diri selambat-lambatnya tanggal 23 Juli 2010 pada sekretariat panitia:

    Kampus Ma’had ‘Aly Al-Wahdah
    Jl. isnpeksi PAM Manggala – Makassar
    Telp. 0411-4881230
    Fax. 0411-4881229
    Kontak Person :
    Arif Patang 0852 9977 7731
    Amran Amir 0812 4219 6090
    Mahardi Purnama 0857 5735 7903

      Nb:
      Acara ini insya Allah dirangkaikan dengan Rihlah di Malino pada tanggal 29 Juli 2010
    • Orang Bertakwa Tidak Pernah Merasa Miskin

      Syaikhul Islam Ibnu Taimiyah rahimahullah berkata, adapun mengenai firman Allah Ta’ala,

      { وَمَنْ يَتَّقِ اللَّهَ يَجْعَلْ لَهُ مَخْرَجًا } { وَيَرْزُقْهُ مِنْ حَيْثُ لَا يَحْتَسِبُ }

      Barangsiapa bertakwa kepada Allah niscaya Dia akan mengadakan baginya jalan keluar. Dan memberinya rezki dari arah yang tiada disangka-sangkanya.” (QS. Ath Tholaq: 2-3).
      Dalam ayat ini diterangkan bahwa Allah akan menghilangkan bahaya dan memberikan jalan keluar bagi orang yang benar-benar bertakwa pada-Nya. Allah akan mendatangkan padanya berbagai manfaat berupa dimudahkannya rizki. Rizki adalah segala sesuatu yang dapat dinikmati oleh manusia. Rizki yang dimaksud di sini adalah rizki dunia dan rizki akhirat.

      Sebagian orang mengatakan, “Orang yang bertakwa itu tidak pernah merasa fakir sama sekali.” Lalu ada yang bertanya, “Mengapa bisa begitu?” Ia menjawab, “Karena Allah Ta’ala berfirman:

      { وَمَنْ يَتَّقِ اللَّهَ يَجْعَلْ لَهُ مَخْرَجًا } { وَيَرْزُقْهُ مِنْ حَيْثُ لَا يَحْتَسِبُ }

      Barangsiapa bertakwa kepada Allah niscaya Dia akan mengadakan baginya jalan keluar. Dan memberinya rezki dari arah yang tiada disangka-sangkanya.” (QS. Ath Tholaq: 2-3)”

      Kemudian ada yang bertanya kembali, “Kami menyaksikan sendiri bahwa di antara orang yang bertakwa, ada yang tidak punya apa-apa. Namun memang ada sebagian lagi yang diberi banyak rizki.”
      Jawabannya, ayat tersebut menunjukkan bahwa orang yang bertakwa akan diberi rizki dari jalan yang tak terduga. Namun ayat itu tidak menunjukkan bahwa orang yang tidak bertakwa tidak diberi rizki. Bahkan setiap makhluk akan diberi rizki sebagaimana Allah Ta’ala berfirman,

      وَمَا مِنْ دَابَّةٍ فِي الْأَرْضِ إلَّا عَلَى اللَّهِ رِزْقُهَا

      Dan tidak ada suatu binatang melata pun di bumi melainkan Allah-lah yang memberi rezkinya” (QS. Huud: 6).

      Bahkan hamba yang menerjang yang haram termasuk yang diberi rizki. Orang kafir tetap diberi rizki padahal rizki itu boleh jadi diperoleh dengan cara-cara yang haram, boleh jadi juga dengan cara yang baik, bahkan boleh jadi pula diperoleh dengan susah payah.

