(STIBA.ac.id) Makassar –  Ikatan Alumni Sekolah Tinggi Ilmu Islam dan Bahasa Arab (IKA STIBA) Makassar bidang Pemberdayaan Alumni mengadakan Pendidikan dan Pelatihan Daiyah I. Kegiatan dengan tema “Membangun Kepercayaan Diri Menuju Dakwah Simpatik” ini bertempat di Gedung Pusat Dakwah Muslimah (PDM) Wahdah Islamiyah Makassar pada Jumat-Sabtu, (26-27/7/2019).

Diklat yang diikuti sebanyak 78 alumni Putri STIBA Makassar ini tidak hanya diikuti oleh mahasiswi yang baru saja menjalani prosesi wisuda pada tahun ini, namun diikuti pula oleh sejumlah alumni yang telah lulus beberapa tahun lalu baik yang berada di Makassar maupun yang tinggal di luar Makassar.

Materi diklat dibawakan oleh sembilan trainer, yaitu Harisa Tipa Abidin S.Pd.I., Seniwati Muin, S.Si.Apt., Herlinda, S.S., Ir. Zulfaidah Agfar., dr. Muhyina, S.Kep., Nurinsani Djunaidi, S.Si.Apt., Lutfah Jabrud, S.Si., Suryani F. Djamal, S.E., Lisa Haris, S.P., mereka adalah para daiyah dari Muslimah Wahdah Islamiyah Pusat. Adapun materi yang disampaikan di antaranya; Citra Diri Daiyah, Komunikasi Dakwah, Tehnik Ceramah, Qawaid Dakwah, Mentalitas Daiyah dan Micro Teaching.

Ketua Ikatan Alumni  (IKA) Putri STIBA Makassar, Rifqah Aulia, S.H. mengatakan,

“Selama beberapa tahun, Antunna (para peserta diklat) telah membekali diri dengan ilmu syar’i di Kampus Putri STIBA Makassar. Dan dengan adanya pendidikan dan pelatihan daiyah ini diharapkan para peserta menjadi daiyah profesional yang kelak dapat menyajikan nilai-nilai keislaman yang mudah diterima di tengah masyarakat,” Tutur ketua IKA STIBA yang akrab dipanggil Ummu Malik.

Pelatihan ini merupakan pelatihan lanjutan yang diadakan oleh IKA Putri STIBA Makassar setelah menggelar Diklat Murabbiyah sepekan sebelumnya. Tujuan pelatihan sebagai bekal sebelum terjun berdakwah ke berbagai wilayah di Nusantara.

Laporan: Tim Humas Putri

 

Loading

Tinggalkan Balasan