Tak banyak masjid yang menyelenggarakan shalat tarawih satu juz per malam selama Ramadhan. Pertimbangan imam yang harus hafal 30 juz dan kesiapan jamaah untuk berdiri dalam shalat selama kurang dari dua jam adalah faktor penyebab sedikitnya masjid yang menyelenggarakan shalat dengan bacaan sepanjang itu. Di antara yang sedikit itu adalah Masjid al-Ihsan STIBA Makassar.
Shalat tarawih yang diakhiri dengan shalat witir ini dimulai sejak pukul 21.00 dan berakhir pukul 23.00 dan dipimpin oleh dua orang imam secara bergantian setiap empat rakaat. Ramadhan kali ini yang bertindak selaku imam shalat adalah Muthahhir Anshar dan Habidin, keduanya adalah mahasiswa STIBA. Serta Ustadz Siswandi Safari, Lc. dosen matakuliah al-Qur’an di STIBA Makassar. Shalat kali ini tak hanya diikuti oleh sivitas akademika tapi juga oleh masyarakat umum di sekitar kampus.
Masya Alla….
Barakallahu fikum