      Sedangkan orang yang bertakwa, Allah memberi rizki pada mereka dari jalan yang tidak terduga. Rizkinya tidak mungkin diperoleh dengan cara-cara yang haram, juga tidak mungkin rizki mereka dari yang khobits (yang kotor-kotor). Perlu diketahui bahwa orang yang bertakwa tidak mungkin dihalangi dari rizki yang ia butuhkan. Ia hanyalah dihalangi dari materi dunia yang berlebih sebagai rahmat dan kebaikan padanya. Karena boleh jadi diluaskannya rizki malah akan membahayakan dirinya. Sedangkan disempitkannya rizki malah mungkin sebagai rahmat baginya. Namun beda halnya dengan keadaan manusia yang Allah ceritakan,

      { فَأَمَّا الْإِنْسَانُ إذَا مَا ابْتَلَاهُ رَبُّهُ فَأَكْرَمَهُ وَنَعَّمَهُ فَيَقُولُ رَبِّي أَكْرَمَنِ } { وَأَمَّا إذَا مَا ابْتَلَاهُ فَقَدَرَ عَلَيْهِ رِزْقَهُ فَيَقُولُ رَبِّي أَهَانَنِ } { كُلًّا }

      “Adapun manusia apabila Tuhannya mengujinya lalu dia dimuliakan-Nya dan diberi-Nya kesenangan, maka dia akan berkata: “Tuhanku telah memuliakanku”. Adapun bila Tuhannya mengujinya lalu membatasi rizkinya maka dia berkata: “Tuhanku menghinakanku”. Sekali-kali tidak (demikian).” (QS. Al Fajr: 15-16)

      Senyatanya tidak demikian. Belum tentu orang yang diluaskan rizkinya, ia berarti dimuliakan. Sebaliknya orang yang disempitkan rizkinya, belum tentu ia dihinakan. Bahkan boleh jadi seseorang dilapangkan rizki baginya hanya sebagai istidroj (agar ia semakin terlena dengan maksiatnya). Begitu pula boleh jadi seseorang disempitkan rizkinya untuk melindungi dirinya dari bahaya. Sedangkan jika ada orang yang sholih yang disempitkan rizkinya, boleh jadi itu karena sebab dosa-dosa yang ia perbuat sebagaimana sebagian salaf mengatakan,

      إنَّ الْعَبْدَ لَيُحْرَمُ الرِّزْقَ بِالذَّنْبِ يُصِيبُهُ

      Seorang hamba boleh jadi terhalang rizki untuknya karena dosa yang ia perbuat.

      Dalam hadits, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

      مَنْ أَكْثَرَ الِاسْتِغْفَارَ جَعَلَ اللَّهُ لَهُ مِنْ كُلِّ هَمٍّ فَرَجًا وَمِنْ كُلِّ ضِيقٍ مَخْرَجًا وَرَزَقَهُ مِنْ حَيْثُ لَا يَحْتَسِبُ

      Barang siapa yang memperbanyak beristighfar, maka Allah pasti akan selalu memberikannya jalan keluar dari setiap kesempitan dan kelapangan dari segala kegundahan serta Allah akan memberikan rizki kepadanya dari arah yang tidak ia sangka-sangka.”[1]

      Allah Ta’ala telah mengabarkan bahwa kebaikan itu akan menghapus kejelekan, istighfar adalah sebab datangnya rizki dan berbagai kenikmatan, sedangkan maksiat adalah sebab datangnya musibah dan berbagai kesulitan. (Kita dapat menyaksikan hal tersebut dalam ayat-ayat berikut ini).

      Allah Ta’ala berfirman,

      الر كِتَابٌ أُحْكِمَتْ آَيَاتُهُ ثُمَّ فُصِّلَتْ مِنْ لَدُنْ حَكِيمٍ خَبِيرٍ (1) أَلَّا تَعْبُدُوا إِلَّا اللَّهَ إِنَّنِي لَكُمْ مِنْهُ نَذِيرٌ وَبَشِيرٌ (2) وَأَنِ اسْتَغْفِرُوا رَبَّكُمْ ثُمَّ تُوبُوا إِلَيْهِ يُمَتِّعْكُمْ مَتَاعًا حَسَنًا إِلَى أَجَلٍ مُسَمًّى وَيُؤْتِ كُلَّ ذِي فَضْلٍ فَضْلَهُ

