(Stiba.ac.id) Makassar – Dewan Eksekutif Mahasiswa STIBA Makassar menyelenggarakan Musyawarah Kerja yang ke sembilan, Jumat (25/11/2022). Musyawarah kerja ini dihadiri oleh seluruh pengurus Dema dan Ketua Sema STIBA Makassar.

Musker IX dibuka dengan sambutan Pembina Dema Ustaz Ihwan Wahid Minu, S.T., M.E. Ia berpesan kepada seluruh pengurus dengan beberapa poin penting.

“Pengurus harus memiliki mental disploitatif, jangan selalu memiliki mental eksploitatif,” kata Ustaz Ihwan.

Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa mental disploitatif adalah selalu mempertimbangkan kepatutan, keadilan, serta kesejahteraan yang dipimpinnya.

“Lakukan perubahan dengan membuat program kerja yang mempunyai skala besar, yang bisa menggetarkan nama Dema dan STIBA Makassar,” ujarnya.

Kepala Bagian Audit Mutu Internal STIBA Makassar tersebut juga berpendapat perlunya memiliki mental drivering (pengendara) dan bukan mental passenger (penumpang). Mental drivering menurutnya adalah memiliki pemikiran beberapa tahun ke depan, sementara mental passenger adalah hanya duduk dan mengikuti apa yang dilakukan oleh si supir.

Ia juga mengangkat ayat 27 surah Al-Kahfi tentang menyabarkan jiwa, sebab jiwa mempunyai pengaruh besar dalam perjuangan dakwah. Tentang bagaimana menjaga kesabaran jiwa dan tidak mengotori jiwa dengan hal-hal yang tidak dibutuhkan.

Sebelum membuka acara musker secara resmi, ia kembali berpesan bahwa menjadi pengurus itu tidaklah mudah, lelah, letih, dan butuh mengorbankan banyak hal, maka dari itu jangan sampai menyia-nyiakan perjuangan tersebut dengan hal-hal yang tidak diperlukan.

“Dan semoga dengan musker ini bisa melahirkan dan memunculkan proker-proker baru yang betul-betul dibutuhkan oleh mahasiswa STIBA dan untuk umat,” pungkasnya.

Reporter: Fauzan Abdillah Syihab

Loading