(STIBA.ac.id) Makassar –  Bagian Kegiatan Kemahasiswaan bekerja sama dengan Departemen Diklat dan Departemen Dakwah Dema STIBA Makassar menggelar Pelatihan Imam dan Khatib yang dihadiri oleh mahasiswa semester II, IV, dan VI. Pelatihan tersebut sebagai bentuk persiapan sebelum kelak mereka terjun di medan dakwah sebagai imam dan khatib.

Ustadz Ahmad Amunir, Lc. selaku Kepala BKK dalam sambutannya berharap agar mahasiswa memiliki skill atau kemampuan softskill yang bisa dimanfaatkan dalam pelaksanaan imam atau khatib ketika nanti mereka terjun di medan dakwah di tengah masyarakat.

“Jika kita mengira bahwa yang kita sampaikan itu sudah cukup maka itu salah karena pada kenyataannya para nabi dan rasul menyampaikan dengan maksimal makanya kita harus menyampaikan dengan usaha yang maksimal pula. Banyak orang berilmu tapi tidak memiliki pengalaman dan kemampuan dalam public speaking. Akibatnya, ia tidak mampu memberi manfaat banyak kepada umat,” ungkapnya di lantai empat Gedung Idarah, Sabtu (18/3/23)..

Seperti kutipan salah satu narasumber yang mengatakan, bahwasanya kekokohan sebuah gunung terpancang di bumi, maka demikian pulalah kekohan  seorang dai dalam menghadapi berbagai macam karakteristik dan sifat yang ada pada subjek dakwahnya.

Pelatihan imam dan khatib ini menghadirkan tiga orang pemateri, yaitu Hendri Abdullah, Lc., Muh. Ihsan Dahri, S.H., dan Moh. Arif Abd. Malik, S.Ag.

Penulis : Mohammad Nur