      Alif laam raa, (inilah) suatu kitab yang ayat-ayatnya disusun dengan rapi serta dijelaskan secara terperinci, yang diturunkan dari sisi (Allah) Yang Maha Bijaksana lagi Maha Tahu, agar kamu tidak menyembah selain Allah. Sesungguhnya aku (Muhammad) adalah pemberi peringatan dan pembawa khabar gembira kepadamu daripada-Nya, dan hendaklah kamu meminta ampun kepada Tuhanmu dan bertaubat kepada-Nya. (Jika kamu mengerjakan yang demikian), niscaya Dia akan memberi kenikmatan yang baik (terus menerus) kepadamu sampai kepada waktu yang telah ditentukan dan Dia akan memberikan kepada tiap-tiap orang yang mempunyai keutamaan (balasan) keutamaannya” (QS. Huud: 1-3)

      فَقُلْتُ اسْتَغْفِرُوا رَبَّكُمْ إِنَّهُ كَانَ غَفَّارًا (10) يُرْسِلِ السَّمَاءَ عَلَيْكُمْ مِدْرَارًا (11) وَيُمْدِدْكُمْ بِأَمْوَالٍ وَبَنِينَ وَيَجْعَلْ لَكُمْ جَنَّاتٍ وَيَجْعَلْ لَكُمْ أَنْهَارًا (12)

      Maka aku katakan kepada mereka: ‘Mohonlah ampun kepada Tuhanmu, -sesungguhnya Dia adalah Maha Pengampun-, niscaya Dia akan mengirimkan hujan kepadamu dengan lebat, dan membanyakkan harta dan anak-anakmu, dan mengadakan untukmu kebun-kebun dan mengadakan (pula di dalamnya) untukmu sungai-sungai.” (QS. Nuh: 10-12)

      { وَأَنْ لَوِ اسْتَقَامُوا عَلَى الطَّرِيقَةِ لَأَسْقَيْنَاهُمْ مَاءً غَدَقًا } { لِنَفْتِنَهُمْ فِيهِ }

      Dan bahwasanya: jikalau mereka tetap berjalan lurus di atas jalan itu (agama Islam), benar-benar Kami akan memberi minum kepada mereka air yang segar (rezki yang banyak). Untuk Kami beri cobaan kepada mereka padanya.” (QS. Al Jin: 16-17)

      وَلَوْ أَنَّ أَهْلَ الْقُرَى آمَنُوا وَاتَّقَوْا لَفَتَحْنَا عَلَيْهِمْ بَرَكَاتٍ مِنَ السَّمَاءِ وَالْأَرْضِ وَلَكِنْ كَذَّبُوا فَأَخَذْنَاهُمْ بِمَا كَانُوا يَكْسِبُونَ

      Jikalau sekiranya penduduk negeri-negeri beriman dan bertakwa, pastilah Kami akan melimpahkan kepada mereka berkah dari langit dan bumi, tetapi mereka mendustakan (ayat-ayat Kami) itu, maka Kami siksa mereka disebabkan perbuatannya.” (QS. Al A’rof: 96)

      وَلَوْ أَنَّهُمْ أَقَامُوا التَّوْرَاةَ وَالْإِنْجِيلَ وَمَا أُنْزِلَ إلَيْهِمْ مِنْ رَبِّهِمْ لَأَكَلُوا مِنْ فَوْقِهِمْ وَمِنْ تَحْتِ أَرْجُلِهِمْ

      Dan sekiranya mereka sungguh-sungguh menjalankan (hukum) Taurat dan Injil dan (Al Quran) yang diturunkan kepada mereka dari Tuhannya, niscaya mereka akan mendapat makanan dari atas dan dari bawah kaki mereka.” (QS. Al Maidah: 66)

      وَمَا أَصَابَكُمْ مِنْ مُصِيبَةٍ فَبِمَا كَسَبَتْ أَيْدِيكُمْ وَيَعْفُو عَنْ كَثِيرٍ

