(STIBA.ac.id) Makassar – Salah satu kegiatan akbar yang dilaksanakan mahasiswi KKN V STIBA Makassar adalah pembekalan penyelenggaraan jenazah. Pembekalan tersebut diselenggarakan oleh enam kelurahan di Kecamatan Manggala secara serentak akhir bulan Maret lalu.
Mengetahui tata cara penyelenggaraan jenazah merupakan fardu kifayah di dalam Islam (wajib diketahui oleh sebagian orang). Hal tersebut dikarenakan menyelenggarakan jenazah adalah hak muslim terhadap saudaranya yang telah meninggal. Atas pertimbangan tersebut, mahasiswi KKN mengadakan kegiatan pelatihan ini.
“Kami ingin berbagi pengetahuan dan wawasan seputar penyelenggaraan jenazah, serta meningkatkan kemampuan masyarakat dalam menyelenggarakan jenazah,” ujar salah seorang mahasiswi KKN.
Kegiatan ini diikuti dengan antusias yang besar dari para peserta. Terbukti ada banyak pertanyaan dari para peserta saat pelatihan berlangsung.
Kegiatan berakhir dengan harapan dari peserta agar suatu saat kegiatan pembekalan seperti ini tetap dilaksanakan meski masa KKN telah berakhir, mengingat pelatihan seperti ini dapat menjadi bekal untuk masyarakat sekitar.
Laporan Tim Humas Putri