(STIBA.ac.id) Makassar –  Upaya meningkatkan kemampuan berbahasa Arab mahasiswa terus dilakukan Pusat Pengawasan dan Pengembangan Bahasa (P3B) STIBA Makassar. Baik keterampilan berbicara, berkomunikasi hingga kemampuan mempersiapkan dan menyampaikan pidato berbahasa Arab.

Baru-baru ini, P3B menginisiasi kegiatan Kursus Pelatihan Pidato Bahasa Arab. Kegiatan ini dilaksanakan di Masjid Anas bin Malik STIBA Makassar, Jumat (17/02/2023).

Kegiatan ini dihadiri tidak kurang dari 50 peserta. Kebanyakan dari mereka adalah mahasiswa semester 4 Prodi Perbandingan Mazhab.

Acara dibuka oleh Ustaz Sirajuddin Qasim, Lc., M.H. yang memberikan tausiah tentang pentingnya memanfaatkan waktu dengan sebaik-baiknya. Menurut kepala P3B tersebut, memanfaatkan waktu merupakan cerminan dari kualitas hidup seseorang.

Kemudian, narasumber utama Ustaz Bahtiar Bahri, Lc. dan Ustadz Rahmat Badani, Lc., M.A. menyampaikan materi mengenai konsep dan teknik penyampaian pidato bahasa Arab.

Ustaz Bahtiar membahas tata cara menulis konsep pidato bahasa Arab dan menekankan pentingnya mempersiapkan judul atau materi yang akan dibawakan dengan cermat agar materi dapat disampaikan secara maksimal. Mencermati lingkungan sekitar juga dapat mendukung keberhasilan penyampaian materi.

Selanjutnya, Ustadz Rahmat Badani membahas teknik penyampaian pidato berbahasa Arab, termasuk penyampaian maudu’ dengan intonasi yang tidak monoton agar tidak membuat para audiens merasa bosan.

Reporter : Sulfajrul Pratama

Loading