      Dan apa saja musibah yang menimpa kamu maka adalah disebabkan oleh perbuatan tanganmu sendiri, dan Allah memaafkan sebagian besar (dari kesalahan-kesalahanmu).” (QS. Asy Syura: 30)

      وَلَئِنْ أَذَقْنَا الْإِنْسَانَ مِنَّا رَحْمَةً ثُمَّ نَزَعْنَاهَا مِنْهُ إنَّهُ لَيَئُوسٌ كَفُورٌ

      Dan jika Kami rasakan kepada manusia suatu rahmat (nikmat) dari Kami, kemudian rahmat itu Kami cabut daripadanya, pastilah dia menjadi putus asa lagi tidak berterima kasih.” (QS. Hud: 9)

      مَا أَصَابَكَ مِنْ حَسَنَةٍ فَمِنَ اللَّهِ وَمَا أَصَابَكَ مِنْ سَيِّئَةٍ فَمِنْ نَفْسِكَ

      Apa saja nikmat yang kamu peroleh adalah dari Allah, dan apa saja bencana yang menimpamu, maka dari (kesalahan) dirimu sendiri.” (QS. An Nisa’: 79)

      { فَأَخَذْنَاهُمْ بِالْبَأْسَاءِ وَالضَّرَّاءِ لَعَلَّهُمْ يَتَضَرَّعُونَ } { فَلَوْلَا إذْ جَاءَهُمْ بَأْسُنَا تَضَرَّعُوا وَلَكِنْ قَسَتْ قُلُوبُهُمْ وَزَيَّنَ لَهُمُ الشَّيْطَانُ مَا كَانُوا يَعْمَلُونَ }

      Kemudian Kami siksa mereka dengan (menimpakan) kesengsaraan dan kemelaratan, supaya mereka memohon (kepada Allah) dengan tunduk merendahkan diri. Maka mengapa mereka tidak memohon (kepada Allah) dengan tunduk merendahkan diri ketika datang siksaan Kami kepada mereka, bahkan hati mereka telah menjadi keras, dan syaitanpun menampakkan kepada mereka kebagusan apa yang selalu mereka kerjakan.” (QS. Al An’am: 42-43)

      Allah Ta’ala telah mengabarkan dalam kitabnya bahwa Dia akan menguji hamba-Nya dengan kebaikan atau dengan kejelekan. Kebaikan yang dimaksud adalah nikmat dan kejelekan adalah musibah. Ujian ini dimaksudkan agar hamba tersebut teruji sebagai hamba yang bersabar dan bersyukur. Dalam hadits shahih, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

      وَاَلَّذِي نَفْسِي بِيَدِهِ لَا يَقْضِي اللَّهُ لِلْمُؤْمِنِ قَضَاءً إلَّا كَانَ خَيْرًا لَهُ وَلَيْسَ ذَلِكَ لِأَحَدِ إلَّا لِلْمُؤْمِنِ إنْ أَصَابَتْهُ سَرَّاءُ شَكَرَ فَكَانَ خَيْرًا لَهُ وَإِنْ أَصَابَتْهُ ضَرَّاءُ صَبَرَ فَكَانَ خَيْرًا لَهُ

      Demi yang jiwaku berada di tangan-Nya. Allah tidaklah menetapkan bagi seorang mukmin suatu ketentuan melainkan itu baikk baginya. Hal ini tidaklah mungkin kita jumpai kecuali pada seorang mukmin. Jika ia mendapatkan kebahagiaan, ia bersyukur, maka itu baik baginya. Jika ia ditimpa suatu bahaya, ia bersabar, maka itu pun baik baginya.

      Demikian penjelasan dari Abul ‘Abbas Syaikhul Islam Ibnu Taimiyah rahimahullah dalam Majmu’ Al Fatawa (16/52-54). Semoga bermanfaat dan dapat sebagai penyejuk hati yang sedang gundah.

      Alhamdulillahilladzi bi ni’matihi tatimmush sholihaat.

