(STIBA.ac.id) Makassar –  Curah hujan yang tinggi selama beberapa hari menyebabkan sebagian wilayah Kota Makassar dan sekitarnya dilanda banjir. Ratusan rumah terendam banjir dan penghuninya dievakuasi ke posko-posko pengungsian atau ke rumah kerabat masing-masing.

Beberapa Kecamatan di antaranya, Biringkanaya, Talamanrea, Manggala, Panakukang, dan Tamalate diantaranya yang merasakan dampak cukup parah.

Ahad sore (20/12/2020) Tim Mapala STIBA Makassar berkoordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Palang Merah Indonesia (PMI) melakukan evakuasi warga yang terdampak banjir di daerah Antang tepatnya di Blok X yang merupakan titik terparah di Kecamatan Antang. Tinggi air yang terus naik mengharuskan tim bekerja cepat untuk mengamankan warga.

Tim Mapala STIBA Makassar juga membantu menyalurkan logistik kepada warga sekitar yang terdampak banjir.

Ibrahim Naufal salah satu anggota Mapala STIBA Makassar yang sekarang berada di Posko Pengungsian terus memantau air banjir mengantisipasi air yang terus naik.  Hasil pantauannya, kebutuhan mendesak pengungsi saat ini berupa makanan siap saji, obat-obatan, dan selimut.

Mapala STIBA membuka kesempatan bagi masyarakat yang ingin membantu meringankan beban para pengungsi untuk menitipkan bantuannya di Posko Mapala di Kampus STIBA Makassar. Bantuan ini akan didistribusikan secara langsung ke para korban terdampak banjir.

Bantuan berupa dana bisa disalurkan melalui rekening:

BNI Syariah

No. Rek. 8888 4288 89

An. Bapak Syandri QQ MAPALA STIBA

? Konfirmasi Transfer :

0821 5011 3655

Laporan: AMF

Loading

Tinggalkan Balasan