      Panggang-GK, 26 Jumadil Awwal 1431 H (10/05/2010)
      Penulis: Muhammad Abduh Tuasikal

      Artikel www.muslim.or.id

    • Pelajaran dari Kebrutalan Zionisme Yahudi

      Untuk kesekian kalinya zionis israel kembali menunjukkan wajah aslinya di hadapan dunia internasional. Ancaman militer Israel yang akan menyerang armada kapal Freedom Flotilla ternyata benar-benar dibuktikannya. Penyerangan yang dilakukan Israel ini dilakukan saat kapal Mavi Marmara sedang berada di perairan internasional. Padahal para aktivis tersebut tidak memiliki senjata yang membahayakan sebagaimana yang disinyalir oleh Israel, bahkan sebilah pisaupun karena ada aturan ketat bagi para aktivis untuk tidak mempersenjatai diri.

      Dr Hazim Faruk Mansur relawan yang berasal dari Mesir menceritakan, sekitar jam empat dini hari, mereka melakukan shalat subuh berjamaah. Namun di tengah-tengah shalat, mereka dikejutkan dengan beberapa helikopter yang terbang di atas kapal mereka, serta 4 kapal yang dilengkapi dengan meriam dan 16 kapal lainnya yang membawa sekitar delapan orang di setiap kapal.

      Kemudian helikopter itu langsung menurunkan serdadunya dengan senjata yang lengkap, dan menembakkannya kepada mereka. Seketika para relawan langsung berlarian. Namun sebagian dari mereka ada yang tertangkap oleh tentara Israel, dan tidak segan-segan tentara Israel itu  membunuh mereka di depan relawan lainnya. Ketika itu sebanyak 14 relawan dari Turki langsung gugur di tempat, dan beberapa beberapa orang lainnya luka-luka.
      Setelah itu tentara Israel menyerang tempat yang digunakan sebagai perlindungan para relawan perempuan. Tentara itu menodongkan senjata ke kepala mereka. Tentara Israel memperlakukan mereka dengan kejam, tidak pandang bulu. Semua orang akhirnya diborgol.
      Armada kapal yang mengangkut 700 relawan dan 10.000 ton bantuan untuk rakyat Palestina akhirnya ditawan oleh Israel. Menurut kabar terakhir 20 aktivis gugur akibat dari insiden tersebut.
      Beberapa hari sebelumnya teroris Israel juga melakukan serangan udara di jalur utara Gaza dan melukai sedikitnya 15 rakyat sipil dan polisi.
      Zionisme, gerakan haus darah
      Catatan sejarah telah mengoleksi berbagai kebengisan zionis yahudi, negara Israel yang mereka dirikan di atas tanah Palestina yang mereka rampas, mereka bangun dengan tumpahan darah kaum Muslimin. Sudah lebih 60 tahun Pelestina dan Masjidil Aqsha dalam cengkraman Israel, sudah ribuan nyawa muslim yang menjadi korban, dan tak terhitung rumah dan pemukiman yang digusur oleh buldozer Israel. Tak terhitung penduduk Palestina yang terusir dari kampung halamannya.
      Insiden “Mavi Marmara” hanyalah contoh kejahatan “kecil” Israel, masih ingat dengan agresi militer yang dilakukan Israel terhadap penduduk Gaza pada Januari tahun 2009 lalu? Perang tak seimbang dan membabi buta tersebut menewaskan ribuan rakyat Palestina dan kebanyakan yang tewas adalah anak-anak dan wanita, jadi pembantaian di Mavi Marmara masih tergolong “kecil”.
      Bahkan dengan bangganya Netanyahu, perdana menteri Israel dalam konferensi persnya mengatakan apa yang dilakukan tentaranya sudah benar. Kecaman-kecaman yang datang dari berbagai pihak hanya dianggap sebagai angin lalu dan nampaknya Israel memang sudah bermuka tebal untuk itu.
      Jangan berharap pada orang kafir!
      Tindakan brutal Israel yang telah jelas melanggar hukum internasional karena menyerang di kawasan perairan internasional ditanggapi dingin oleh Dewan  Keamanan PBB. Amerika Serikat yang selama ini gencar memerangi “teroris” pun untuk kesekian kalinya bungkam dan hanya menyampaikan “penyesalan” pada korban jiwa dan cedera yang diakibatkan oleh penggunaan kekerasan oleh pasukan Israel, gedung putih hanya sampai pada kalimat ‘menyesalkan’ tanpa berani mengutuk.
      Sungguh benar firman Allah, “Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu mengambil orang-orang Yahudi dan Nasrani menjadi pemimpin-pemimpin (mu); sebahagian mereka adalah pemimpin bagi sebahagian yang lain. Barang siapa di antara kamu mengambil mereka menjadi pemimpin, maka sesungguhnya orang itu termasuk golongan mereka. Sesungguhnya Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang yang dzalim.” (QS: Al Maa’idah/5:51)
      Untuk menyelesaikan konfrontasi-konfrontasi antara Palestina dan Israel, sejak terbentuknya negara Israel secara sepihak, Amerika yang mengontrol PBB hanya mengeluarkan resolusi-resolusi yang menguntungkan Israel, dan jika dianggap merugikan oleh Israel maka resolusi itu hanya akan menjadi basi, sebagaimana seruan AS kepada Israel untuk menghentikan pembangunan 1000 pemukiman baru, namun selang setelah itu Israel mengumumkan untuk tetap melanjutkan pembangunan pemukiman tersebut. Di mata internasional ini jelas mempermalukan AS, tapi alhasil hubungan keduanya masih akrab saja. Jadi semua hanya sebagai sandiwara saja, tak lebih!
      Aisyah radhiyallahu ‘anha mengisahkan dalam sebuah hadits bahwa ada seorang lelaki dari kalangan musyrikin bertemu dengan Nabi shallahu ‘alaihi wa salam, dan ingin ikut berperang bersama-sama bersama beliau, kemudian beliau bersabda kepadanya, “Pulanglah, sesungguhnya kami tidak akan pernah meminta pertolongan kepada orang musyrik”.
      Kemenangan tidak akan mungkin digantungkan dengan pertolongan dan berteman dengan orang-orang kafir, yang mereka sudah terang-terangan memusuhi kaum muslimin. Hal ini seperti juga dikemukakan oleh Ibnu Jarir, yang dengan sangat tegas, yang memberikan komentar firman Allah Ta’ala, “Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu mengambil orang-orang Yahudi dan Nashrani menjadi pemimpin-pemimpin(mu)”, mengatakan, “Orang-orang yang mengambil orang-orang kafir sebagai pemimpin dengan meninggalkan orang-orang mukmin, maka ia digolongkan sebaai pengikut orang kafir”, ucapnya.
      Karena orang yang orang lain sebagai pemimpin, maka ia akan selalu bersamanya, bersama keyakinannya dan bersama apa yagn diridhai pemimpinnya. Jika ia telah ridha kepadanya dan agamanya, berarti ia telah mengesampingkan segala hal yang ia benci dari sifat-sifat orang kafir.
      Bahaya Sekularisme
      Terus apa reaksi dunia, khususnya negara Islam? Seperti biasa tidak lebih dari sekedar kecaman dan penyampaian rasa prihatin belasungkawa. Pada agresi militer Israel tahun lalu, kaum muslimin yang berjumlah lebih dari 1,5 milar –termasuk saya dan Anda- hampir tak berkutik dan hanya menjadi penonton ketika saudaranya dibantai oleh yahudi yang hanya berjumlah 5 juta jiwa di Israel. Batasan teritorial negara telah memecah kekuatan kaum muslimin menjadi lemah, parahnya paham pemisahan antara urusan agama dengan urusan negara (sekularisme) telah menjadai “trend” di beberapa negara Islam. Agresi militer dan pencamplokan tanah yang dilancarkan oleh Israel terhadap Palestina hanya dianggap sebagai masalah antara dua negara saja.
      Perlu untuk kita ketahui bahwa konflik Palestina-israel bukanlah konflik antar Negara tapi ia adalah konflik antar dua agama yang berbeda, Islam dan yahudi. Dalam melegitimasi aksinya israel mengklaim bahwa wilayah Palestina (Yerussalam) adalah “tanah yang dijanjikan” sebagaimana yang tertera dalam Talmud, kitab suci bagi mereka. Lebih dari itu, berdirinya “Negara Israel” merupakan hasil konspirasi musuh-musuh Islam terhadap kaum muslimin di Palestina khususnya dan masjid Al Aqsha, kiblat umat Islam yang pertama.
      Terbukti hanya berselang 10 menit setelah proklamasi “kemerdekaan Israel” , Presiden Amerika Serikat, Harry S. Truman langsung mengumumkan sikap resmi negaranya dengan mengakui dan mendukung berdirinya “Negara Israel”, serta langsung membuka hubungan diplomatik secara resmi.
      Tapi sayang, meski dianggap sebagai konflik agama, Negara Islam yang sudah dirasuki sistem sekuler tidak bisa berbuat apa-apa, semua kebijakan kemudian didasarkan pada untung rugi negara, ghirah Ukhuwah Islamiyah (semangat persatuan Islam) sudah dikesampingkan di atas kepentingan negara.
      Yang menggemaskan Negara Mesir yang notabene adalah Negara Islam juga turut membantu Israel melakukan blokade terhadap Palestina di Jalur Gaza dengan membuat tembok baja sepanjang perbatasan Mesir-Palestina untuk menutup terowongan yang selama ini digunakan untuk menyalurkan bantuan bagi rakyat Palestina. Meski pasca insiden “Mavi Marmara” jalur untuk masuk ke Mesir kembali dibuka itupun hanya pada jam-jam tertentu saja.
      Jika pada zaman Rasulullah, pembunuhan satu orang muslim karena membela kehormatan muslimah yang diganggu oleh yahudi sudah menjadi alasan kuat untuk mengusir satu kabilah yahudi dari Madinah, maka sekarang ini kematian ribuan kaum muslimin di tangan yahudi tak cukup kuat untuk menggerakkan pemimpin Negara Islam untuk sekedar mencegah penzhaliman tersebut. Ini adalah keberhasilan kaum kafir untuk memecah belah Islam dengan virus sekularisme yang mereka tanamkan dan tak jarang mereka paksakan untuk menjadi sistem dalam Negara Islam.
      Keikhlasan dalam berjuang
      Manusia hanya mampu berusaha dan hasilnya hanya Allah-lah yang menentukan. Keinginan para relawan untuk sampai dan memberikan bantuan pada rakyat Palestina di Gaza adalah hal yang mulia. Namun yang paling penting adalah keikhlasan dalam perjuangan tersebut dan dimanapun keikhlasan itu sebenarnya harus selalu ada dan dijaga. Meskipun mereka pada akhirnya tidak berhasil sampai di Gaza namun dengan niat mereka yang ikhlas insya Allah mereka dalam hal ini telah mendapat “kemenangan yang besar”. Dalam perjuangan menang kalah adalah hal yang lumrah. Bagi Allah Subhanahu wa Ta’ala, Sang Penentu, hasil bukanlah masalah namun sejauhmana keikhlasan yang dilandasi tauhid dalam proses tersebut.
      Mudah-mudahan saudara-saudara kita yang telah berupaya untuk masuk ke Gaza mendapat pahala sebagaimana keikhlasan mereka. Tak lupa kita mendoakan saudara kita di Palestina untuk tetap sabar dalam cobaan yang mereka hadapi.
      “…Ketahuilah bahwa pertolongan itu bersama kesabaran, jalan keluar bersama kesempitan dan bahwa bersama kesulitan ada kemudahan.” (HR. At Tirmidzi)
      Wallahu A’lam
      Sumber: http://tanaasuh.com